Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Wonosobo Layak Jadi Destinasi Wisata

Kompas.com - 09/07/2015, 18:09 WIB
WONOSOBO, KOMPAS.com - Paguyuban Pelaku Wisata (PPW) Jawa Tengah mengakui Wonosobo layak menjadi destinasi wisata, baik untuk wisatawan nusantara maupun wisatawan mancanegera.

"Obyek wisata di Wonosobo yang mengandalkan keindahan alam dan potensi budaya sangat menarik, terlebih bila kelak ada sentuhan kreatif sehingga bisa membuat wisatawan semakin betah," kata Ketua PPW Jateng, Nazri di Wonosobo, Rabu (8/7/2015).

Ia mengatakan potensi obyek wisata yang dimiliki Wonosobo luar biasa. Selain Dataran Tinggi Dieng yang menjadi unggulan, tempat-tempat lain seperti Telaga Menjer, Kalianget, hingga Waduk Wadaslintang juga sangat potensial untuk dikembangkan.

Ia menuturkan khusus untuk obyek wisata di Dieng, yang berada di dua wilayah kabupaten, yaitu Wonosobo dan Banjarnegara, PPW Jateng mendorong agar ada upaya sinkronisasi penarikan retribusi sehingga lebih memudahkan bagi wisatawan yang berkunjung.

"Beberapa kendala seperti belum adanya sinkronisasi retribusi di obyek wisata Dieng dan seringnya terjadi longsor di bahu jalan menuju Dieng diharapkan bisa ditangani pihak-pihak terkait," katanya.

KOMPAS.com / FIKRIA HIDAYAT Pendaki menginap di tenda dekat danau Cebongan yang merupakan danau vulkanik di Dataran Tinggi Dieng, tepatnya di Desa Sembungan, Kejajar, Wonosobo, Jawa Tengah, Sabtu (1/11/2014). Dieng menawarkan keindahan sekaligus ancaman, karena dataran tingginya terbentuk dari gunung berapi yang kini masih mengeluarkan gas.
Kepala Kantor Pariwisata dan Ekonomi Kreatif Kabupaten Wonosobo, Agus Purnomo mengapresiasi masukan Ketua PPW Jateng tersebut. "Saran dan masukan dari para pelaku wisata kami upayakan ditindaklanjuti untuk meningkatkan kunjungan wisatawan ke Wonosobo," katanya.

Agus mengungkapkan bahwa akhir-akhir ini, pihaknya tengah gencar mempromosikan obyek wisata baru yang bisa menjadi alternatif kunjungan bagi wisatawan.

"Selain obyek wisata sunrise di Dataran Tinggi Dieng, kini kami berusaha mengenalkan Bukit Seroja di kawasan Telaga Menjer serta Lubang Sewu di kawasan Waduk Wadaslintang," katanya.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Rute Menuju ke Arjasari Rock Hill Bandung

Rute Menuju ke Arjasari Rock Hill Bandung

Jalan Jalan
Wisman Asal Singapura Dominasi Kunjungan di Kepulauan Riau Maret 2024

Wisman Asal Singapura Dominasi Kunjungan di Kepulauan Riau Maret 2024

Travel Update
Harga Tiket Masuk dan Jam Buka di Arjasari Rock Hill

Harga Tiket Masuk dan Jam Buka di Arjasari Rock Hill

Jalan Jalan
Harga Tiket Masuk Candi Prambanan 2024 dan Cara Pesan via Online

Harga Tiket Masuk Candi Prambanan 2024 dan Cara Pesan via Online

Travel Update
Sederet Aktivitas Outdoor di Arjasari Rock Hill Bandung

Sederet Aktivitas Outdoor di Arjasari Rock Hill Bandung

Jalan Jalan
Suhu Panas Ekstrem di Thailand, Buat Rel Kereta Api Bengkok

Suhu Panas Ekstrem di Thailand, Buat Rel Kereta Api Bengkok

Travel Update
Serunya Camping Keluarga di Arjasari, Kabupaten Bandung

Serunya Camping Keluarga di Arjasari, Kabupaten Bandung

Jalan Jalan
Arjasari Rock Hill, Lihat Sunset dan City View Bandung dari Ketinggian

Arjasari Rock Hill, Lihat Sunset dan City View Bandung dari Ketinggian

Jalan Jalan
5 Hotel Indonesia Masuk Daftar Hotel Terbaik di Asia 2024 Versi TripAdvisor

5 Hotel Indonesia Masuk Daftar Hotel Terbaik di Asia 2024 Versi TripAdvisor

Travel Update
[POPULER Travel] 5 Kolam Renang Umum di Depok | Barang Paling Banyak Tertinggal di Bandara

[POPULER Travel] 5 Kolam Renang Umum di Depok | Barang Paling Banyak Tertinggal di Bandara

Travel Update
8 Penginapan di Ciwidey dengan Kolam Air Panas, Cocok untuk Relaksasi

8 Penginapan di Ciwidey dengan Kolam Air Panas, Cocok untuk Relaksasi

Hotel Story
Capaian Timnas U-23 di Piala Asia Bawa Dampak Pariwisata untuk Indonesia

Capaian Timnas U-23 di Piala Asia Bawa Dampak Pariwisata untuk Indonesia

Travel Update
Harga Tiket Masuk Taman Safari Prigen 2024 dan Cara Pesan via Online

Harga Tiket Masuk Taman Safari Prigen 2024 dan Cara Pesan via Online

Travel Tips
3 Promo BCA Australia Travel Fair 2024, Ada Cashback hingga Rp 2 Juta

3 Promo BCA Australia Travel Fair 2024, Ada Cashback hingga Rp 2 Juta

Travel Update
4 Promo Tiket Pesawat dan Tur BCA Australia Travel Fair, Rp 7 Juta ke Perth PP

4 Promo Tiket Pesawat dan Tur BCA Australia Travel Fair, Rp 7 Juta ke Perth PP

Travel Update
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com