Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Cara ke Wonderlab di Grand Indonesia, Naik Transjakarta dan MRT

Kompas.com - 28/06/2024, 16:37 WIB
Suci Wulandari Putri Chaniago,
Ni Nyoman Wira Widyanti

Tim Redaksi

JAKARTA, KOMPAS.com - Wonderlab merupakan instalasi multisensory yang menawarkan pengalaman merasakan suasana masa depan, kala canggihnya teknologi berkolaborasi dengan manusia.

Di dalam instalasi ini, pengunjung bisa melihat robot yang membantu pekerjaan manusia, rupa gedung masa depan, serta mobil terbang.

Baca juga:

"Kita ingin membuat human experience, di mana manusia sebagai pusat atau inti dari semua pengalaman. Temanya yaitu tentang 'cinta', dimulai dari cinta terhadap bumi yang dipamerkan di East Mall, lantai LG," kata Creative Director Wonderlab, Felix Tjahyadi di mal Grand Indonesia, Jakarta Pusat, Selasa (25/6/2024).

Sebagai informasi, instalasi Wonderlab digelar di mal Grand Indonesia, Jakarta Pusat, sejak Jumat (21/6/2024) sampai Minggu (21/7/2024).

Lokasinya cukup strategis karena mudah dijangkau dengan transportasi umum. Adapun akses terdekat dari mal Grand Indonesia yaitu halte Transjakarta dan Stasiun Moda Raya Terpadu (MRT) Bundaran HI.

Baca juga:

Cara menuju Wonderlab naik bus TransJakarta

Anjungan Halte Tosari serupa kapal dari arah Bundaran HI.DOK. KOMPAS.COM/ SUCI WULANDARI PUTRI CHANIAGO Anjungan Halte Tosari serupa kapal dari arah Bundaran HI.

Halte TransJakarta terdekat dari mal Grand Indonesia ialah Halte Tosari dan Halte Bundaran HI

Berikut beberapa koridor bus Transjakarta yang melayani penumpang di Halte Tosari:

  •  Transjakarta koridor 1 (Blok M-Kota)
  •  Transjakarta koridor 1B (Tosari-Stasiun Palmerah)
  •  Transjakarta koridor 6B (Ragunana via Semanggi)

Sementara itu, koridor bus TransJakarta yang melayani penumpang di Halte Bundaran HI:

  •  Transjakarta koridor 1 (Blok M-Kota)
  •  Transjakarta 6A (Ragunan via Kuningan)
  •  Transjakarta 6B (Ragunan via Semanggi)
  •  Transjakarta 9D (Tanah Abang- Pasar Minggu)

Baca juga: 5 Spot Estetis di Instalasi CGV Grand Indonesia, Cocok buat Instagram

Instalasi Wonderlab di Grand Indonesia, Jakarta Pusat, Selasa (25/6/2024). Kompas.com/ Suci Wulandari Putri Instalasi Wonderlab di Grand Indonesia, Jakarta Pusat, Selasa (25/6/2024).

Cara ke Wonderlab naik MRT

Stasiun MRT terdekat dari mal Grand Indonesia yaitu Stasiun MRT Bundaran HI. Jaraknya sekitar 900 meter dan dapat ditempuh dengan jalan kaki sekitar 13 menit.

Masyarakat yang naik MRT dari Stasiun Dukuh Atas, Stasiun Setiabudi, Stasiun Bendungan Hilir, Stasiun Senayan, Stasiun ASEAN, Stasiun Blok M, Stasiun Blok A, Stasiun Haji Nawi, Stasiun Cipete Raya, Stasiun Fatmawati, dan Stasiun Lebak Bulus bisa naik MRT rute Lebak Bulus-Bundaran HI.

Baca juga: Perayaan Imlek di Grand Indonesia dari Barongsai sampai Baca Tarot

 
 
 
 
 
View this post on Instagram
 
 
 
 
 
 
 
 
 
 
 

A post shared by Kompas Travel (@kompas.travel)

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com