Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Pasar Antik Cikapundung, Tempat Pencinta Barang Lawas di Bandung

Kompas.com - 30/05/2024, 07:08 WIB
Zeta Zahid Yassa,
Silvita Agmasari

Tim Redaksi

BANDUNG, KOMPAS.com - Pasar Antik Cikapundung yang berlokasi di Cikapundung Electronic Center, Jalan ABC Nomor 1 Lantai 3, Braga, Kecamatan Sumur Bandung, Kota Bandung, mempunyai tempat khusus di hati para penggemar barang antik.

Lokasinya yang berada di tengah kota dan terjangkau dari seluruh penjuru Bandung, membuat Pasar Antik Cikapundung ini menjadi salah satu lokasi berburu barang-barang tempo dulu.

Jangan keliru saat mendatangi Pasar Cikapundung ini, dua lantai terbawah merupakan alat elektronik dan jual barang-barang spare part untuk berbagai macam kebutuhan.

Pasar antiknya berlokasi di lantai tiga yang merupakan lantai teratas dari gedung Pasar Cikapundung tersebut.

Baca juga:

Tampak gedung depan Pasar Antik Cikapundung, BandungDok.Kompas.com/Zeta Zahid Yassa Tampak gedung depan Pasar Antik Cikapundung, Bandung

Pasar Antik Cikapundung menyediakan berbagai macam barang lawas dari berbagai era. 

Mulai dari kaset, piringan hitam, kamera analog, kamera digital, mainan, set alat makan, patung, dan masih banyak lagi.

Memutari pasar ini tidak akan habisnya dibuat tercengang dengan banyaknya koleksi yang dimiliki. 

Dari mulai orang tua hingga anak muda, pasti pernah mengunjungi tempat ini untuk mencari barang-barang yang diinginkan atau sekadar berkeliling

“Ya semua umur aja sih, sekarang nak SMP juga ada yang dateng gitu, nyari barang buat ikut-ikutan aja liat di TikTok” Ucap Fauzan, salah satu penjual di Pasar Antik Cikapundung.

Baca juga: 4 Wisata Dekat Pasar Kreatif Jawa Barat di Bandung, Wisata Edukasi dan Sejarah

Jam operasional

Jam operasional Pasar Antik Cikapundung ini mulai dari pukul 12.00 WIB sampai 21.00 WIB. Namun, ada juga toko yang sudah buka mulai pukul 09.00 WIB.

“Dulu sebelum covid tuh buka sampai jam 12 malam, terus pas covid harus tutup semuanya. Pas udah beres covid dikurangi jam bukanya, jadi sampai jam sembilan malam aja,” ucap Esti, salah satu penjual sekaligus pengurus promosi di Pasar Antik Cikapundung. 

Baca juga:

 
 
 
 
 
View this post on Instagram
 
 
 
 
 
 
 
 
 
 
 

A post shared by Kompas Travel (@kompas.travel)

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Rekomendasi 4 Vila di Bali untuk Musim Liburan Sekolah Tahun Ini

Rekomendasi 4 Vila di Bali untuk Musim Liburan Sekolah Tahun Ini

Travel Update
Taman Lalu Lintas: Lokasi, Harga Tiket Masuk, dan Jam Buka

Taman Lalu Lintas: Lokasi, Harga Tiket Masuk, dan Jam Buka

Jalan Jalan
Tingkatkan Kunjungan Wisman, Mantan Menteri Pariwisata Usul Bebas Visa Kunjungan

Tingkatkan Kunjungan Wisman, Mantan Menteri Pariwisata Usul Bebas Visa Kunjungan

Travel Update
Tiket Pesawat Masih Mahal, Sandiaga Sebut Tambahan Penerbangan Belum Tuntas

Tiket Pesawat Masih Mahal, Sandiaga Sebut Tambahan Penerbangan Belum Tuntas

Travel Update
Kereta Tidur Berkecepatan Tinggi Hong Kong-Shanghai-Beijing Beroperasi

Kereta Tidur Berkecepatan Tinggi Hong Kong-Shanghai-Beijing Beroperasi

Travel Update
7 Penginapan di Dieng, Pesan untuk Ikut Dieng Culture Festival

7 Penginapan di Dieng, Pesan untuk Ikut Dieng Culture Festival

Hotel Story
Jelang Libur Sekolah, Pelaku Wisata Diminta Bersiap Hadapi Lonjakan Pengunjung

Jelang Libur Sekolah, Pelaku Wisata Diminta Bersiap Hadapi Lonjakan Pengunjung

Travel Update
Penumpang KA Bandara di Yogyakarta dan Medan Melonjak Drastis Saat Idul Adha

Penumpang KA Bandara di Yogyakarta dan Medan Melonjak Drastis Saat Idul Adha

Travel Update
Pengalaman Ikut Yoga di Vila Ubud Bali dan Tipsnya buat Pemula

Pengalaman Ikut Yoga di Vila Ubud Bali dan Tipsnya buat Pemula

Jalan Jalan
Sambut Libur Sekolah, Pergerakan Turis Domestik Diprediksi Naik hingga 20 Persen

Sambut Libur Sekolah, Pergerakan Turis Domestik Diprediksi Naik hingga 20 Persen

Travel Update
Pergerakan Turis Domestik Saat 'Long Weekend' Idul Adha Naik hingga 20 Persen

Pergerakan Turis Domestik Saat "Long Weekend" Idul Adha Naik hingga 20 Persen

Travel Update
Tur Zero Dollar Kembali Terjadi di Thailand, Dinilai Lebih Berbahaya

Tur Zero Dollar Kembali Terjadi di Thailand, Dinilai Lebih Berbahaya

Travel Update
Festival Kampung Wisata 2024 di Yogyakarta Digelar mulai 21 Juni

Festival Kampung Wisata 2024 di Yogyakarta Digelar mulai 21 Juni

Travel Update
Bali Jadi Destinasi dengan Panorama Sunset Paling Indah di Dunia 2024

Bali Jadi Destinasi dengan Panorama Sunset Paling Indah di Dunia 2024

Travel Update
Indeks Kinerja Pariwisata Indonesia Peringkat Ke-22 di Dunia, tapi..

Indeks Kinerja Pariwisata Indonesia Peringkat Ke-22 di Dunia, tapi..

Travel Update
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com