Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

9 Tempat Wisata Keluarga di Malang Raya, Wisata Alam hingga Rekreasi

Kompas.com - 11/06/2024, 10:10 WIB
Zeta Zahid Yassa,
Anggara Wikan Prasetya

Tim Redaksi

KOMPAS.com - Malang Raya, meliputi Kota Malang, Kabupaten Malang, dan Kota Batu, terus menarik perhatian para wisatawan dengan beragam destinasi menarik untuk dinikmati bersama keluarga. 

Dari keindahan alam hingga wahana edukatif, Malang Raya menawarkan pengalaman tak terlupakan bagi setiap anggota keluarga.

Berikut merupakan beberapa rekomendasi wisata keluarga di Malang Raya bisa kamu datangi saat sedang berkumpul bersama keluarga.

1. Kampung Warna-warni Jodipan

Kota Malang memiliki tiga kampung tematik yang terletak di area yang sama. Salah satunya adalah Kampung Warna-warni Jodipan, di mana seluruh bagian dari kawasan ini diubah menjadi penuh warna.

Ilustrasi Kampung Warna-warni Jodipan, Malang.SHUTTERSTOCK/AKTURER Ilustrasi Kampung Warna-warni Jodipan, Malang.

Mulai dari rumah hingga jalan-jalannya, semuanya dilengkapi dengan dekorasi berwarna-warni yang menarik. Pengunjung dapat menikmati momen berswafoto di setiap sudut destinasi ini, dan bahkan dapat melintasi jembatan kaca yang menarik. 

Tiket masuk Kampung Warna-warni Jodipan (KWJ) hanya sekitar Rp 3.000 untuk satu hari penuh (dapat masuk dan keluar tanpa membayar lagi), dan biaya parkir motor sekitar Rp 5.000. 

Baca juga: Kampung Warna-warni Jodipan, Tempat Wisata Hits di Kota Malang

Tempat wisata ini buka setiap hari dari pukul 07.00 hingga 18.00. KWJ terletak di Kelurahan Jodipan, sekitar 10 menit berjalan kaki dari Stasiun Kota Malang.

2. Jatim Park 1

Obyek pariwisata Jawa Timur Park (Jatim Park) 1 merupakan wisata populer di Kota Batu yang banyak disukai wisatawan. 

Jatim Park 1 menawarkan konsep taman hiburan yang menyediakan beragam wahana permainan dan hiburan.

The Bagong Adventure Museum Tubuh atau Museum Tubuh di kawasan Jatim Park 1, salah satu destinasi wisata di Kota Batu.SHUTTERSTOCK/DANIEL FERRYANTO The Bagong Adventure Museum Tubuh atau Museum Tubuh di kawasan Jatim Park 1, salah satu destinasi wisata di Kota Batu.

Selain itu, Jatim Park 1 juga memiliki fasilitas wisata edukasi seperti taman fisika, taman sejarah, galeri etnik, dan lainnya yang cocok untuk dikunjungi bersama keluarga. 

Dengan luas lahan mencapai 22 hektar, pengunjung dapat menikmati berbagai wahana di Jatim Park 1 seperti Himalaya Coaster, Sky Swinger, Funtastic Swimming Pool, Gold Mining Coaster, Flying Tornado, dan lainnya. 

Baca juga: 13 Aturan di Jatim Park 2, Dilarang Bawa Drone

Lokasinya yang berada di Jalan Kartika dua Kota Wisata Batu, Kota Batu, Malang dapat dicapai dalam waktu 10 menit dari pusat Kota Batu. Harga tiket masuk Jatim Park 1 dimulai dari Rp 100.000 pada hari kerja (weekday), dan Rp 120.000 pada akhir pekan (weekend).

3. Kampung Biru Arema

Kota Malang kini memiliki daya tarik wisata baru yang menarik perhatian para pengunjung, yaitu Kampung Biru Arema. 

Kampung Biru Arema Malanginstagram.com/yovi_prasetyo Kampung Biru Arema Malang

Terletak di seberang Kampung Warna-warni Jodipan, Kota Malang, tempat wisata keluarga ini menawarkan pengalaman yang unik dengan tiket masuk seharga Rp 3.000-an dan parkir motor Rp 2.000-an. 

Baca juga: Lisensi Klub PSSI: Arema FC Terima Hasilnya, Catatan untuk Persebaya

Selain keindahan kampung yang diselimuti warna biru, pengunjung juga dapat mempelajari sejarah Arema FC, klub sepak bola Kabupaten Malang, melalui display berisi tulisan dan logo Arema FC.

Halaman Berikutnya
Halaman:


Terkini Lainnya

Penerbangan di Bandara Incheon Korea Terganggu akibat Balon Isi Tinja

Penerbangan di Bandara Incheon Korea Terganggu akibat Balon Isi Tinja

Travel Update
Pameran Wonderlab di Grand Indonesia, Instalasi Teknologi Masa Depan

Pameran Wonderlab di Grand Indonesia, Instalasi Teknologi Masa Depan

Travel Update
TMII Gelar Festival Musim Panas Jepang untuk Sambut Libur Sekolah

TMII Gelar Festival Musim Panas Jepang untuk Sambut Libur Sekolah

Travel Update
Cara ke Pameran Biang Kerok Benyamin Sueb di Jakarta, Bisa Naik KRL

Cara ke Pameran Biang Kerok Benyamin Sueb di Jakarta, Bisa Naik KRL

Travel Tips
Gunung Bromo Buka Lagi Usai Kebakaran, Simak Aturan Berkunjung

Gunung Bromo Buka Lagi Usai Kebakaran, Simak Aturan Berkunjung

Travel Update
Gunung Kerinci Jadi Lokasi Pembuatan Dokumenter soal Risiko Pendakian

Gunung Kerinci Jadi Lokasi Pembuatan Dokumenter soal Risiko Pendakian

Travel Update
10 Tempat Liburan di Purwakarta, dari Alam hingga Sejarah

10 Tempat Liburan di Purwakarta, dari Alam hingga Sejarah

Jalan Jalan
Liburan ke Jakarta Aquarium & Safari, Ada Bajak Laut dan Kapibara

Liburan ke Jakarta Aquarium & Safari, Ada Bajak Laut dan Kapibara

Travel Update
5 Tempat Liburan Keluarga di Bandung, Ada yang Cocok untuk Piknik

5 Tempat Liburan Keluarga di Bandung, Ada yang Cocok untuk Piknik

Jalan Jalan
Promo Libur Sekolah di Rivera Outbound & Edutainment Bogor, mulai Rp 65.000

Promo Libur Sekolah di Rivera Outbound & Edutainment Bogor, mulai Rp 65.000

Travel Update
231 Penerbangan di Bandara AP II Layani Kepulangan Jemaah Haji

231 Penerbangan di Bandara AP II Layani Kepulangan Jemaah Haji

Travel Update
Ada Usulan Kenaikan Tarif Pungutan Turis Asing di Bali, Sandiaga: Harus Dilihat Dulu

Ada Usulan Kenaikan Tarif Pungutan Turis Asing di Bali, Sandiaga: Harus Dilihat Dulu

Travel Update
Harga Tiket dan Jam Buka Terkini Sungai Maron Pacitan

Harga Tiket dan Jam Buka Terkini Sungai Maron Pacitan

Travel Update
Taman Aglaonema Terbesar Indonesia di Sleman, Ini Jam Buka dan Harga Tiket Masuknya

Taman Aglaonema Terbesar Indonesia di Sleman, Ini Jam Buka dan Harga Tiket Masuknya

Travel Update
Visa Kunjungan Jangka Pendek di Kepulauan Riau Akan Diumumkan Segera

Visa Kunjungan Jangka Pendek di Kepulauan Riau Akan Diumumkan Segera

Travel Update
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com