Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Pondok Lezat, Beneran Lezatnya!

Kompas.com - 26/04/2012, 08:57 WIB

KOMPAS.com - Masih sekitar Harapan Indah, Bekasi, kali ini kami berburu makan siang di daerah Bulevar Hijau, yang di sepanjang jalan utamanya berjejer ruko-ruko yang hampir 75 persen adalah restoran. Wahh banyak kerjaan untuk para pecinta kuliner neh.

Setelah berputar-putar akhirnya kami memilih Pondok Lezat dengan harapan makanannya benar-benar lezat. Pondok Lezat ini tempatnya bersih, dengan jejeran meja dan kursi panjang dari kayu jadi muat untuk 6 orang dewasa.

Sebenarnya kami ingin makan di lantai atas karena ada AC disana tapi saat kami datang, di lantai 2 sudah penuh di-booking ibu-ibu arisan. Maklum saja daerah ini memang dekat dengan beberapa sekolah sehingga banyak ibu-ibu yang berkumpul sambil menunggu anak sekolah.

So, setelah duduk kami memesan beberapa menu makanan yang berbeda, jadi bisa saling mencicipi. Berdasarkan rekomendasi dari Ibu Yuly, pemilik restoran ini saya pesan Sop Iga dan Nasi Bakar Teri dan rasanya memang enak, kuah sop iganya pas banget rasanya, dagingnya juga empuk.

Nasi bakar terinya juga enak, walaupun isinya cuma ikan teri dan potongan cae tapi rasanya enak loh. Cuma sayang porsi nasi bakarnya kecil banget, kalau nggak pesan menu lain mungkin saya harus makan 3 atau 4 bungkus baru kenyang, he-he-he...

Menu lainnya ayam lampung, ternyata ayam yang digoreng dengan telor, wah enak juga loh apalagi pas dapet gorengan telurnya yang renyah. Ayam bakarnya juga nggak kalah, sedap karena bumbunya berasa banget dan meresap, cocok banget dimakan dengan sambel pedas yang juga enak dan benar-benar pedas. Selain ayam, kami juga mencoba bihun ayam yang disajikan dengan  ayam dan sayur sawi plus kuah ayam.

Pesanan terakhir mie lebar sapi lada hitam yang juga disajikan dengan kuah ayam. Rasa mienya biasa saja tapi jadi enak karena rasa sapi lada hitamnya yang nendang banget plus kuah ayam yang enak. Jadi bolehlah Pondok Lezat jadi tempat nongkrong dan makan karena selain rasa makanannya enak dan cocok buat kami, harganya juga terjangkau.

Oya, restoran yang buka sejak Januari 2009 ini buka setiap hari mulai dari jam 10 pagi hingga jam 9.30 malam. (Tata)

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Desa Wisata di Spanyol Binibeca Vell Terancam Ditutup Akibat Lonjakan Jumlah Wisatawan

Desa Wisata di Spanyol Binibeca Vell Terancam Ditutup Akibat Lonjakan Jumlah Wisatawan

Travel Update
Naik Whoosh, Dapat Diskon dan Gratis Masuk 12 Tempat Wisata di Bandung

Naik Whoosh, Dapat Diskon dan Gratis Masuk 12 Tempat Wisata di Bandung

Travel Update
7 Hotel Dekat Bandara Ngurah Rai Bali, Ada yang Jaraknya 850 Meter

7 Hotel Dekat Bandara Ngurah Rai Bali, Ada yang Jaraknya 850 Meter

Hotel Story
6 Taman untuk Piknik di Jakarta, Liburan Hemat Bujet

6 Taman untuk Piknik di Jakarta, Liburan Hemat Bujet

Jalan Jalan
7 Taman Gratis di Yogyakarta, Datang Sore Hari Saat Tidak Terik

7 Taman Gratis di Yogyakarta, Datang Sore Hari Saat Tidak Terik

Jalan Jalan
Istana Kepresidenan Yogyakarta Dibuka untuk Umum, Simak Caranya

Istana Kepresidenan Yogyakarta Dibuka untuk Umum, Simak Caranya

Travel Update
Jadwal Kereta Cepat Whoosh Mei 2024

Jadwal Kereta Cepat Whoosh Mei 2024

Travel Update
Cara Berkunjung ke Museum Batik Indonesia, Masuknya Gratis

Cara Berkunjung ke Museum Batik Indonesia, Masuknya Gratis

Travel Tips
Amsterdam Ambil Langkah Tegas untuk Atasi Dampak Negatif Overtourism

Amsterdam Ambil Langkah Tegas untuk Atasi Dampak Negatif Overtourism

Travel Update
Perayaan Hari Tri Suci Waisak 2024 di Borobudur, Ada Bhikku Thudong hingga Pelepasan Lampion

Perayaan Hari Tri Suci Waisak 2024 di Borobudur, Ada Bhikku Thudong hingga Pelepasan Lampion

Travel Update
Destinasi Wisata Rawan Copet di Eropa, Ternyata Ada Italia

Destinasi Wisata Rawan Copet di Eropa, Ternyata Ada Italia

Jalan Jalan
Kenaikan Okupansi Hotel di Kota Batu Tidak Signifikan Saat Libur Panjang Kenaikan Yesus Kristus

Kenaikan Okupansi Hotel di Kota Batu Tidak Signifikan Saat Libur Panjang Kenaikan Yesus Kristus

Travel Update
KA Bandara YIA Tambah 8 Perjalanan Saat Long Weekend Kenaikan Yesus Kristus, Simak Jadwalnya

KA Bandara YIA Tambah 8 Perjalanan Saat Long Weekend Kenaikan Yesus Kristus, Simak Jadwalnya

Travel Update
Kekeringan Parah Ancam Sejumlah Destinasi Wisata Populer di Thailand

Kekeringan Parah Ancam Sejumlah Destinasi Wisata Populer di Thailand

Travel Update
Libur Panjang Kenaikan Yesus Kristus, Kunjungan Wisatawan ke Kota Batu Naik

Libur Panjang Kenaikan Yesus Kristus, Kunjungan Wisatawan ke Kota Batu Naik

Travel Update
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com