Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Pembuatan Taman Bunga di Dekat Danau Toba Sudah Sampai Mana?

Kompas.com - 30/11/2016, 18:03 WIB
Wahyu Adityo Prodjo

Penulis

JAKARTA, KOMPAS.com - Rencana Presiden Joko Widodo terkait pembuatan taman bunga di dekat Danau Toba, tepatnya di Kabupaten Humbang Hasundutan, Sumatera Utara, masih dalam tahap peninjauan. Aspek-aspek terkait perencanaan wilayah hingga perizinan kawasan tengah disiapkan.

BACA JUGA: Ini Rencana Jokowi Kembangkan Danau Toba sebagai Destinasi Wisata Unggulan

"Untuk rencana taman bunga ada kemungkinan kerja sama dengan Taman Bunga Nusantara di Cipanas, Jawa Barat," kata Ketua Badan Pelaksana Otoritas Danau Toba, Arie Prasetyo, seusai acara pelantikan pejabat Eselon III dan IV Kementerian Pariwisata, Badan Otoritas Toba, dan Pengurus Gabungan Industri Pariwisata Indonesia di Jakarta, Rabu (30/11/2016).

Menurut dia, Taman Bunga Nusantara telah memasuki tahap pembuatan master plan kawasan taman bunga di Danau Toba. Arie menyebut pihak Badan Otorita Danau Toba telah bertemu pihak Taman Bunga Nusantara terkait perancangan master plan.

BACA JUGA: Master Plan Kawasan Pariwisata Danau Toba Ditargetkan Rampung 2017

"Kami sudah bertemu dengan Direktur Utama Taman Bunga Nusantara, Pak Darmasto Kusumaningrat. Beliau sudah menyusun visioning masterplan," tambahnya.

Menurut dia, lahan sekitar 400 hektar di sekeliling Danau Toba mesti dibuat master plan terlebih dahulu. Taman bunga di Danau Toba, lanjut Arie, akan menggunakan luas lahan sekitar 150-200 hektar.

"Itu (lahan) asetnya Kementerian Lingkungan Hidup dan Kehutanan. Secara aset, kami harus pikirkan, apa pinjam pakai, serah kelola, atau dilimpahkan ke Badan Otorita," jelasnya.

Arie menegaskan, pembangunan taman bunga dilakukan secara bertahap. Hasil rapat kabinet terbatas di Parapat, Simalungun, Sumatera Utara, pada Agustus lalu, Menko Maritim Luhut Binsar Pandjaitan menyatakan bahwa Presiden Joko Widodo menginginkan taman bunga di dekat Danau Toba.

Taman bunga tersebut diputuskan akan dibangun di Kabupaten Humbang Hasundutan yang masih termasuk ke dalam wilayah Badan Otorita Danau Toba. Adapun pembentukan Badan Otorita Danau Toba ditandai dengan Peraturan Presiden No 49 Tahun 2016.

Kawasan Otorita Danau Toba berlokasi di wilayah Ajibata, Toba Samosir. Pada saat yang bersamaan, Menteri Pariwisata juga mengukuhkan pengurus Gabungan Industri Pariwisata Indonesia periode 2016-2021. Pembina GIPI adalah Dadang Rizki Ratman, Pontjo Sutowo, Rahmat Gobel; serta deretan Dewan Pakar yakni Frans Teguh, Reinier Daulay, dan Purnomo.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

8 Penginapan di Ciwidey dengan Kolam Air Panas, Cocok untuk Relaksasi

8 Penginapan di Ciwidey dengan Kolam Air Panas, Cocok untuk Relaksasi

Hotel Story
Capaian Timnas U-23 di Piala Asia Bawa Dampak Pariwisata untuk Indonesia

Capaian Timnas U-23 di Piala Asia Bawa Dampak Pariwisata untuk Indonesia

Travel Update
Harga Tiket Masuk Taman Safari Prigen 2024 dan Cara Pesan via Online

Harga Tiket Masuk Taman Safari Prigen 2024 dan Cara Pesan via Online

Travel Tips
3 Promo BCA Australia Travel Fair 2024, Ada Cashback hingga Rp 2 Juta

3 Promo BCA Australia Travel Fair 2024, Ada Cashback hingga Rp 2 Juta

Travel Update
4 Promo Tiket Pesawat dan Tur BCA Australia Travel Fair, Rp 7 Juta ke Perth PP

4 Promo Tiket Pesawat dan Tur BCA Australia Travel Fair, Rp 7 Juta ke Perth PP

Travel Update
Hari Ini, BCA Australia Travel Fair 2024 Digelar di Gandaria City

Hari Ini, BCA Australia Travel Fair 2024 Digelar di Gandaria City

Travel Update
10 Tips Wisata Saat Cuaca Panas, Pakai Tabir Surya dan Bawa Topi

10 Tips Wisata Saat Cuaca Panas, Pakai Tabir Surya dan Bawa Topi

Travel Tips
5 Wisata di Palangka Raya, Ada Wisata Petik Buah

5 Wisata di Palangka Raya, Ada Wisata Petik Buah

Jalan Jalan
5 Tips ke Museum iMuseum IMERI FKUI di Jakarta, Reservasi Dulu

5 Tips ke Museum iMuseum IMERI FKUI di Jakarta, Reservasi Dulu

Travel Tips
Cara Menuju ke Bukit Tangkiling Kalimantan Tengah

Cara Menuju ke Bukit Tangkiling Kalimantan Tengah

Jalan Jalan
Bukit Tangkiling Palangka Raya untuk Pencinta Alam dan Petualangan

Bukit Tangkiling Palangka Raya untuk Pencinta Alam dan Petualangan

Jalan Jalan
Rute Menuju ke Jungwok Blue Ocean Gunungkidul, Yogyakarta

Rute Menuju ke Jungwok Blue Ocean Gunungkidul, Yogyakarta

Jalan Jalan
Segara Kerthi Diperkenalkan ke Delegasi World Water Forum di Bali, Apa Itu?

Segara Kerthi Diperkenalkan ke Delegasi World Water Forum di Bali, Apa Itu?

Travel Update
Sederet Aktivitas Seru di Jungwok Blue Ocean, Tak Hanya Bisa Foto

Sederet Aktivitas Seru di Jungwok Blue Ocean, Tak Hanya Bisa Foto

Jalan Jalan
Kering sejak Maret 2024, Waduk Rajui Jadi Spot Instagramable di Aceh

Kering sejak Maret 2024, Waduk Rajui Jadi Spot Instagramable di Aceh

Travel Update
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com