Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

15 Tempat Wisata Idaman pada 2014 -1

Kompas.com - 04/01/2014, 09:19 WIB
Fitri Prawitasari

Penulis

KOMPAS.com - Belakangan, banyak yang mendengungkan wisata bukan hanya sebagai gaya hidup, melainkan kebutuhan. Di Indonesia sendiri, semakin bergairahnya pariwisata memunculkan berbagai destinasi dengan menawarkan beragam atraksi.

Sebut saja Medan, Padang, Jakarta hingga Surabaya menjadi kota yang siap menerima wisatawan mewakili wilayah barat. Belum lagi hutan raya dan budaya tanah Borneo, Bumi Phinisi di Sulawesi hingga pantai-pantai cantik tersembunyi di bagian timur negeri seperti Papua, Maluku dan Nusa Tenggara.

Sepanjang tahun 2013, Kompas Travel berkesempatan menjelajahi beberapa destinasi yang ada. Beberapa destinasi terlihat telah siap menerima kehadiran wisatawan. Jalan aspal, transportasi darat hingga udara telah tersedia. Walau mungkin masih dengan standar belum maksimal.

Mungkin benar apa yang dikatakan orang. Menjelajahi Indonesia tak ada habisnya, pun memerlukan waktu seumur hidup. Selalu ada kejutan baru meski mengunjungi tempat yang sama lebih dari satu kali.

Berikut adalah rangkuman destinasi yang pernah Kompas Travel datangi. Ada 15 destinasi yang dipilih yang mungkin bisa menjadi referensi Anda untuk merencanakan berwisata di tahun 2014.

Jakarta

Ibu kota Indonesia ini terlihat semakin apik. Jakarta berbenah menyambut wisatawan. Tempat wisata baik museum hingga taman hiburan berlomba-lomba menawarkan pelayanan terbaik bagi wisawatan.

KOMPAS/LASTI KURNIA Rombongan turis mancanegara menggunakan sepeda sewaan berkeliling di kawasan Pelabuhan Sunda Kelapa, Jakarta, Rabu (30/3/2011). Wisata kota tua dengan mengunjungi situs bangunan tua dan lokasi bersejarah merupakan salah satu paket yang digemari turis mancanegara yang berkunjung ke Jakarta.
Pemerintah Daerah pun kian kreatif dengan menggelar berbagai festival menarik. Seperti Festival Komunitas yang digelar di bilangan Blok M pada awal Desember, Festival Jalan Jaksa, Festival Palang Pintu, dan Festival Kampung Betawi.

Monumen Nasional (Monas) sebagai pusat kota ditata semakin cantik. Di sini pun tak jarang menjadi pusat berlangsungnya kegiatan. Tercatat, beberapa acara pernah dihelat di sini, seperti Festival Keraton pada bulan Desember lalu, Monas Fair untuk menyambut ulang tahun Jakarta, serta menjadi salah satu pusat perayaan Tahun Baru 2014.

Sedangkan mencari penginapan di Jakarta sangat mudah sekali. Hotel berbagai bintang tersebar di setiap sudut kota. Harga yang ditawarkan pun beragam tinggal disesuaikan dengan kocek.

Sementara urusan kuliner, wisata kuliner adalah salah satu andalan Jakarta. Beberapa titik menjadi pusat kuliner. Mulai dari jajaran gerobak pedagang kaki lima hingga jajaran cafe mewah, semisal Bendungan Hilir, Pecenongan, Blok M, dan Kemang.


KOMPAS.com / FITRI PRAWITASARI Panorama Danau Toba dari Bukit Siulakhosa di Pulau Samosir, Sumatera Utara
Pulau Samosir

Pulau yang berada di tengah-tengah Danau Toba ini ternyata tak kalah seru untuk ditelisik. Dari Bandara Kualanamu, Samosir ditempuh melalui jalan darat selama enam jam.

Setelah itu perjalanan dilanjutkan dengan menggunakan Ferry dari Parapat dengan menempuh satu jam perjalanan. Penginapan bisa ditemui di Tuktuk atau dekat pelabuhan Tomok.

Budaya Batak sangat kental di Samosir. Beberapa objek wisata yang ada pun mengisahkan tentang budaya Batak yang lahir di tanah ini. Museum Hutabolon Simanindo, Makam Raja Sidabutar dan Batu Parsidangan.

Halaman:
Baca tentang
Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Tradisi Syawalan di Klaten, Silaturahim Sekaligus Melestarikan Budaya dan Tradisi

Tradisi Syawalan di Klaten, Silaturahim Sekaligus Melestarikan Budaya dan Tradisi

Jalan Jalan
Aktivitas Seru di World of Wonders Tangerang, Bisa Nonton 4D

Aktivitas Seru di World of Wonders Tangerang, Bisa Nonton 4D

Jalan Jalan
Cara ke Pasar Senen Naik KRL dan Transjakarta, buat yang Mau Thrifting

Cara ke Pasar Senen Naik KRL dan Transjakarta, buat yang Mau Thrifting

Travel Tips
8 Tips Kemah, dari Barang Wajib DIbawa hingga Cegah Badan Capek

8 Tips Kemah, dari Barang Wajib DIbawa hingga Cegah Badan Capek

Travel Tips
Harga Tiket Candi Borobudur April 2024 dan Cara Belinya

Harga Tiket Candi Borobudur April 2024 dan Cara Belinya

Travel Update
8 Tips Hindari Barang Bawaan Tertinggal, Gunakan Label yang Mencolok

8 Tips Hindari Barang Bawaan Tertinggal, Gunakan Label yang Mencolok

Travel Tips
Sandiaga Harap Labuan Bajo Jadi Destinasi Wisata Hijau

Sandiaga Harap Labuan Bajo Jadi Destinasi Wisata Hijau

Travel Update
10 Tips Bermain Trampolin yang Aman dan Nyaman, Pakai Kaus Kaki Khusus

10 Tips Bermain Trampolin yang Aman dan Nyaman, Pakai Kaus Kaki Khusus

Travel Tips
Ekspedisi Pertama Penjelajah Indonesia ke Kutub Utara Batal, Kenapa?

Ekspedisi Pertama Penjelajah Indonesia ke Kutub Utara Batal, Kenapa?

Travel Update
Lebaran 2024, Kereta Cepat Whoosh Angkut Lebih dari 200.000 Penumpang

Lebaran 2024, Kereta Cepat Whoosh Angkut Lebih dari 200.000 Penumpang

Travel Update
Milan di Italia Larang Masyarakat Pesan Makanan Malam Hari

Milan di Italia Larang Masyarakat Pesan Makanan Malam Hari

Travel Update
6 Hotel Dekat Beach City International Stadium Ancol, mulai Rp 250.000

6 Hotel Dekat Beach City International Stadium Ancol, mulai Rp 250.000

Hotel Story
4 Hotel Dekat Pantai di Cilacap, Tarif Rp 250.000-an

4 Hotel Dekat Pantai di Cilacap, Tarif Rp 250.000-an

Hotel Story
5 Wisata Air Terjun di Karanganyar, Ada Ngargoyoso dan Jumog

5 Wisata Air Terjun di Karanganyar, Ada Ngargoyoso dan Jumog

Jalan Jalan
Pengalaman ke Desa Wisata Koto Kaciak, Coba Panen Madu Lebah Galo-Galo

Pengalaman ke Desa Wisata Koto Kaciak, Coba Panen Madu Lebah Galo-Galo

Jalan Jalan
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com