Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Kompas.com - 19/12/2018, 17:13 WIB
Vitorio Mantalean,
Sri Anindiati Nursastri

Tim Redaksi

Sumber CNN Travel

KOMPAS.COM - Malam tahun baru selalu identik dengan pesta. Selain bersantap dengan orang-orang terdekat, keriuhan kembang api juga seakan telah menjadi tradisi dalam merayakan pergantian tahun.

Anda yang senang menikmati keriuhan pesta kembang api di tahun baru dapat mempertimbangkan pelesir ke tujuh kota di berbagai benua ini.

Bersegeralah menentukan kota yang ingin Anda tuju, sebab beberapa kota memberlakukan sistem booking sejak jauh-jauh hari.

1. Hongkong

Reputasi Hongkong tak terbantahkan soal pesta kembang api tahun baru. Letupan demi letupan kembang api di angkasa Victoria Harbour akan menjadi musik pengiring pergantian tahun.

Nikmatilah pesta kembang api dari hotel-hotel di Hongkong yang menawarkan pemandangan memukau.

Anda juga bisa menyaksikannya dari dermaga Star Ferry Tsim Sha Tsui. Sebelum pesta kembang api, Anda akan disuguhkan penampilan teater, dansa, hingga sirkus.

2. Sydney, Australia

Sydney merupakan kota besar dunia pertama yang akan memasuki tahun 2019. Pesta kembang api luar biasa akan menyemarakkan momen tersebut di Pelabuhan Sydney.

Pemandangan memukau akan Anda saksikan bersama ribuan orang lain dari berbagai penjuru dunia. Kembang api dengan aneka rupa akan menghiasi langit Sydney berlatar jembatan pelabuhan dan, tentu saja, Sydney Opera House.

Perpaduan Sydney Opera House dan kembang api merupakan pemandangan malam tahun baru di Sydney, Australia. Perpaduan Sydney Opera House dan kembang api merupakan pemandangan malam tahun baru di Sydney, Australia.
Kabar baiknya, musim panas baru saja berlangsung di Sydney. Habiskan waktu Anda di Sydney dengan menyambangi pantai-pantai terkemuka di Australia, seperti Bondi dan Manly.

3. Dubai, Uni Emirat Arab

Hingga pengujung 2018, Burj Khalifa masih menyandang predikat menara terjangkung di dunia. Menjulang hingga ketinggian 828 meter, kembang api yang disemburkan dari tubuh Burj Khalifa akan memaku pandangan Anda. 

Menyaksikan pesta kembang api dari Burj Plaza menawarkan suasana pergantian tahun yang tidak terlalu gaduh. Menyaksikan pesta kembang api dari Burj Plaza menawarkan suasana pergantian tahun yang tidak terlalu gaduh.
Rayakanlah momen itu dengan bergembira bersama orang-orang terdekat di Burj Plaza yang tidak begitu gaduh.

Dubai tengah bersolek sebagai tujuan wisata kuliner dunia. Cicipilah hidangan restoran-restoran setempat di awal tahun 2019.

4. Cape Town, Afrika Selatan

Halaman:
Sumber CNN Travel
Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

100 Juta Warga China Akan Berwisata pada 2024, Indonesia Akan Jemput Bola

100 Juta Warga China Akan Berwisata pada 2024, Indonesia Akan Jemput Bola

Travel Update
Sejarah Waduk Jatigede di Sumedang, Waduk Terbesar Kedua di Indonesia

Sejarah Waduk Jatigede di Sumedang, Waduk Terbesar Kedua di Indonesia

Jalan Jalan
Promo Fly Thru Indonesia Air Asia Jelang Lebaran 2024, Jakarta-Perth Mulai Rp 990.000 an

Promo Fly Thru Indonesia Air Asia Jelang Lebaran 2024, Jakarta-Perth Mulai Rp 990.000 an

Travel Update
Kepulauan Galapagos yang Punya Satwa Unik, Ada Kura-kura Raksasa

Kepulauan Galapagos yang Punya Satwa Unik, Ada Kura-kura Raksasa

Jalan Jalan
Khusus Agen Travel, Ada Diskon Tiket Kereta Api 30 Persen Saat Libur Lebaran 2024

Khusus Agen Travel, Ada Diskon Tiket Kereta Api 30 Persen Saat Libur Lebaran 2024

Travel Update
Jelang Mudik Lebaran 2024, KAI Waspadai Daerah Rawan Bencana

Jelang Mudik Lebaran 2024, KAI Waspadai Daerah Rawan Bencana

Travel Update
Tren 'Revenge Travel' Turun Drastis pada 2024

Tren "Revenge Travel" Turun Drastis pada 2024

Travel Update
5 Penginapan di Berastagi dengan Suasana Pegunungan

5 Penginapan di Berastagi dengan Suasana Pegunungan

Hotel Story
6 Negara Termurah untuk Dikunjungi Para Traveler

6 Negara Termurah untuk Dikunjungi Para Traveler

Jalan Jalan
Wahana dan Aktivitas Seru di Lembah Nirwana Kendal

Wahana dan Aktivitas Seru di Lembah Nirwana Kendal

Jalan Jalan
Dispar Bali Minta Wisatawan dan Agen Perjalanan Waspada Cuaca Ekstrem 

Dispar Bali Minta Wisatawan dan Agen Perjalanan Waspada Cuaca Ekstrem 

Travel Update
Lembah Nirwana Kendal: Daya Tarik, Tiket Masuk, dan Jam Buka

Lembah Nirwana Kendal: Daya Tarik, Tiket Masuk, dan Jam Buka

Jalan Jalan
KAI Optimis Dorong 4,2 Juta Pergerakan ke Jakarta pada Libur Lebaran 2024

KAI Optimis Dorong 4,2 Juta Pergerakan ke Jakarta pada Libur Lebaran 2024

Travel Update
6 Tips Tidur di Pesawat Jarak Jauh, Pastikan Nyaman dan Nyenyak

6 Tips Tidur di Pesawat Jarak Jauh, Pastikan Nyaman dan Nyenyak

Travel Tips
Wisatawan Bisa Main Kano di Kali Sipon Tangerang Setiap Akhir Pekan

Wisatawan Bisa Main Kano di Kali Sipon Tangerang Setiap Akhir Pekan

Jalan Jalan
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Lengkapi Profil
Lengkapi Profil

Segera lengkapi data dirimu untuk ikutan program #JernihBerkomentar.

Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com