Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Salin Artikel

Jajan di Festival Kuliner Indomaret, Rp 40.000 Dapat Apa?

SOLO, KOMPAS.com - Festival Kuliner Indomaret untuk pertama kalinya digelar di Solo, tepanya di Stadion Manahan.

Kegiatan yang berlangsung hari Sabtu (22/2/2020) dan Minggu ( 22/2/2020) ini menghadirkan 21 pilihan makanan.

Sajian di Festival Kuliner Indomaret ini juga dapat kamu temukan di gerai Indomaret.

Mulai dari makanan ringan, berat, minuman, dijual dengan harga Rp 10.000. Transaksi di sini menggunakan kupon yang dapat dibeli di booth pembelian kupon.

Kompas.com berkesempatan untuk menjajal 5 rekomendasi kuliner dengan modal Rp 40.000.

Say Bread, roti dengan beragam rasa, di antaranya cokelat, cokelat pisang, keju, dan lainnya.

Di gerai Indomaret, roti ini dijual Rp 9.500 per biji. Namun di Festival Kuliner Indomaret, kamu bisa mendapatkan 2 buah roti dengan harga Rp 10.000.

Kamu pun bisa meminta roti tersebut untuk dipanaskan terlebih dahulu.

Kompas.com memilih menjajal rasa cokelat dan cokelat pisang. Keduanya mempunyai tekstur lembut dan rasa manis cokelat yang tak berlebihan.

Bermodalkan Rp 10.000 di Festival Kuliner Indomaret, kamu bisa mendapat paket nasi ayam.

Kamu pun bebas memilih bagian ayam goreng, di antaranya paha, dada, maupun sayap.

Sementara di gerai Indomaret, satu potong ayam dijual antara Rp 10.000-Rp 15.000.

Nasi ayam goreng ini bisa kamu jadikan sebagai menu makan siang. Kamu bisa memakannya sembari duduk di meja dan kursi yang telah disediakan di Festival Kuliner Indomaret.

Mencicipi jajanan asin juga tak boleh dilewatkan, salah satunya sosis bakar.

Bermodalkan Rp 10.000, kamu bisa menyantap sosis bakar rasa original atau keju.

Sementara di gerai Indomaret, jajanan ini biasa dijual sekitar Rp 12.000.

Tekstur kenyal sosis ini bisa mengganjal perut sembari kamu meneruskan untuk menjelajahi booth makanan yang lain di Festival Kuliner Indomaret.

Datang ke booth Frozen Bento, kamu akan dihadapkan pada 4 pilihan rasa bento. Di antaranya nasi bakar, daging sapi cincang, nasi goreng ikan asin, dan chicken teriyaki.

Bento akan dipanaskan dulu, barulah kamu bisa menyantapnya.

Kompas.com menjajal bento chicken teriyaki. Rasa ayam dengan bumbu ala Jepang tersebut cukup memuaskan indera perasa.

Di Festival Kuliner Indomaret, kamu bisa mendapatkan bento seharga Rp 10.000. Sementara bila beli di gerai Indomaret, harganya sekitar Rp 20.000.

Untuk pizza, kamu akan mendapatkannya secara gratis selama berlangsungnya Festival Kuliner Indomaret.

Usai membeli dan menukarkan kupon, mampirlah ke booth Yummy Choice. Syarat mendapatkan pizza atau onigiri gratis dengan follow 3 akun Instagram yaitu Indomaret Klaten, Indomaret Jogja, dan Yummy Choice.

Selain lima makanan tersebut, penggemar kopi bisa mampir ke booth Point Coffee.

Kamu bisa mendapatkan Cafe Latte Iced, Chocolate Frappe, dan Cafe Dolce Hot dengan harga Rp 17.500 saja. Sementara biasanya varian kopi di Point Coffee Indomaret dijual dengan harga Rp 25.000-an.

Perlu diketahui bahwa transaksi di stand Point Coffee menggunakan uang tunai, tidak termasuk dalam sistem kupon.

https://travel.kompas.com/read/2020/02/22/191640227/jajan-di-festival-kuliner-indomaret-rp-40000-dapat-apa

Terkini Lainnya

Meski Mahal, Transportasi Mewah Berpotensi Dorong Sektor Pariwisata

Meski Mahal, Transportasi Mewah Berpotensi Dorong Sektor Pariwisata

Travel Update
Jakarta Tetap Jadi Pusat MICE Meski Tak Lagi Jadi Ibu Kota

Jakarta Tetap Jadi Pusat MICE Meski Tak Lagi Jadi Ibu Kota

Travel Update
Ketua PHRI Sebut Perkembangan MICE di IKN Masih Butuh Waktu Lama

Ketua PHRI Sebut Perkembangan MICE di IKN Masih Butuh Waktu Lama

Travel Update
Astindo Nilai Pariwisata di Daerah Masih Terkendala Bahasa Asing

Astindo Nilai Pariwisata di Daerah Masih Terkendala Bahasa Asing

Travel Update
Kereta Api Lodaya Gunakan Kereta Eksekutif dan Ekonomi Stainless Steel New Generation Mulai 1 Mei 2024

Kereta Api Lodaya Gunakan Kereta Eksekutif dan Ekonomi Stainless Steel New Generation Mulai 1 Mei 2024

Travel Update
Deal With Ascott 2024 Digelar Hari Ini, Ada Lebih dari 60 Properti Hotel

Deal With Ascott 2024 Digelar Hari Ini, Ada Lebih dari 60 Properti Hotel

Travel Update
4 Tempat Wisata Indoor di Kota Malang, Alternatif Berlibur Saat Hujan

4 Tempat Wisata Indoor di Kota Malang, Alternatif Berlibur Saat Hujan

Jalan Jalan
3 Penginapan di Rumpin Bogor, Dekat Wisata Favorit Keluarga

3 Penginapan di Rumpin Bogor, Dekat Wisata Favorit Keluarga

Hotel Story
Pendakian Rinjani 3 Hari 2 Malam via Sembalun – Torean, Perjuangan Menggapai Atap NTB

Pendakian Rinjani 3 Hari 2 Malam via Sembalun – Torean, Perjuangan Menggapai Atap NTB

Jalan Jalan
Rekomendasi 5 Waterpark di Tangerang, Harga mulai Rp 20.000

Rekomendasi 5 Waterpark di Tangerang, Harga mulai Rp 20.000

Jalan Jalan
Tips Pilih Kursi dan Cara Hindari Mual di Pesawat

Tips Pilih Kursi dan Cara Hindari Mual di Pesawat

Travel Tips
4 Playground di Tangerang, Bisa Pilih Indoor atau Outdoor

4 Playground di Tangerang, Bisa Pilih Indoor atau Outdoor

Jalan Jalan
Tradisi Syawalan di Klaten, Silaturahmi Sekaligus Melestarikan Budaya dan Tradisi

Tradisi Syawalan di Klaten, Silaturahmi Sekaligus Melestarikan Budaya dan Tradisi

Jalan Jalan
Aktivitas Seru di World of Wonders Tangerang, Bisa Nonton 4D

Aktivitas Seru di World of Wonders Tangerang, Bisa Nonton 4D

Jalan Jalan
Cara ke Pasar Senen Naik KRL dan Transjakarta, buat yang Mau Thrifting

Cara ke Pasar Senen Naik KRL dan Transjakarta, buat yang Mau Thrifting

Travel Tips
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke