Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Salin Artikel

Lembang Park & Zoo Bandung: Daya Tarik, Harga Tiket, dan Jam Buka 2024

KOMPAS.com - Lembang Park & Zoo berada di Lembang, Kabupaten Bandung Barat, Jawa Barat.

Lembang Park & Zoo merupakan kebun binatang dan taman rekreasi yang berisi satwa seperti reptil, gajah, macan, dan kandang burung eksotis.

Lembang Park & Zoo bisa dijadikan tempat berakhir pekan bersama keluarga, simak daya tarik Lembang Park & Zoo berikut ini.

Lembang Park & Zoo banyak aktivitas yang dapat dilakukan para wisatawan seperti melihat beberapa satwa liar, memberi makan dan berinteraksi langsung dengan kelinci, dan berfoto pada spot menarik.

Lembang Park & Zoo mempunyai koleksi satwa seperti meerkat, beruang madu, burung merak, gajah, alpaca, dan macan.

Lembang Park & Zoo dilengkapi fasilitas wisata seperti area parkir, toilet, kafe, nursery room, persewaan scooter, restoran, dan kolam renang.

Harga tiket Lembang Park & Zoo

Harga tiket masuk Lembang Park & Zoo Rp 50.000 per orang sedangkan tiket terusan ke kampung satwa Rp 65.000 saat weekday.

Sementara weekend harga tiket menjadi Rp 70.000 dan tiket terusan Rp 85.000.

Biaya tersebut dapat berubah sewaktu-waktu tergantung kebijakan pengelola wisata.

Jam buka dan lokasi Lembang Park & Zoo

Lembang Park & Zoo buka setiap hari mulai pukul 09.00 sampai 17.00 WIB saat weekday dan jam operasional weekend 08.00 hingga 18.00 WIB.

Lembang Park & Zoo berlokasi di Jalan Kolonel Masturi Nomor 171, Sukajaya, Kecamatan Lembang, Kabupaten Bandung Barat, Jawa Barat.


https://travel.kompas.com/read/2024/06/08/073600727/lembang-park-zoo-bandung--daya-tarik-harga-tiket-dan-jam-buka-2024

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke