Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Salin Artikel

Berkesempatan ke Dubai, Coba Jelajahi Lokasi Film-film Hollywood Ini

Popularitas Dubai sebagai salah satu destinasi yang sering dijadikan latar pembuatan film internasional memberikan kesempatan para penggemar untuk dapat mendatangi langsung lokasi pengambilan gambar film dan video musiknya.

Selain Anda bisa melihat dimana adegan demi adegan dalam film-film tersebut diambil, jika beruntung Anda tentu berkesempatan menemui orang-orang yang terlibat dalam film tersebut.

Berikut tur yang bisa Anda lakukan bersama ke lokasi pembuatan film dan video musik yang paling menawan di Dubai.

1. Star Trek Beyond (2016)

Lokasi film ini berada di Downtown and Jumeirah Lake Towers. Film blockbuster science-fiction, Star Trek Beyond, memulai syuting di Dubai pada Juli 2015.

Produser Jeffrey Chernov mengatakan bahwa Dubai menjadi pilihan utama demi menyesuaikan kebutuhan untuk “dunia masa depan” mereka, dengan Federasi Starbase yang dikenal sebagai YorkTown dalam perjalanan intergalaksi mereka.

Bagi para Trekkie (sebutan bagi para fans “Star Trek”), Anda harus coba mengunjungi Jumeirah Lake Towers dan Downtown Burj Khalifa, di sana Anda dapat melihat tatanan kota masa depan di dunia nyata.

Di area Jumeirah Lakes, Anda akan menemukan bangunan freehold mixed-use yang terletak di dekat Dubai Marina dan Jumeirah Heights. Area ini terdiri dari 87 menara di sekitar empat danau buatan. Jika ingin berbelanja, Anda bisa pergi mengunjungi Dubai Marina Mall.

Lokasi syuting film ini di Burj Khalifa. Mission Impossible: Ghost Protocol, adalah film blockbuster terbesar yang mengambil lokasi di Dubai. Anda bisa merasakan sensasi mendebarkan yang dirasakan oleh Ethan Hunt (karakter Tom Cruise), saat dia tergantung di Burj Khalifa, gedung tertinggi di dunia, dengan tinggi 829,84 meter.

Fakta menariknya pengambilan gambar dalam aksi Burj membutuhkan waktu 23 hari dan sekitar 400 anggota kru untuk memastikan bahwa Tom Cruise, yang berkeras melakukan aksinya sendiri, tetap aman selama proses pengambilan gambar.

Anda dapat menikmati indahnya The Burj Khalifa dari kedua dek observasi. Wisatawan diperbolehkan memilih menikmati pemandangan dari lantai 124 dan 125 atau dari dek observasi tertinggi dunia (555 meter) di lantai 148.

Tidak hanya itu, Anda juga bisa mencoba pengalaman virtual reality (VR), bernama Mission 828, sebuah simulasi parachute-jump dari Burj Khalifa ke The Dubai Fountain yang berdurasi empat menit.

Melalui pengalaman ini, Anda dapat merasakan bagaimana berpetualang dengan mendaki dan menuruni gedung ini. Untuk pengalaman yang benar-benar spesial, Anda juga bisa bersantap di Atmosphere Restaurant and Lounge di lantai 122 atau menginap di Armani Hotel.

3. Film Syriana (2005)

Lokasi film drama Hollywood ini ada di Dubai Desert. George Clooney dan Matt Damon yang membintangi drama menegangkan dengan memiliki alur cerita rumit, dengan plot pembunuhan.

Secara keseluruhan film blockbuster ini diambil di 15 lokasi yang berbeda, termasuk Amerika Serikat, Maroko, Mesir, Swiss, dan padang pasir Dubai.

Di padang pasir Dubai, Anda bisa melihat dan bertemu dengan satwa liar khas gurun di malam hari melalui Dubai Desert Conservation Reserve, dilengkapi dengan lampu sorot dan teropong malam. Jelajah gurun di malam hari diakhiri dengan melihat astronomi bintang sambil ditemani secangkir cokelat panas.

Lokasi pengambilan gambar musik video band indie rock asal Amerika Serikat, Imagine Dragons dengan hit single “Thunder” ini di Dubai Design District (d3).

Video yang berhasil bertahan selama 52 minggu di chart music Billboard itu memilih untuk merekam video musik mereka secara keseluruhan di Dubai. Video ini mengajak penggemarnya berkeliling di sekitar Dubai Design District, seperti di Sheikh Zayed Road, berjalan-jalan di
sekitar Dubai Marina, Gold Souq di Old Dubai, City Walk di Jumeirah, dan salah satu jembatan di Dubai Canal.

Di antara lokasi tersebut, sebagian besar adegan berfokus pada Dubai Design District, yang dikenal juga sebagai d3. Pengembangan perkotaan ini didedikasikan untuk industri mode serta indutri desain profesional lainnya; studio desain rumah; hotel; apartemen; serta area perbelanjaan.

Di d3 Anda juga bisa mengunjungi berbagai kafe populer yang berada di area ini. Cobalah hidangan Mediterania di The Lighthouse atau nikmati hidangan Perancis modern di Molecule, tempat para ahli fashion berkumpul.

5. Video Musik: So Much by Wiz Khalifa

Lokasi pengambilan video musik Wiz Khalifa ini di Dubai desert. Dengan single-nya, “So Much”, ia mereka ulang adegan-adegan konsernya dan menghabiskan waktunya untuk bermain dengan harimau, memberi makan jerapah dan menari di tengah bukit pasir.

Anda bisa melakukan hal yang sama dengan Wiz Khalifa! Pemandangan yang paling menarik untuk wisatawan selain berbagai binatang gurun ialah matahari terbenam yang indah, jauh dari hiruk pikuk kota.

Jika Anda adalah morning person, Anda dapat memilih untuk naik unta melalui Dubai Desert Conservation Reserve untuk melihat flora dan fauna di gurun. Di sepanjang perjalanan, berhentilah sejenak untuk berpiknik di nikmati sarapan di sepanjang tepi danau.

Mau jalan-jalan gratis ke Jerman bareng 1 (satu) teman kamu? Ikuti kuis kerja sama Kompas.com dengan Scoot lewat kuis JELAJAH BERLIN. Ada 2 (dua) tiket pesawat PP ke Jerman, voucher penginapan, Berlin WelcomeCards, dan masih banyak lagi. Ikuti kuisnya di sini. Selamat mencoba!

https://travel.kompas.com/read/2018/08/25/132400027/berkesempatan-ke-dubai-coba-jelajahi-lokasi-film-film-hollywood-ini

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke