Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Jangan Repot Bawa Bagasi, Bisa Bikin Stres Saat di Bandara

Kompas.com - 04/11/2019, 13:10 WIB
Syifa Nuri Khairunnisa,
Ni Luh Made Pertiwi F.

Tim Redaksi

KOMPAS.com - Traveling tanpa memanfaatkan fasilitas bagasi terdaftar bisa jadi cara paling gampang untuk menghemat uang kamu.

Apalagi sekarang ini makin banyak maskapai penerbangan yang menetapkan tarif tambahan untuk bisa menggunakan fasilitas bagasi terdaftar.

Namun, hal ini tidak hanya untuk menghemat uang. Kamu juga bisa menghindari salah satu tahap yang paling bikin stres saat traveling, yaitu pengambilan bagasi.

Dilansir dari LonelyPlanet.com, survei yang dilakukan Priority Pass terhadap 1.720 orang menemukan bahwa sekitar 49 persen responden mengaku pengambilan bagasi membuat stres.

Tahapan itu jadi penyebab stres paling tinggi dari semua aktivitas yang dilakukan di bandara.

Baca juga: Kelebihan Bagasi, Perempuan Ini Pakai Tiga Celana dan 5 Kemeja Seberat 2,5 Kg

Setelah pengambilan bagasi, tahapan lain yang bikin stres banget adalah melewati pihak keamanan dan menunggu transfer penerbangan yang dialami oleh 47 persen responden.

Selain segala aktivitas yang harus kamu lalui di bandara, biasanya seseorang harus melakukan persiapan terlebih dahulu.

Menurut riset yang sama, sekitar 63 persen responden mengaku bahwa stres sudah mereka alami bahkan sebelum sampai di bandara.

Mereka mengaku mengalami stres tinggi ketika terjebak macet dalam perjalanan ke bandara. Selanjutnya, sebanyak 61 persen responden mengaku stres berat kalau mereka mengalami kehilangan bagasi.

Selain itu, ada juga 57 persen responden yang mengaku stres banget karena takut kehilangan paspor atau ketinggalan boarding.

Baca juga: Seputar Tarif Bagasi Pesawat di Indonesia dan Tips Menghemat Biaya Tambahan

Namun, semua kekhawatiran di atas tidak selamanya terjadi. Hanya sekitar 6 persen responden yang mengaku pernah kehilangan paspor. Sebagian besar di antaranya adalah para traveler pebisnis.

Sisanya, para traveler kerap telanjur membawa terlalu banyak barang, dengan 19 persen responden yang pernah mengalami overweight bagasi atau membawa bagasi yang kelebihan.

Kalau kamu gimana? Apa pernah mengalami beberapa hal di atas? Mungkin itu bisa jadi cukup alasan untuk kamu beralih membawa sedikit barang alias carry-on yang bisa kamu masukkan ke kabin pesawat saja.

Selain lebih hemat, mungkin bisa mengurangi sedikit stres yang kamu alami selama di bandara.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Penerbangan di Bandara Incheon Korea Terganggu akibat Balon Isi Tinja

Penerbangan di Bandara Incheon Korea Terganggu akibat Balon Isi Tinja

Travel Update
Pameran Wonderlab di Grand Indonesia, Instalasi Teknologi Masa Depan

Pameran Wonderlab di Grand Indonesia, Instalasi Teknologi Masa Depan

Travel Update
TMII Gelar Festival Musim Panas Jepang untuk Sambut Libur Sekolah

TMII Gelar Festival Musim Panas Jepang untuk Sambut Libur Sekolah

Travel Update
Cara ke Pameran Biang Kerok Benyamin Sueb di Jakarta, Bisa Naik KRL

Cara ke Pameran Biang Kerok Benyamin Sueb di Jakarta, Bisa Naik KRL

Travel Tips
Gunung Bromo Buka Lagi Usai Kebakaran, Simak Aturan Berkunjung

Gunung Bromo Buka Lagi Usai Kebakaran, Simak Aturan Berkunjung

Travel Update
Gunung Kerinci Jadi Lokasi Pembuatan Dokumenter soal Risiko Pendakian

Gunung Kerinci Jadi Lokasi Pembuatan Dokumenter soal Risiko Pendakian

Travel Update
10 Tempat Liburan di Purwakarta, dari Alam hingga Sejarah

10 Tempat Liburan di Purwakarta, dari Alam hingga Sejarah

Jalan Jalan
Liburan ke Jakarta Aquarium & Safari, Ada Bajak Laut dan Kapibara

Liburan ke Jakarta Aquarium & Safari, Ada Bajak Laut dan Kapibara

Travel Update
5 Tempat Liburan Keluarga di Bandung, Ada yang Cocok untuk Piknik

5 Tempat Liburan Keluarga di Bandung, Ada yang Cocok untuk Piknik

Jalan Jalan
Promo Libur Sekolah di Rivera Outbound & Edutainment Bogor, mulai Rp 65.000

Promo Libur Sekolah di Rivera Outbound & Edutainment Bogor, mulai Rp 65.000

Travel Update
231 Penerbangan di Bandara AP II Layani Kepulangan Jemaah Haji

231 Penerbangan di Bandara AP II Layani Kepulangan Jemaah Haji

Travel Update
Ada Usulan Kenaikan Tarif Pungutan Turis Asing di Bali, Sandiaga: Harus Dilihat Dulu

Ada Usulan Kenaikan Tarif Pungutan Turis Asing di Bali, Sandiaga: Harus Dilihat Dulu

Travel Update
Harga Tiket dan Jam Buka Terkini Sungai Maron Pacitan

Harga Tiket dan Jam Buka Terkini Sungai Maron Pacitan

Travel Update
Taman Aglaonema Terbesar Indonesia di Sleman, Ini Jam Buka dan Harga Tiket Masuknya

Taman Aglaonema Terbesar Indonesia di Sleman, Ini Jam Buka dan Harga Tiket Masuknya

Travel Update
Visa Kunjungan Jangka Pendek di Kepulauan Riau Akan Diumumkan Segera

Visa Kunjungan Jangka Pendek di Kepulauan Riau Akan Diumumkan Segera

Travel Update
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com