Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Salin Artikel

Kiara Artha Park Bandung: Jam Buka dan Harga Tiket Masuk

KOMPAS.com - Bila mencari tempat liburan di Bandung yang ramah anak-anak dan keluarga, Kiara Artha Park bisa jadi salah satu pilihan.

Alamatnya di Jalan Banten, Kecamatan Batununggal, Kota Bandung, Jawa Barat. Dari Gedung Sate, jaraknya hampir empat kilometer dengan durasi berkendara kira-kira 10 menit.

  • 15 Kafe Bandung Murah Buat Tempat Ngopi Asyik dan Instagramable
  • 18 Tempat Wisata Bandung Timur, Banyak Wisata Alam Berhawa Sejuk

Di tempat seluas 13 hektar ini, wisatawan bisa melakukan beragam aktivitas, mulai dari naik sepeda, berburu foto di spot Instagramable, menikmati pertunjukan air mancur, hingga wisata kuliner.

Wisatawan juga bisa menikmati panorama matahari terbenam (sunset), duduk santai menikmati suasana, berolahraga, mengetahui aneka jenis pohon yang ada dengan memindai kode QR, belajar sejarah Konferensi Asia Afrika, naik skuter, dan naik trem listrik.

Ada pula area bermain Lollipop's Playland & Cafe yang menawarkan beragam aktivitas, mulai dari bermain trampolin hingga memanjat dinding (wall climbing).

Kiara Artha Park buka setiap hari dari pukul 09.00 WIB hingga 21.00 WIB. Pengunjung pun bisa berolahraga pagi atau menikmati suasana malam Kota Bandung di tempat ini.

Dilansir dari Tribun Jabar, Rabu (14/6/2023), harga tiket masuknya mulai Rp 10.000. 

Namun, terdapat beberapa aktivitas dan area di Kiara Artha Park yang menerapkan harga tiket masuk tambahan.

  • 8 Aktivitas Liburan Sekolah di Bandung, Bisa Kemah dan Naik Kuda
  • 7 Wisata di Kabupaten Bandung yang Populer, Bisa untuk Liburan Sekolah

Bila ingin naik sepeda, misalnya, tarif sewanya per 30 menit mulai Rp 30.000 pada hari biasa dan mulai Rp 40.000 pada akhir pekan, dikutip dari akun Instagram resminya.

Wisatawan yang hendak berkunjung ke Kiara Artha Park diimbau untuk tidak membawa makanan dan minuman dari luar.

https://travel.kompas.com/read/2023/06/14/205000527/kiara-artha-park-bandung--jam-buka-dan-harga-tiket-masuk

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke