Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Salin Artikel

6 Wisata di Bogor Tengah, Pas Dikunjungi Saat Libur Lebaran

KOMPAS.com – Tahun 2021 ini, kegiatan mudik lebaran periode 6-17 Mei telah resmi dilarang  Pemerintah Indonesia.

Kendati demikian, tempat wisata tetap buka dengan protokol kesehatan ketat, sehingga memungkinkan dikunjungi dalam kegiatan wisata lokal.

Jika kamu berdomisili di Kota Bogor dan ingin berwisata lokal, berikut daftar enam tempat wisata di Kecamatan Bogor Tengah dan sekitarnya yang dapat dikunjungi, Kamis (15/4/2021).

Meski tempat wisata sudah menerapkan protokol kesehatan, kamu tetap wajib memakai masker, cuci tangan, menjaga jarak, dan tidak bepergian jika sakit.

1. Jalan Suryakencana, Kecamatan Bogor Tengah

Jalan Suryakencana merupakan salah satu pusat kuliner terkenal di Kota Hujan. Mulai dari makanan manis hingga gurih, semua tersedia di sana.

Sebelum mulai jalan-jalan, kamu bisa berkunjung ke Jalan Suryakencana untuk menjelajahi beragam pilihan kuliner.

Kamu juga bisa mampir sebentar untuk membeli makanan dan minuman sebagai antisipasi jika tempat wisata yang hendak dikunjungi nanti tidak memiliki tempat makan.

Ingin coba kuliner legendaris di Jalan Suryakencana? Kamu bisa mengunjungi Lumpia Basah di depan Ngo Hiang yang dijual di gerobak hijau sejak tahun 1980-an.

Sebelum beranjak ke tempat wisata selanjutnya, jangan lupa foto-foto di Gapura Lawang Suyakencana terlebih dahulu.

2. Museum Nasional Sejarah Alam Indonesia, Kecamatan Bogor Tengah

Museum Nasional Sejarah Alam Indonesia terletak di Jalan Ir H Juanda nomor 22-24, Paledang. Tempat wisata ini hanya berjarak sekitar 1,5 kilometer (km) atau 9 menit dari Jalan Suryakencana.

Di sana, terdapat beragam koleksi yang memperlihatkan kerja sama antara manusia dengan alam yang terjadi sejak dulu, misal penggunaan tanaman untuk kehidupan suku bangsa Indonesia.

Selanjutnya, ada juga dinding yang menggambarkan evolusi manusia purba dan perkembangan hayati di Nusantara. Tempat wisata ini buka setiap setiap hari pukul 08.00-16.00 WIB. Harga tiket masuknya adalah Rp 5.000 per orang.

3. Kebun Raya Bogor, Kecamatan Bogor Tengah

Tempat wisata selanjutnya adalah Kebun Raya Bogor (KRB) di Jalan Ir H Juanda nomor 13, Paledang yang letaknya sekitar 3,2 km atau 7 menit dari museum.

Di sini, wisatawan bisa menikmati beragam jenis pohon khas Nusantara dan dunia. KRB juga memiliki koleksi 400 jenis pohon palem dan 5.000 jenis pepohonan tropis dari berbagai negara.

Beberapa taman di sana pun dapat dikunjungi, contohnya Taman Astrid, Taman Akuatik, Museum Zoologi, dan Taman Meksiko yang Instagramable.

Kebun Raya Bogor buka setiap Senin-Jumat pukul 08.00-16.00 WIB dan Sabtu, Minggu, serta Hari Libur Nasional pukul 07.00-16.00 WIB. Harga tiket masuknya Rp 15.000 per orang.

4. JBound Bogor, Kecamatan Bogor Selatan

JBound terletak di Jalan Bogor Nirwana Residence, Mulyaharja. Jarak dari Kebun Raya Bogor adalah sekitar 4,5 km atau 15 menit saja. Terdapat beragam aktivitas menarik yang cocok bagi anak-anak, salah satunya adalah berkunjung ke Taman Rusa.

Jika ingin memberi makan satwa, pengunjung dapat menikmati animal feeding dan memberi makan rusa, kambing, kelinci, dan marmut.

Harga tiket masuk JBound adalah Rp 10.000 per orang pada hari biasa dan Rp 15.000 per orang pada akhir pekan. Jam operasionalnya adalah pukul 09.00-17.00 WIB pada hari biasa dan 08.00-18.00 WIB pada akhir pekan.

5. Devoyage Bogor, Kecamatan Bogor Selatan

Devoyage Bogor terkenal akan spot selfie-nya yang menarik, seperti replika Menara Eiffel yang menyala pada malam hari.

Selain spot selfie, tempat wisata ini juga menawarkan beragam kegiatan wisata asyik, seperti naik perahu sampan keliling Kampung Eropa.

Tempat wisata ini terletak di Jalan Raya Boulevard CBD Bogor Nirwana Residence. Jam operasionalnya adalah setiap hari pukul 12.00-20.00 WIB.

Harga tiket masuk Devoyage Bogor adalah Rp 30.000 per orang pada Senin-Jumat dan Rp 40.000 per orang pada Sabtu dan Minggu. Jarak dari JBound adalah sekitar 1,9 k, atau lima menit.

6. Kampung Tematik Mulyaharja, Kecamatan Bogor Selatan

Menjelang sore, kamu bisa mengunjungi Kampung Tematik Mulyaharja di RT 05/RW 01, Mulyaharja. Tempat wisata ini terkenal akan hamparan sawahnya yang luas dan pemandangan gunung indah.

Selama berada di sana, berbagai kegiatan wisata dapat dilakukan mulai dari melihat pemandangan, selfie di spot kekinian, kulineran di tengah sawah, trekking, hingga menginap di rumah warga.

Harga tiket masuk Kampung Tematik Mulyaharja adalah Rp 10.000 per orang. Jam operasionalnya adalah setiap hari pukul 07.00-18.00 WIB.

https://travel.kompas.com/read/2021/04/16/150300627/6-wisata-di-bogor-tengah-pas-dikunjungi-saat-libur-lebaran

Terkini Lainnya

 'Dubai, Anda Siap?': Kampanye Terbaru Dubai untuk Wisatawan Indonesia 

"Dubai, Anda Siap?": Kampanye Terbaru Dubai untuk Wisatawan Indonesia 

Travel Update
Rute Menuju ke Arjasari Rock Hill Bandung

Rute Menuju ke Arjasari Rock Hill Bandung

Jalan Jalan
Wisman Asal Singapura Dominasi Kunjungan di Kepulauan Riau Maret 2024

Wisman Asal Singapura Dominasi Kunjungan di Kepulauan Riau Maret 2024

Travel Update
Harga Tiket Masuk dan Jam Buka di Arjasari Rock Hill

Harga Tiket Masuk dan Jam Buka di Arjasari Rock Hill

Jalan Jalan
Harga Tiket Masuk Candi Prambanan 2024 dan Cara Pesan via Online

Harga Tiket Masuk Candi Prambanan 2024 dan Cara Pesan via Online

Travel Update
Sederet Aktivitas Outdoor di Arjasari Rock Hill Bandung

Sederet Aktivitas Outdoor di Arjasari Rock Hill Bandung

Jalan Jalan
Suhu Panas Ekstrem di Thailand, Buat Rel Kereta Api Bengkok

Suhu Panas Ekstrem di Thailand, Buat Rel Kereta Api Bengkok

Travel Update
Serunya Camping Keluarga di Arjasari, Kabupaten Bandung

Serunya Camping Keluarga di Arjasari, Kabupaten Bandung

Jalan Jalan
Arjasari Rock Hill, Lihat Sunset dan City View Bandung dari Ketinggian

Arjasari Rock Hill, Lihat Sunset dan City View Bandung dari Ketinggian

Jalan Jalan
5 Hotel Indonesia Masuk Daftar Hotel Terbaik di Asia 2024 Versi TripAdvisor

5 Hotel Indonesia Masuk Daftar Hotel Terbaik di Asia 2024 Versi TripAdvisor

Travel Update
[POPULER Travel] 5 Kolam Renang Umum di Depok | Barang Paling Banyak Tertinggal di Bandara

[POPULER Travel] 5 Kolam Renang Umum di Depok | Barang Paling Banyak Tertinggal di Bandara

Travel Update
8 Penginapan di Ciwidey dengan Kolam Air Panas, Cocok untuk Relaksasi

8 Penginapan di Ciwidey dengan Kolam Air Panas, Cocok untuk Relaksasi

Hotel Story
Capaian Timnas U-23 di Piala Asia Bawa Dampak Pariwisata untuk Indonesia

Capaian Timnas U-23 di Piala Asia Bawa Dampak Pariwisata untuk Indonesia

Travel Update
Harga Tiket Masuk Taman Safari Prigen 2024 dan Cara Pesan via Online

Harga Tiket Masuk Taman Safari Prigen 2024 dan Cara Pesan via Online

Travel Tips
3 Promo BCA Australia Travel Fair 2024, Ada Cashback hingga Rp 2 Juta

3 Promo BCA Australia Travel Fair 2024, Ada Cashback hingga Rp 2 Juta

Travel Update
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke