Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

PM Thailand Sebut Gua Tham Luang Nang Non Jadi Tempat Wisata

Kompas.com - 13/07/2018, 21:00 WIB
Anggita Muslimah Maulidya Prahara Senja,
Wahyu Adityo Prodjo

Tim Redaksi

Sumber CNN Travel


JAKARTA, KOMPAS.com – Peristiwa yang terjadi di Thailand sejak dikabarkan ada 12 remaja dan satu pelatih sepak bola hilang sejak akhir Juni, telah menjadi perhatian dan misi penyelamatan dunia.

Tim penyelamat datang tidak hanya dari Thailand, tetapi dari berbagai negara. Tim pun terus berusaha untuk menyelamatkan mereka yang terkurung di dalam gua.

Perdana Menteri Thailand, Prayut Chan-o-cha seperti yang dilansir dari CNN Travel, mengatakan bahwa gua tersebut kemungkinan menjadi terkenal secara nasional bahkan di seluruh dunia.

“Tempat ini bisa menjadi lokasi wisata yang penting dikunjungi oleh turis,” kata Prayut dalam video langsungnya di Facebook beberapa waktu lalu.

“Maka dari itu kami datang dengan tindakan (keselamatan) untuk mengakomodasi kegiatan pariwisata,” pungkasnya.

Dari kejadian tersebut, PM Thailand juga mengaku memang belum membuat peta mengenai gua. Namun, untuk keselamatan kedepannya dia mengatakan akan membuat diagram yang lebih baik.

Sementara itu, Wakil Direktur Jenderal Departemen Taman Nasional, Satwa Liar dan Konservasi Tanaman, Jongklai Worapongsathorn seperti yang dilansir dari Thailand PBS mengatakan akan mengembangkan gua tersebut.

Gua Tham Luang Nang Non akan dijadikan tujuan wisata, tak hanya itu wisatawan juga bisa mengetahui asal usul hingga bagian mana saja dari gua tersebut yang harus dijaga kelestariannya.

Adapun, gua Tham Luang Nang Non menjadi perbincangan dunia. Tim sepak bola cilik beserta pelatihnya terjebak di dalam gua setelah gua tersebut dipenuhi air hingga mulut gua. Mereka pun ditemukan oleh dua penyelam asal Inggris. 

Tim penyelamat pun semakin bersemangat untuk membebaskan remaja yang terkurung dalam gua tersebut.

Akhirnya kurang lebih dua minggu berada di dalam gua, seluruh remaja dan pelatihnya ini berhasil diselamatkan dan keluar dari dalam gua.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Serunya Camping Keluarga di Arjasari, Kabupaten Bandung

Serunya Camping Keluarga di Arjasari, Kabupaten Bandung

Jalan Jalan
Arjasari Rock Hill, Lihat Sunset dan City View Bandung dari Ketinggian

Arjasari Rock Hill, Lihat Sunset dan City View Bandung dari Ketinggian

Jalan Jalan
5 Hotel Indonesia Masuk Daftar Hotel Terbaik di Asia 2024 Versi TripAdvisor

5 Hotel Indonesia Masuk Daftar Hotel Terbaik di Asia 2024 Versi TripAdvisor

Travel Update
[POPULER Travel] 5 Kolam Renang Umum di Depok | Barang Paling Banyak Tertinggal di Bandara

[POPULER Travel] 5 Kolam Renang Umum di Depok | Barang Paling Banyak Tertinggal di Bandara

Travel Update
8 Penginapan di Ciwidey dengan Kolam Air Panas, Cocok untuk Relaksasi

8 Penginapan di Ciwidey dengan Kolam Air Panas, Cocok untuk Relaksasi

Hotel Story
Capaian Timnas U-23 di Piala Asia Bawa Dampak Pariwisata untuk Indonesia

Capaian Timnas U-23 di Piala Asia Bawa Dampak Pariwisata untuk Indonesia

Travel Update
Harga Tiket Masuk Taman Safari Prigen 2024 dan Cara Pesan via Online

Harga Tiket Masuk Taman Safari Prigen 2024 dan Cara Pesan via Online

Travel Tips
3 Promo BCA Australia Travel Fair 2024, Ada Cashback hingga Rp 2 Juta

3 Promo BCA Australia Travel Fair 2024, Ada Cashback hingga Rp 2 Juta

Travel Update
4 Promo Tiket Pesawat dan Tur BCA Australia Travel Fair, Rp 7 Juta ke Perth PP

4 Promo Tiket Pesawat dan Tur BCA Australia Travel Fair, Rp 7 Juta ke Perth PP

Travel Update
Hari Ini, BCA Australia Travel Fair 2024 Digelar di Gandaria City

Hari Ini, BCA Australia Travel Fair 2024 Digelar di Gandaria City

Travel Update
10 Tips Wisata Saat Cuaca Panas, Pakai Tabir Surya dan Bawa Topi

10 Tips Wisata Saat Cuaca Panas, Pakai Tabir Surya dan Bawa Topi

Travel Tips
5 Wisata di Palangka Raya, Ada Wisata Petik Buah

5 Wisata di Palangka Raya, Ada Wisata Petik Buah

Jalan Jalan
5 Tips ke Museum iMuseum IMERI FKUI di Jakarta, Reservasi Dulu

5 Tips ke Museum iMuseum IMERI FKUI di Jakarta, Reservasi Dulu

Travel Tips
Cara Menuju ke Bukit Tangkiling Kalimantan Tengah

Cara Menuju ke Bukit Tangkiling Kalimantan Tengah

Jalan Jalan
Bukit Tangkiling Palangka Raya untuk Pencinta Alam dan Petualangan

Bukit Tangkiling Palangka Raya untuk Pencinta Alam dan Petualangan

Jalan Jalan
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com