Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Pacific Inn dan Morotai

Kompas.com - 27/04/2011, 14:42 WIB

KOMPAS.com - Hal yang mengagetkan jika orang yang tinggal di Morotai, Maluku Utara, tak mengenal Ibu Ita. Sama halnya seperti saya tidak kaget saat seorang kenalan yang tinggal di Morotai bertanya, "Menginap di Pacific Inn ya?"

Ya, Pacific Inn merupakan salah satu hotel dari sedikit penginapan di Morotai. Hanya ada sekitar tiga penginapan. Dua di antaranya milik Ibu Ita. Jika Anda bertandang ke Morotai, Pacific Inn menjadi salah satu hotel yang direkomendasi.

Saat Anda tiba di pelabuhan, Anda cukup naik bentor atau becak motor untuk mencapai Pacific Inn. Cukup sebut saja nama Pacific Inn ke tukang bentor dan mereka semua pun mengenalinya.

Jaraknya pun sangat dekat dari pelabuhan sebagai pintu utama untuk masuk ke Morotai. Hanya sekitar 10 menit naik bentor. Tiba di depan Pacific Inn, sekilas seperti rumah. Menegoklah ke sisi pintu menghadap, laut lepas menjadi pemandangan utama.

Kamar-kamar pun didesain sederhana layaknya motel atau hostel. Tiap kamar hanya terdiri dari satu tempat tidur dengan queen size bed. Tak lupa AC, televisi dan kamar mandi. Namun, jangan lupa untuk memenuhi ember dengan air, beberapa kali air tak mau mengalir.

Uniknya, di depan kamar terdapat beberapa bale bengong tempat tamu-tamu bersantai. Jangan lupa minta teh atau kopi untuk teman santai di sore hari. Harga per kamar hanya Rp 250.000 per malam. Tak heran, hotel ini selalu saja ramai.

"Pejabat-pejabat daerah yang datang ke Morotai pasti menginap di sini," kata salah satu pegawai.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Gunung Batu Jonggol Bogor: Daya Tarik, Harga Tiket, dan Lokasi

Gunung Batu Jonggol Bogor: Daya Tarik, Harga Tiket, dan Lokasi

Jalan Jalan
Ocean Park BSD City Tangerang: Daya Tarik, Harga Tiket, dan Jam Buka

Ocean Park BSD City Tangerang: Daya Tarik, Harga Tiket, dan Jam Buka

Jalan Jalan
Scoot Terbangkan Pesawat Embraer E190-E2 Pertama

Scoot Terbangkan Pesawat Embraer E190-E2 Pertama

Travel Update
5 Tips Traveling dengan Hewan Peliharaan yang Aman

5 Tips Traveling dengan Hewan Peliharaan yang Aman

Travel Tips
Traveloka dan Baby Shark Beri Diskon Liburan Sekolah hingga 50 Persen

Traveloka dan Baby Shark Beri Diskon Liburan Sekolah hingga 50 Persen

Travel Update
4 Kesalahan yang Harus Dihindari Saat Melawati Keamanan Bandara

4 Kesalahan yang Harus Dihindari Saat Melawati Keamanan Bandara

Travel Tips
KAI Sediakan 739.000 Kursi Saat Long Weekend Kenaikan Yesus Kristus

KAI Sediakan 739.000 Kursi Saat Long Weekend Kenaikan Yesus Kristus

Travel Update
Kadispar Bali: Pungutan Wisatawan Asing Sudah Hampir Rp 79 Miliar

Kadispar Bali: Pungutan Wisatawan Asing Sudah Hampir Rp 79 Miliar

Travel Update
Tips Jogging with View di Waduk Tandon Wonogiri, Jangan Kesiangan

Tips Jogging with View di Waduk Tandon Wonogiri, Jangan Kesiangan

Travel Tips
Tips Atas Bengkak Selama Perjalanan Udara, Minum hingga Peregangan

Tips Atas Bengkak Selama Perjalanan Udara, Minum hingga Peregangan

Travel Tips
Harga Tiket Wisata Pantai di Bantul Terkini, Parangtritis hingga Pandansimo

Harga Tiket Wisata Pantai di Bantul Terkini, Parangtritis hingga Pandansimo

Travel Update
Ada Pungli di Curug Ciburial Bogor, Sandiaga: Perlu Ditindak Tegas

Ada Pungli di Curug Ciburial Bogor, Sandiaga: Perlu Ditindak Tegas

Travel Update
Menparekraf Bantah Akan Ada Pungutan Dana Pariwisata kepada Wisatawan

Menparekraf Bantah Akan Ada Pungutan Dana Pariwisata kepada Wisatawan

Travel Update
Sandiaga Dukung Sanksi Tegas untuk Penyulut 'Flare' di Gunung Andong

Sandiaga Dukung Sanksi Tegas untuk Penyulut "Flare" di Gunung Andong

Travel Update
Waktu Terbaik untuk Beli Tiket Pesawat agar Murah, Jangan Mepet

Waktu Terbaik untuk Beli Tiket Pesawat agar Murah, Jangan Mepet

Travel Tips
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com