Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Video Cara Monyet Selfie Diambil di Monkey Forest Ubud Bali

Kompas.com - 08/09/2019, 14:01 WIB
Wahyu Adityo Prodjo

Editor

JAKARTA, KOMPAS.com - Sebuah video yang berisi adegan laki-laki bermain bersama monyet sambil memegang handphone untuk memotret bersama sepasang wisatawan mancanegara di sebuah obyek wisata di Bali, viral beberapa waktu lalu.

Ternyata, video tersebut diambil di obyek wisata Monkey Forest Ubud, Bali. Hal itu dikonfirmasi oleh petugas Call Center Monkey Forest Ubud, Kusuma.

"Iya. Tempatnya di Monkey Forest Ubud," kata Kusuma saat dihubungi KompasTravel.

Dalam video tersebut terlihat seorang laki-laki berbaju hijau, kamen, saput hijau dan memakai udeng itu memainkan tangannya ke arah monyet. Ia lalu mengulurkan tangannya yang berisi makanan dari kantong bajunya ke bagian atas ponsel.

Ia terus melakukan hal tersebut hingga monyet mengulurkan tangannya ke arah kamera.

"Yang baju hijau itu memang staf lapangan kami. Mereka yang mengawasi pengunjung dan monyet," ujar Kusuma.

Seorang pemandu wisata di Bali, Deny Wiratna juga mengatakan laki-laki dalam video tersebut merupakan penjaga atau pawang monyet. Menurutnya, hanya pawang yang bisa bermain bersama monyet.

"Pawangnya yang jaga, kasih makan, dan lain-lain. Hanya tidak disentuh saja. Mereka seperti sahabat. Seperti anjing dan tuannya," kata Deny kepada KompasTravel.

Foto bersama monyet yang dibantu pawang itu sudah biasa dilakukan di Bali. Menurutnya, trik foto tersebut sudah ada sejak delapan tahun yang lalu.

Pawang tersebut bertugas menjaga wisatawan selama berada di area Monkey Forest Ubud. Menurut Kusuma, pihak Monkey Forest Ubud selalu menjaga agar tidak ada kontak fisik antara monyet dan wisatawan.

Video trik pembuatan foto monyet selfie diunggah oleh akun @GieWahyudi di akun Twitter beberapa waktu lalu. Video tersebut hingga saat ini telah di-retweet lebih dari 33.300 kali dan disukai lebih dari 35.700 kali.

"Ke mana aja baru tahu kalau foto selfie sama monyet itu prosesnya kayak gini," tulis akun @GieWahyudi.

Akun @GieWahyudi juga mengunggah beberapa hasil foto monyet seakan selfie bersama wisatawan asing. Salah satunya merupakan pasangan wisatawan asing yang ada di dalam video.

"Terbaik," tulis @GieWahyudi.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Tradisi Syawalan di Klaten, Silaturahim Sekaligus Melestarikan Budaya dan Tradisi

Tradisi Syawalan di Klaten, Silaturahim Sekaligus Melestarikan Budaya dan Tradisi

Jalan Jalan
Aktivitas Seru di World of Wonders Tangerang, Bisa Nonton 4D

Aktivitas Seru di World of Wonders Tangerang, Bisa Nonton 4D

Jalan Jalan
Cara ke Pasar Senen Naik KRL dan Transjakarta, buat yang Mau Thrifting

Cara ke Pasar Senen Naik KRL dan Transjakarta, buat yang Mau Thrifting

Travel Tips
8 Tips Kemah, dari Barang Wajib DIbawa hingga Cegah Badan Capek

8 Tips Kemah, dari Barang Wajib DIbawa hingga Cegah Badan Capek

Travel Tips
Harga Tiket Candi Borobudur April 2024 dan Cara Belinya

Harga Tiket Candi Borobudur April 2024 dan Cara Belinya

Travel Update
8 Tips Hindari Barang Bawaan Tertinggal, Gunakan Label yang Mencolok

8 Tips Hindari Barang Bawaan Tertinggal, Gunakan Label yang Mencolok

Travel Tips
Sandiaga Harap Labuan Bajo Jadi Destinasi Wisata Hijau

Sandiaga Harap Labuan Bajo Jadi Destinasi Wisata Hijau

Travel Update
10 Tips Bermain Trampolin yang Aman dan Nyaman, Pakai Kaus Kaki Khusus

10 Tips Bermain Trampolin yang Aman dan Nyaman, Pakai Kaus Kaki Khusus

Travel Tips
Ekspedisi Pertama Penjelajah Indonesia ke Kutub Utara Batal, Kenapa?

Ekspedisi Pertama Penjelajah Indonesia ke Kutub Utara Batal, Kenapa?

Travel Update
Lebaran 2024, Kereta Cepat Whoosh Angkut Lebih dari 200.000 Penumpang

Lebaran 2024, Kereta Cepat Whoosh Angkut Lebih dari 200.000 Penumpang

Travel Update
Milan di Italia Larang Masyarakat Pesan Makanan Malam Hari

Milan di Italia Larang Masyarakat Pesan Makanan Malam Hari

Travel Update
6 Hotel Dekat Beach City International Stadium Ancol, mulai Rp 250.000

6 Hotel Dekat Beach City International Stadium Ancol, mulai Rp 250.000

Hotel Story
4 Hotel Dekat Pantai di Cilacap, Tarif Rp 250.000-an

4 Hotel Dekat Pantai di Cilacap, Tarif Rp 250.000-an

Hotel Story
5 Wisata Air Terjun di Karanganyar, Ada Ngargoyoso dan Jumog

5 Wisata Air Terjun di Karanganyar, Ada Ngargoyoso dan Jumog

Jalan Jalan
Pengalaman ke Desa Wisata Koto Kaciak, Coba Panen Madu Lebah Galo-Galo

Pengalaman ke Desa Wisata Koto Kaciak, Coba Panen Madu Lebah Galo-Galo

Jalan Jalan
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com