Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Salin Artikel

Rekomendasi 3 Destinasi Wisata Populer di Greater Bay Area

KOMPAS.com - Terletak di pesisir selatan China, Hong Kong memiliki beragam destinasi dan tempat wisata yang wajib dikunjungi.

Wisatawan tidak hanya bisa menikmati gedung bertingkat di sekitar Victoria Harbour, tapi juga kesenian khas China dan taman rekreasi keluarga.

  • Pertama Kali ke Hong Kong, Jangan Lewatkan Destinasi Ini
  • Wisata ke Hong Kong, Perlu Berapa Hari?

Jika ingin berlibur ke Hong Kong, namun bingung sebaiknya ke mana, kamu bisa juga sekaligus mengunjungi Makau dan Shenzhen yang bersebelahan dengan Hong Kong.

Untuk diketahui, Makau, Shenzhen, dan Hong Kong letaknya berdekatan dan merupakan bagian dari Greater Bay Area.

Makau atau Macau merupakan destinasi wajib ketika berlibur ke Greater Bay Area. Wisatawan dapat mengunjungi Kelenteng A-Ma (A-Ma Temple), kuil yang dibangun pada tahun 1488 untuk Dewi Laut China Mazu. Lokasinya di Sao Lourenco, Makau.

"Biasanya turis datang ke A-Ma Temple, terus setelah itu ke Macau Tower," ujar Travel Consultant Dwidaya Tour, Ibra kepada Kompas.com di pameran Cathay Pacific Travel Fair, Senayan City, Jakarta Pusat, Sabtu (5/8/2023).

Dikutip dari laman Hong Kong Tourism Board, Shenzhen sebenarnya berlokasi di Provinsi Guangdong, China. Letaknya bersebelahan dengan Hong Kong. 

Dari Hong Kong, wisatawan bisa naik sejumlah transportasi umum ke Shenzhen, antara lain MTR (Mass Transit Railway) dan kereta. 

Shenzhen termasuk salah satu destinasi wisata budaya yang wajib didatangi. Kamu bisa kunjungi China Folk Culture Village, taman miniatur berisi beragam tempat wisata di China dalam bentuk mini.

Di taman tersebut, terdapat pula pertunjukan kesenian khas China yang dimainkan oleh orang-orang dari berbagai suku yang ada.

"Shenzhen buat turis yang menyukai destinasi budaya. Turis bisa mengunjungi Mineral Museum dan China Folk Culture Village," kata Ibra.

Selain destinasi wisata, Hong Kong juga memiliki taman rekreasi yang wajib didatangi wisatawan keluarga yakni Hong Kong Disneyland. 

Diresmikan pada 12 September 2005, taman rekreasi ini menjadi taman rekreasi Disney kedua di Asia, setelah Tokyo Disneyland di Jepang.

Di tempat ini, wisatawan bisa menikmati beragam wahana serta menyambangi Madame Tussauds untuk berfoto dengan patung lilin dari tokoh-tokoh ternama dunia.

"Hong Kong Disneyland cocok untuk bepergian, apalagi dengan membawa anak," kata Ibra.

https://travel.kompas.com/read/2023/08/06/070700927/rekomendasi-3-destinasi-wisata-populer-di-greater-bay-area

Terkini Lainnya

Nilai Tukar Rupiah Melemah, Kemenparekraf Dorong Tingkatkan Kunjungan Wisman

Nilai Tukar Rupiah Melemah, Kemenparekraf Dorong Tingkatkan Kunjungan Wisman

Travel Update
Jumlah Pengunjung Gunung Telomoyo Pecahkan Rekor pada Juni 2024, Tembus 63.126 Orang

Jumlah Pengunjung Gunung Telomoyo Pecahkan Rekor pada Juni 2024, Tembus 63.126 Orang

Travel Update
Nilai Tukar Rupiah Melemah, Sektor Parekraf Bisa Apa?

Nilai Tukar Rupiah Melemah, Sektor Parekraf Bisa Apa?

Travel Update
5 Tempat wisata anak di Jakarta yang murah, di Bawah Rp 50.000

5 Tempat wisata anak di Jakarta yang murah, di Bawah Rp 50.000

Jalan Jalan
Dorong Wisatawan Liburan #DiIndonesiaAja, Kemenparekraf Gandeng Tasya Kamila Luncurkan TVC “Libur Telah Tiba”

Dorong Wisatawan Liburan #DiIndonesiaAja, Kemenparekraf Gandeng Tasya Kamila Luncurkan TVC “Libur Telah Tiba”

Travel Update
Ada Diskon Traveloka hingga 68 Persen untuk Liburan Sekolah 2024

Ada Diskon Traveloka hingga 68 Persen untuk Liburan Sekolah 2024

Travel Update
Konser Musik di Tangerang Ricuh, Sandiaga: Jangan Sampai Citra Baik Konser Dicoreng

Konser Musik di Tangerang Ricuh, Sandiaga: Jangan Sampai Citra Baik Konser Dicoreng

Travel Update
Digitalisasi Perizinan Event Disahkan Presiden Joko Widodo Hari Ini

Digitalisasi Perizinan Event Disahkan Presiden Joko Widodo Hari Ini

Travel Update
Liburan Sekolah Bertemu dengan Barbie di Supermal Karawaci

Liburan Sekolah Bertemu dengan Barbie di Supermal Karawaci

Travel Update
Harga Tiket ke Himeji Castle di Jepang Direncanakan Naik

Harga Tiket ke Himeji Castle di Jepang Direncanakan Naik

Travel Update
3 Wisata Selain Pantai di Pulau Binongko di Wakatobi, Mandi di Air Gua

3 Wisata Selain Pantai di Pulau Binongko di Wakatobi, Mandi di Air Gua

Jalan Jalan
5 Tempat Wisata Dekat Taman Lalu Lintas Bandung, Banyak yang Gratis

5 Tempat Wisata Dekat Taman Lalu Lintas Bandung, Banyak yang Gratis

Jalan Jalan
Menuju Puncak Sarah Klopo Gunung Penanggungan, Lewat Jalur Mana?

Menuju Puncak Sarah Klopo Gunung Penanggungan, Lewat Jalur Mana?

Travel Tips
Gerbang Pengendali Kerumunan Dipasang di Gunung Fuji, Cegah Kepadatan Pengunjung

Gerbang Pengendali Kerumunan Dipasang di Gunung Fuji, Cegah Kepadatan Pengunjung

Travel Update
Libur Sekolah Telah Tiba, Ini Sederet Inspirasi Road Trip Seru ke Jawa Tengah

Libur Sekolah Telah Tiba, Ini Sederet Inspirasi Road Trip Seru ke Jawa Tengah

Hotel Story
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke