Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Bunga Mekar Sepanjang Tahun

Kompas.com - 18/06/2012, 11:21 WIB

DUDUK di teras rumah, memandangi sekuntum bunga mekar yang dibasahi bulir embun bening, sungguh menyenangkan. Bagaimana rasanya bila berada di hamparan taman seluas 35 hektar yang dipenuhi ratusan ribu bunga beragam jenis dan warna? Sungguh sukar diungkapkan.

Perasaan itu yang muncul ketika mengunjungi Taman Bunga Nusantara di Jalan Mariawati, Km 7, Desa Kawung Luwuk, Cipanas, Cianjur, Jawa Barat, Minggu (10/6/2012) lalu.

”Wouw!” begitu ekspresi spontan seorang pengunjung saat memasuki gerbang utama.

Bagaimana tidak? Topiari burung merak berukuran raksasa, yang merupakan susunan 25.000 bunga aneka warna, langsung terpampang.

Rumput hijau juga terhampar bak karpet sejauh mata memandang. Sementara Gunung Pangrango menjadi latar dan langit biru dipenuhi gumpalan awan putih memayunginya.

Sunandar, salah seorang pengunjung asal Tangerang, yang datang bersama keluarga besarnya, langsung berpose bersama mengabadikan panorama indah itu begitu sampai di sana.

”Kesannya indah ya, luas, segar,” kata Tuti Alawiyah, istri Sunandar, seusai berpose.

Taman bunga pertama

Taman Bunga Nusantara merupakan taman bunga pertama di Indonesia. Taman ini merupakan prakarsa Ny Dani Bustanil Arifin yang juga Ketua Umum Yayasan Bunga Nusantara. Pembangunannya dirintis pada tahun 1992.

Taman ini juga termasuk kawasan wisata andalan di kawasan Puncak. Pada masa liburan sekolah, lokasi ini sangat ramai dikunjungi.

Menurut Direktur Operasional Taman Bunga Nusantara, Muhammad Iqbal Harraz, sekitar 450.00 sampai 500.000 pengunjung datang setiap tahun.

Sejak diresmikan pada 10 September 1995 sampai dengan akhir tahun 2010, taman ini telah dikunjungi 5,9 juta orang. ”Yang unik dari taman ini, di sini berbunga sepanjang tahun. Datang kapan saja pasti berbunga karena diatur para ahli,” ucapnya.

Berjalan menyusuri Taman Bunga Nusantara seakan tak ada habisnya. Selain sangat luas, taman ini dipenuhi ratusan varietas tanaman bunga terkenal dan unik dari seluruh dunia, mulai dari Asia, Australia, Amerika Selatan, hingga Afrika.

Bunga-bunga itu juga ditata menarik. Tidak jauh dari topiari merak, pengunjung bisa menikmati dua topiari dinosaurus sesuai ukuran aslinya.

Ada Taman Air yang dihiasi teratai raksasa Victoria amazonica. Ada juga jam taman berukuran raksasa berdiameter 10 meter. Jam yang didesain Hamana Yosuke, perancang taman asal Jepang, ini berdentang setiap setengah jam sekali.

Halaman:
Baca tentang
    Video rekomendasi
    Video lainnya


    Terkini Lainnya

    Deal With Ascott 2024 Digelar Hari Ini, Ada Lebih dari 60 Properti Hotel

    Deal With Ascott 2024 Digelar Hari Ini, Ada Lebih dari 60 Properti Hotel

    Travel Update
    4 Tempat Wisata Indoor di Kota Malang, Alternatif Berlibur Saat Hujan

    4 Tempat Wisata Indoor di Kota Malang, Alternatif Berlibur Saat Hujan

    Jalan Jalan
    3 Penginapan di Rumpin Bogor, Dekat Wisata Favorit Keluarga

    3 Penginapan di Rumpin Bogor, Dekat Wisata Favorit Keluarga

    Hotel Story
    Pendakian Rinjani 3 Hari 2 Malam via Sembalun – Torean, Perjuangan Menggapai Atap NTB

    Pendakian Rinjani 3 Hari 2 Malam via Sembalun – Torean, Perjuangan Menggapai Atap NTB

    Jalan Jalan
    Rekomendasi 5 Waterpark di Tangerang, Harga mulai Rp 20.000

    Rekomendasi 5 Waterpark di Tangerang, Harga mulai Rp 20.000

    Jalan Jalan
    Tips Pilih Kursi dan Cara Hindari Mual di Pesawat

    Tips Pilih Kursi dan Cara Hindari Mual di Pesawat

    Travel Tips
    4 Playground di Tangerang, Bisa Pilih Indoor atau Outdoor

    4 Playground di Tangerang, Bisa Pilih Indoor atau Outdoor

    Jalan Jalan
    Tradisi Syawalan di Klaten, Silaturahmi Sekaligus Melestarikan Budaya dan Tradisi

    Tradisi Syawalan di Klaten, Silaturahmi Sekaligus Melestarikan Budaya dan Tradisi

    Jalan Jalan
    Aktivitas Seru di World of Wonders Tangerang, Bisa Nonton 4D

    Aktivitas Seru di World of Wonders Tangerang, Bisa Nonton 4D

    Jalan Jalan
    Cara ke Pasar Senen Naik KRL dan Transjakarta, buat yang Mau Thrifting

    Cara ke Pasar Senen Naik KRL dan Transjakarta, buat yang Mau Thrifting

    Travel Tips
    8 Tips Kemah, dari Barang Wajib DIbawa hingga Cegah Badan Capek

    8 Tips Kemah, dari Barang Wajib DIbawa hingga Cegah Badan Capek

    Travel Tips
    Harga Tiket Candi Borobudur April 2024 dan Cara Belinya

    Harga Tiket Candi Borobudur April 2024 dan Cara Belinya

    Travel Update
    8 Tips Hindari Barang Bawaan Tertinggal, Gunakan Label yang Mencolok

    8 Tips Hindari Barang Bawaan Tertinggal, Gunakan Label yang Mencolok

    Travel Tips
    Sandiaga Harap Labuan Bajo Jadi Destinasi Wisata Hijau

    Sandiaga Harap Labuan Bajo Jadi Destinasi Wisata Hijau

    Travel Update
    10 Tips Bermain Trampolin yang Aman dan Nyaman, Pakai Kaus Kaki Khusus

    10 Tips Bermain Trampolin yang Aman dan Nyaman, Pakai Kaus Kaki Khusus

    Travel Tips
    Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
    Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
    Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
    komentar di artikel lainnya
    Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
    Close Ads
    Bagikan artikel ini melalui
    Oke
    Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com