Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Salin Artikel

400 Orang Ikuti Festival Budaya Parade Songke di Manggarai Timur, NTT

BORONG,KOMPAS.com - Lembaga pendidikan SMK Cinta Damai di Kabupaten Manggarai Timur, Nusa Tenggara Timur (NTT) menggelar festival budaya dengan melibatkan 400 orang untuk mengikuti Parade Songke Manggarai Timur, Senin, (13/6/2022).

Parade Songke, Festival Budaya warnai HUT ke-10 SMK Cinta Damai ini bertujuan untuk mempromosikan keindahan dan keunikan motif kain songke di Manggarai Timur.

Sebanyak Lebih dari 400 orang menggelar Parade Songke yang dipadukan dengan Festival Budaya meriahkan HUT ke X Sekolah Menengah Kejuruan Pariwisata Cinta Damai.

Peserta Parade Songke ini terdiri dari para guru, pegawai, dan murid. Seluruh peserta berdiri di badan jalan pintu masuk sekolah mengenakan kain adat Songke, lengkap dengan aksesori adat lainnya. Lalu, rombongan melewati jalur parade yang sudah ditetapkan.

Beberapa tempat menjadi spot foto. Titik ini kemudian dijadikan spot pengambilan gambar, kemudian Parade berlanjut menuju spot berikutnya.

Promosi wisata baru melalui songke

Bupati Manggarai Timur Agas Andreas pada sela-sela parade mengatakan bahwa Parade Songke ini jadi ajang promosi wisata baru.

Motif yang terdapat pada kain songke merupakan sebuah karya yang memiliki nilai artistik dan peran generasi milenial saat ini merawat dan melestarikan warisan budaya.

"Saya tentu senang dan bangga dengan kreatifitas civitas SMK Cinta Damai hari ini dengan pagelaran Parade Songke," kata dia dalam siaran pers yang Kompas.com terima, Selasa, (14/6/2022).

Dirinya terinspirasi melalui gelaran itu dan berencana akan menggelar Parade 10.000 Songke saat HUT Kabupaten Manggarai Timur pada 23 November 2022.

Selain parade Songke, beberapa permainan tradisional juga dipentaskan. Sebut saja maeng mangka (main gasing), Rangkuk alu Mbata, Danding, dan berbagai tarian tradisional khas Manggarai.

Adapun SMK Cinta Damai kini berusia 10 tahun dan sudah menghasilkan sekitar 1.062 orang yang tersebar di hotel berbintang, restoran, kapal pesiar, rumah makan di Labuan Bajo, Kupang, Denpasar, Makassar.

SMK Cinta Damai memang tidak hanya belajar ilmu pariwisata, tetapi menjadi pembelajaran budaya. SMk Cinta Damai bekerja sama dengan Paroki St. Hubertus Sok dalam mengembangkan pariwisata holistik.

https://travel.kompas.com/read/2022/06/14/180600327/400-orang-ikuti-festival-budaya-parade-songke-di-manggarai-timur-ntt

Terkini Lainnya

Ketua PHRI Sebut Perkembangan MICE di IKN Masih Butuh Waktu Lama

Ketua PHRI Sebut Perkembangan MICE di IKN Masih Butuh Waktu Lama

Travel Update
Astindo Nilai Pariwisata di Daerah Masih Terkendala Bahasa Asing

Astindo Nilai Pariwisata di Daerah Masih Terkendala Bahasa Asing

Travel Update
Kereta Api Lodaya Gunakan Kereta Eksekutif dan Ekonomi Stainless Steel New Generation Mulai 1 Mei 2024

Kereta Api Lodaya Gunakan Kereta Eksekutif dan Ekonomi Stainless Steel New Generation Mulai 1 Mei 2024

Travel Update
Deal With Ascott 2024 Digelar Hari Ini, Ada Lebih dari 60 Properti Hotel

Deal With Ascott 2024 Digelar Hari Ini, Ada Lebih dari 60 Properti Hotel

Travel Update
4 Tempat Wisata Indoor di Kota Malang, Alternatif Berlibur Saat Hujan

4 Tempat Wisata Indoor di Kota Malang, Alternatif Berlibur Saat Hujan

Jalan Jalan
3 Penginapan di Rumpin Bogor, Dekat Wisata Favorit Keluarga

3 Penginapan di Rumpin Bogor, Dekat Wisata Favorit Keluarga

Hotel Story
Pendakian Rinjani 3 Hari 2 Malam via Sembalun – Torean, Perjuangan Menggapai Atap NTB

Pendakian Rinjani 3 Hari 2 Malam via Sembalun – Torean, Perjuangan Menggapai Atap NTB

Jalan Jalan
Rekomendasi 5 Waterpark di Tangerang, Harga mulai Rp 20.000

Rekomendasi 5 Waterpark di Tangerang, Harga mulai Rp 20.000

Jalan Jalan
Tips Pilih Kursi dan Cara Hindari Mual di Pesawat

Tips Pilih Kursi dan Cara Hindari Mual di Pesawat

Travel Tips
4 Playground di Tangerang, Bisa Pilih Indoor atau Outdoor

4 Playground di Tangerang, Bisa Pilih Indoor atau Outdoor

Jalan Jalan
Tradisi Syawalan di Klaten, Silaturahmi Sekaligus Melestarikan Budaya dan Tradisi

Tradisi Syawalan di Klaten, Silaturahmi Sekaligus Melestarikan Budaya dan Tradisi

Jalan Jalan
Aktivitas Seru di World of Wonders Tangerang, Bisa Nonton 4D

Aktivitas Seru di World of Wonders Tangerang, Bisa Nonton 4D

Jalan Jalan
Cara ke Pasar Senen Naik KRL dan Transjakarta, buat yang Mau Thrifting

Cara ke Pasar Senen Naik KRL dan Transjakarta, buat yang Mau Thrifting

Travel Tips
8 Tips Kemah, dari Barang Wajib DIbawa hingga Cegah Badan Capek

8 Tips Kemah, dari Barang Wajib DIbawa hingga Cegah Badan Capek

Travel Tips
Harga Tiket Candi Borobudur April 2024 dan Cara Belinya

Harga Tiket Candi Borobudur April 2024 dan Cara Belinya

Travel Update
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke