Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Ini Jadwal Penutupan Bandara Ngurah Rai Saat KTT APEC

Kompas.com - 30/09/2013, 17:09 WIB
JAKARTA, KOMPAS.com — Menjelang KTT APEC di Bali, Kementerian Perhubungan melalui Direktorat Jenderal Perhubungan Udara telah mengirim pemberitahuan kepada semua maskapai penerbangan bahwa Bandara Ngurah Rai akan ditutup untuk semua penerbangan komersial pada tanggal dan waktu tertentu.

Hal ini karena bandara tersebut akan mengakomodasi kedatangan kepala negara dan delegasi resmi APEC yang akan terbang dengan pesawat kepresidenan.

Bandara akan ditutup pada hari Sabtu, 5 Oktober 2013, mulai pukul 10.00 sampai 16.00 Wita. Sementara itu, pada Minggu, 6 Oktober 2013, bandara akan ditutup mulai pukul 10.00 sampai 20.00 Wita. Pada Selasa 8 Oktober 2013, bandara juga akan ditutup pada pukul 10.00-20.00 Wita dan pada Rabu, 9 Oktober, pukul 10.00-16.00 Wita.

Vice President Communications Garuda Indonesia Pujobroto mengatakan, Garuda Indonesia pada tanggal tersebut akan membatalkan 139 penerbangan, termasuk penerbangan dari Bali ke Narita, Osaka, dan Haneda di Jepang serta sejumlah penerbangan ke Singapura.

KOMPAS/WAWAN H PRABOWO Para penumpang pesawat melintasi pagar yang dibangun selama proses renovasi perluasan Bandara Internasional Ngurai Rai Bali, Kamis (22/8/2013). Proyek tersebut diharapkan bisa selesai sebelum Konferensi Tingkat Tinggi (KTT) Asia-Pasific Economic Cooperation (APEC) yang akan berlangsung pada awal Oktober mendatang.
"Untuk penerbangan domestik yang terpengaruh penutupan tersebut adalah penerbangan dari Bali ke Surabaya, Yogyakarta, Bandung, Lombok, Makassar, dan sejumlah penerbangan ke Jakarta," kata Pujobroto.

Sebanyak 91 penerbangan Garuda akan disesuaikan, yaitu sejumlah penerbangan dari Bali ke Australia dan Korea Selatan serta sejumlah penerbangan domestik.

Sementara itu, ada sekitar 12 penerbangan yang akan dialihkan, antara lain penerbangan Jakarta-Bali-Kupang yang akan dialihkan melalui Surabaya. Adapun penerbangan Jakarta-Denpasar (Bali)-Jayapura-Timika akan dialihkan ke Jakarta-Makassar-Jayapura-Timika.

Penumpang dari dan ke Bali sangat disarankan untuk memeriksa jadwal kedatangan dan keberangkatan melalui maskapai penerbangan masing-masing pada tanggal tersebut.

RUMGAPRES/ABROR RIZKI Presiden Susilo Bambang Yudhoyono, Selasa (24/9/2013) meninjau Bandara Ngurah Rai jelang penyelenggaraan KTT APEC pada awal Oktober 2013.
Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Baca tentang
Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

5 Tempat Liburan Keluarga di Bandung, Ada yang Cocok untuk Piknik

5 Tempat Liburan Keluarga di Bandung, Ada yang Cocok untuk Piknik

Jalan Jalan
Promo Libur Sekolah di Rivera Outbound & Edutainment Bogor, mulai Rp 65.000

Promo Libur Sekolah di Rivera Outbound & Edutainment Bogor, mulai Rp 65.000

Travel Update
231 Penerbangan di Bandara AP II Layani Kepulangan Jemaah Haji

231 Penerbangan di Bandara AP II Layani Kepulangan Jemaah Haji

Travel Update
Ada Usulan Kenaikan Tarif Pungutan Turis Asing di Bali, Sandiaga: Harus Dilihat Dulu

Ada Usulan Kenaikan Tarif Pungutan Turis Asing di Bali, Sandiaga: Harus Dilihat Dulu

Travel Update
Harga Tiket dan Jam Buka Terkini Sungai Maron Pacitan

Harga Tiket dan Jam Buka Terkini Sungai Maron Pacitan

Travel Update
Taman Aglaonema Terbesar Indonesia di Sleman, Ini Jam Buka dan Harga Tiket Masuknya

Taman Aglaonema Terbesar Indonesia di Sleman, Ini Jam Buka dan Harga Tiket Masuknya

Travel Update
Visa Kunjungan Jangka Pendek di Kepulauan Riau Akan Diumumkan Segera

Visa Kunjungan Jangka Pendek di Kepulauan Riau Akan Diumumkan Segera

Travel Update
Nilai Tukar Rupiah Melemah, Kemenparekraf Dorong Tingkatkan Kunjungan Wisman

Nilai Tukar Rupiah Melemah, Kemenparekraf Dorong Tingkatkan Kunjungan Wisman

Travel Update
Jumlah Pengunjung Gunung Telomoyo Pecahkan Rekor pada Juni 2024, Tembus 63.126 Orang

Jumlah Pengunjung Gunung Telomoyo Pecahkan Rekor pada Juni 2024, Tembus 63.126 Orang

Travel Update
Nilai Tukar Rupiah Melemah, Sektor Parekraf Bisa Apa?

Nilai Tukar Rupiah Melemah, Sektor Parekraf Bisa Apa?

Travel Update
5 Tempat wisata anak di Jakarta yang murah, di Bawah Rp 50.000

5 Tempat wisata anak di Jakarta yang murah, di Bawah Rp 50.000

Jalan Jalan
Dorong Wisatawan Liburan #DiIndonesiaAja, Kemenparekraf Gandeng Tasya Kamila Luncurkan TVC “Libur Telah Tiba”

Dorong Wisatawan Liburan #DiIndonesiaAja, Kemenparekraf Gandeng Tasya Kamila Luncurkan TVC “Libur Telah Tiba”

Travel Update
Ada Diskon Traveloka hingga 68 Persen untuk Liburan Sekolah 2024

Ada Diskon Traveloka hingga 68 Persen untuk Liburan Sekolah 2024

Travel Update
Konser Musik di Tangerang Ricuh, Sandiaga: Jangan Sampai Citra Baik Konser Dicoreng

Konser Musik di Tangerang Ricuh, Sandiaga: Jangan Sampai Citra Baik Konser Dicoreng

Travel Update
Digitalisasi Perizinan Event Disahkan Presiden Joko Widodo Hari Ini

Digitalisasi Perizinan Event Disahkan Presiden Joko Widodo Hari Ini

Travel Update
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com