Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Salin Artikel

Dana Kepariwisataan Ditargetkan Beroperasi pada Pertengahan 2024

KOMPAS.com - Dana kepariwisataan atau tourism fund ditargetkan dapat beroperasi pada pertengahan 2024.

Menteri Pariwisata dan Ekonomi Kreatif Sandiaga Salahuddin Uno menyampaikan bahwa gagasan dana pariwisata itu sudah disetujui dalam rapat terbatas di Istana Kepresidenan.

"Indonesia Tourism Fund ratasnya sudah memberikan persetujuan, Pak Erick Thohir Menko Marves ad Interim (Menteri Koordinator Bidang Kemaritiman dan Investasi) menyampaikan harapan bahwa akhir tahun atau awal tahun depan perpresnya (Peraturan Presiden) sudah ditandatangani. Sehingga Tourism Fund bisa beroperasi pertengahan 2024," kata Sandiaga dalam program The Weekly Brief with Sandi Uno di Gedung Sapta Pesona, Jakarta, Senin (4/12/2023).

Ia melanjutkan dana kepariwisataan ini nantinya akan digunakan untuk mendukung pelaksanaan event, termasuk promosi, sehingga dana sudah tersedia lebih dulu.

Termasuk salah satunya perhelatan tahunan seperti MotoGP.

"Jadi tidak last minute (mendekati waktu pelaksanaan) kita siapkan. Tapi sudah tersedia pendanaannya melalui tourism fund," katanya.

Sebagai informasi, dana kepariwisataan muncul atas arahan Presiden Joko Widodo guna mendukung pariwisata berkualitas dan berkelanjutan.

Dilaporkan dari Kompas.com (5/10/2023), dana tersebut akan dibentuk dengan pendekatan tata kelola yang berfokus terhadap pariwisata hijau, serta pariwisata berkelanjutan yang mengutamakan kekuatan budaya Indonesia.

Pada kesempatan lainnya, Sandiaga menyebutkan bahwa dana kepariwisataan akan dikelola oleh Lembaga Pengelola Dana Pendidikan (LPDP) Kementerian Keuangan.

Saat rapat terbatas yang digelar pada Senin (4/12/2023), Sandi mengatakan bahwa target dana untuk tahun pertama yakni sekitar Rp 2 triliun.

"Juga dibicarakan target untuk tahun pertama sekitar Rp 2 triliun dana yang dikelola dan nanti dari hasilnya ini akan mendukung event-event, baik nasional, internasional," katanya, seperti dikutip dari Kompas.com.

https://travel.kompas.com/read/2023/12/05/130452227/dana-kepariwisataan-ditargetkan-beroperasi-pada-pertengahan-2024

Terkini Lainnya

TMII Gelar Festival Musim Panas Jepang untuk Sambut Libur Sekolah

TMII Gelar Festival Musim Panas Jepang untuk Sambut Libur Sekolah

Travel Update
Cara ke Pameran Biang Kerok Benyamin Sueb di Jakarta, Bisa Naik KRL

Cara ke Pameran Biang Kerok Benyamin Sueb di Jakarta, Bisa Naik KRL

Travel Tips
Gunung Bromo Buka Lagi Usai Kebakaran, Simak Aturan Berkunjung

Gunung Bromo Buka Lagi Usai Kebakaran, Simak Aturan Berkunjung

Travel Update
Gunung Kerinci Jadi Lokasi Pembuatan Dokumenter soal Risiko Pendakian

Gunung Kerinci Jadi Lokasi Pembuatan Dokumenter soal Risiko Pendakian

Travel Update
10 Tempat Liburan di Purwakarta, dari Alam hingga Sejarah

10 Tempat Liburan di Purwakarta, dari Alam hingga Sejarah

Jalan Jalan
Liburan ke Jakarta Aquarium & Safari, Ada Bajak Laut dan Kapibara

Liburan ke Jakarta Aquarium & Safari, Ada Bajak Laut dan Kapibara

Travel Update
5 Tempat Liburan Keluarga di Bandung, Ada yang Cocok untuk Piknik

5 Tempat Liburan Keluarga di Bandung, Ada yang Cocok untuk Piknik

Jalan Jalan
Promo Libur Sekolah di Rivera Outbound & Edutainment Bogor, mulai Rp 65.000

Promo Libur Sekolah di Rivera Outbound & Edutainment Bogor, mulai Rp 65.000

Travel Update
231 Penerbangan di Bandara AP II Layani Kepulangan Jemaah Haji

231 Penerbangan di Bandara AP II Layani Kepulangan Jemaah Haji

Travel Update
Ada Usulan Kenaikan Tarif Pungutan Turis Asing di Bali, Sandiaga: Harus Dilihat Dulu

Ada Usulan Kenaikan Tarif Pungutan Turis Asing di Bali, Sandiaga: Harus Dilihat Dulu

Travel Update
Harga Tiket dan Jam Buka Terkini Sungai Maron Pacitan

Harga Tiket dan Jam Buka Terkini Sungai Maron Pacitan

Travel Update
Taman Aglaonema Terbesar Indonesia di Sleman, Ini Jam Buka dan Harga Tiket Masuknya

Taman Aglaonema Terbesar Indonesia di Sleman, Ini Jam Buka dan Harga Tiket Masuknya

Travel Update
Visa Kunjungan Jangka Pendek di Kepulauan Riau Akan Diumumkan Segera

Visa Kunjungan Jangka Pendek di Kepulauan Riau Akan Diumumkan Segera

Travel Update
Nilai Tukar Rupiah Melemah, Kemenparekraf Dorong Tingkatkan Kunjungan Wisman

Nilai Tukar Rupiah Melemah, Kemenparekraf Dorong Tingkatkan Kunjungan Wisman

Travel Update
Jumlah Pengunjung Gunung Telomoyo Pecahkan Rekor pada Juni 2024, Tembus 63.126 Orang

Jumlah Pengunjung Gunung Telomoyo Pecahkan Rekor pada Juni 2024, Tembus 63.126 Orang

Travel Update
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke