Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Salin Artikel

Mudik Jakarta-Semarang, Siapkan Tarif Tol Segini

KOMPAS.com - Keputusan pemerintah memperbolehkan mudik Lebaran 2022 menjadi kabar menggembirakan bagi masyarakat Indonesia.

Bahkan, sebagaimana diberitakan Kompas.com sebelumnya (19/04/2022), pemerintah telah memprediksi sebanyak 40 juta pemudik akan menggunakan kendaraan pribadi untuk mudik Lebaran 2022.

Salah satu rute mudik lebaran 2022 yang paling banyak diakses oleh pengendara adalah melalui ruas Tol Trans Jawa, yang mempermudah aksesibilitas kendaraan roda empat untuk mengunjungi sejumlah kota di Pulau Jawa, salah satunya Semarang.

Dengan jarak tempuh sekitar 446 kilometer, masyarakat memerlukan waktu sekitar 6-7 jam untuk tiba di Semarang jika berangkat dari Jakarta.

Jika kamu berencana melakukan perjalanan mudik lebaran melalui jalur ini, berikut tarif tol Jakarta-Semarang yang perlu disiapkan.

Sebagai informasi, sebelum melintas di seluruh ruas Tol Trans Jawa, pastikan saldo uang elektronik cukup. Sebab, satu kartu uang elektronik hanya bisa digunakan untuk satu kendaraan saja.

Tarif yang perlu disiapkan bagi pengguna jalan dari GT Cikampek Utama-GT Kalikangkung adalah sebesar Rp 357.500

Tarif ini menyesuaikan aturan baru terkait peniadaan transaksi kendaraan di Gerbang Tol (GT) Palimanan Utama, Cirebon oleh Badan Pengatur Jalan Tol (BPJT) Kementerian Pekerjaan Umum dan Perumahan Rakyat (PUPR) bersama ASTRA.

  • Tarif Tol Semarang - Jakarta 2022, Pemudik Perlu Catat
  • Tarif Tol Trans-Jawa Terbaru 2022, Usai Kenaikan Tarif Tol Cipali 

Sehingga, total uang elektronik (e-Toll) yang dihabiskan dalam perjalanan Jakarta-Semarang adalah sebesar Rp 388.000, dengan rincian Rp 10.500 di gerbang Tol dalam kota, Rp 20.000 di gerbang Tol Cikampek Utama, dan Rp 357.500 untuk Tol Palimanan-exit tol Kalikangkung.

Di samping memastikan kecukupan uang elektronik, pastikan pula bahan bakar mobil cukup untuk memacu kendaraan sampai tujuan.

Apalagi, tak semua rest area di Tol Trans Jawa memiliki SPBU permanen. Untuk itu, penting untuk memastikan mobil tak berhenti di tengah jalan karena kehabisan bahan bakar.

Tim Merapah Trans Jawa 2022, misalnya, menggunakan Suzuki XL 7 dengan kapasitas tangki 45 liter.

Tim mengisi sekitar 37 liter Pertamax di SPBU Jakarta, dengan total biaya Rp 465.000.

Bahan bakar yang diisi dari Jakarta pun masih tersisa sesampainya di Kota Semarang.

Namun, ketahui pula bahwa tarif di atas bisa berubah sewaktu-waktu mengikuti tarif bahan bakar yang digunakan per liternya.

https://travel.kompas.com/read/2022/04/26/040600827/mudik-jakarta-semarang-siapkan-tarif-tol-segini

Terkini Lainnya

Ketua PHRI Sebut Perkembangan MICE di IKN Masih Butuh Waktu Lama

Ketua PHRI Sebut Perkembangan MICE di IKN Masih Butuh Waktu Lama

Travel Update
Astindo Nilai Pariwisata di Daerah Masih Terkendala Bahasa Asing

Astindo Nilai Pariwisata di Daerah Masih Terkendala Bahasa Asing

Travel Update
Kereta Api Lodaya Gunakan Kereta Eksekutif dan Ekonomi Stainless Steel New Generation Mulai 1 Mei 2024

Kereta Api Lodaya Gunakan Kereta Eksekutif dan Ekonomi Stainless Steel New Generation Mulai 1 Mei 2024

Travel Update
Deal With Ascott 2024 Digelar Hari Ini, Ada Lebih dari 60 Properti Hotel

Deal With Ascott 2024 Digelar Hari Ini, Ada Lebih dari 60 Properti Hotel

Travel Update
4 Tempat Wisata Indoor di Kota Malang, Alternatif Berlibur Saat Hujan

4 Tempat Wisata Indoor di Kota Malang, Alternatif Berlibur Saat Hujan

Jalan Jalan
3 Penginapan di Rumpin Bogor, Dekat Wisata Favorit Keluarga

3 Penginapan di Rumpin Bogor, Dekat Wisata Favorit Keluarga

Hotel Story
Pendakian Rinjani 3 Hari 2 Malam via Sembalun – Torean, Perjuangan Menggapai Atap NTB

Pendakian Rinjani 3 Hari 2 Malam via Sembalun – Torean, Perjuangan Menggapai Atap NTB

Jalan Jalan
Rekomendasi 5 Waterpark di Tangerang, Harga mulai Rp 20.000

Rekomendasi 5 Waterpark di Tangerang, Harga mulai Rp 20.000

Jalan Jalan
Tips Pilih Kursi dan Cara Hindari Mual di Pesawat

Tips Pilih Kursi dan Cara Hindari Mual di Pesawat

Travel Tips
4 Playground di Tangerang, Bisa Pilih Indoor atau Outdoor

4 Playground di Tangerang, Bisa Pilih Indoor atau Outdoor

Jalan Jalan
Tradisi Syawalan di Klaten, Silaturahmi Sekaligus Melestarikan Budaya dan Tradisi

Tradisi Syawalan di Klaten, Silaturahmi Sekaligus Melestarikan Budaya dan Tradisi

Jalan Jalan
Aktivitas Seru di World of Wonders Tangerang, Bisa Nonton 4D

Aktivitas Seru di World of Wonders Tangerang, Bisa Nonton 4D

Jalan Jalan
Cara ke Pasar Senen Naik KRL dan Transjakarta, buat yang Mau Thrifting

Cara ke Pasar Senen Naik KRL dan Transjakarta, buat yang Mau Thrifting

Travel Tips
8 Tips Kemah, dari Barang Wajib DIbawa hingga Cegah Badan Capek

8 Tips Kemah, dari Barang Wajib DIbawa hingga Cegah Badan Capek

Travel Tips
Harga Tiket Candi Borobudur April 2024 dan Cara Belinya

Harga Tiket Candi Borobudur April 2024 dan Cara Belinya

Travel Update
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke