Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Titik Nol (21): Debat

Kompas.com - 01/09/2008, 07:21 WIB

          “Kita sama-sama saja. Menurut info yang saya dapat, di dekat sini ada pintu belakang.”

Kami menemukan sebuah pintu tersembunyi, di balik rimbunnya rerumputan tinggi. Sayang, pintu itu sudah terkunci.

          “Nampaknya para lama sudah tahu rahasia ini,” Bing Ding mendesah, “tapi tak apa. Tembok ini tidak tinggi-tinggi amat. Kita panjat saja!”

Memanjat tembok? Saya belum pernah melakukannya sebelumnya. Dua gadis China ini yang memulai, dengan gampang mereka naik ke tembok batu setinggi dua meter, dan meloncat ke seberang sana. Ketika tiba giliran saya, benar saya tak tahu harus bagaimana.

Saya mengerahkan semua kemampuan saya, merayap, memanjat, mengerang, meloncat...

Hup... Akhirnya saya sampai pula di balik tembok, mendarat tepat di lubang kakus. Bau, kering, pengap, gelap. Mengapa saya harus terjun di tempat seperti ini?

Di kejauhan, sepasang mata biksu muda menatap kami dengan penuh keheranan.

           “Meiguanxi! Tak apa! Tak perlu takut,” kata Bing Ding, “Jadi orang harus tahu taktik. Bilang saja kita ini turis kesasar, mencari toilet. Kalau ditanya tiket bilang dipegang pemandu wisata. Aman kan?”

Dengan baju yang kotor dan bau, saya mengikuti ketiga turis China itu mengunjungi kuil-kuil di kompleks Sera. Kuil ini sangat besar, salah satu dari tiga kuil universitas terpenting di Tibet. Sera, bersama Ganden dan Drepung adalah tempat di mana Dalai Lama mengambil ujian pengetahuan Budhisme, sebelum ia dikukuhan menjadi guru besar agama Budha, beberapa saat sebelum pasukan China sampai ke Lhasa tahun 1959.

Ujian keagamaan yang ditempuh Dalai Lama adalah debat terbuka di hadapan ribuan biksu. Debat, adalah bagian dari pembelajaran Budhisme Tibet. Hingga sekarang, tradisi debat setelah kelas agama masih hidup di Kuil Sera. Setiap sore, para biksu mendiskusikan ilmu keagamaan yang baru dipelajari melalui diskusi di pelataran kuil.

Halaman:
Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Pameran Wonderlab di Grand Indonesia, Instalasi Teknologi Masa Depan

Pameran Wonderlab di Grand Indonesia, Instalasi Teknologi Masa Depan

Travel Update
TMII Gelar Festival Musim Panas Jepang untuk Sambut Libur Sekolah

TMII Gelar Festival Musim Panas Jepang untuk Sambut Libur Sekolah

Travel Update
Cara ke Pameran Biang Kerok Benyamin Sueb di Jakarta, Bisa Naik KRL

Cara ke Pameran Biang Kerok Benyamin Sueb di Jakarta, Bisa Naik KRL

Travel Tips
Gunung Bromo Buka Lagi Usai Kebakaran, Simak Aturan Berkunjung

Gunung Bromo Buka Lagi Usai Kebakaran, Simak Aturan Berkunjung

Travel Update
Gunung Kerinci Jadi Lokasi Pembuatan Dokumenter soal Risiko Pendakian

Gunung Kerinci Jadi Lokasi Pembuatan Dokumenter soal Risiko Pendakian

Travel Update
10 Tempat Liburan di Purwakarta, dari Alam hingga Sejarah

10 Tempat Liburan di Purwakarta, dari Alam hingga Sejarah

Jalan Jalan
Liburan ke Jakarta Aquarium & Safari, Ada Bajak Laut dan Kapibara

Liburan ke Jakarta Aquarium & Safari, Ada Bajak Laut dan Kapibara

Travel Update
5 Tempat Liburan Keluarga di Bandung, Ada yang Cocok untuk Piknik

5 Tempat Liburan Keluarga di Bandung, Ada yang Cocok untuk Piknik

Jalan Jalan
Promo Libur Sekolah di Rivera Outbound & Edutainment Bogor, mulai Rp 65.000

Promo Libur Sekolah di Rivera Outbound & Edutainment Bogor, mulai Rp 65.000

Travel Update
231 Penerbangan di Bandara AP II Layani Kepulangan Jemaah Haji

231 Penerbangan di Bandara AP II Layani Kepulangan Jemaah Haji

Travel Update
Ada Usulan Kenaikan Tarif Pungutan Turis Asing di Bali, Sandiaga: Harus Dilihat Dulu

Ada Usulan Kenaikan Tarif Pungutan Turis Asing di Bali, Sandiaga: Harus Dilihat Dulu

Travel Update
Harga Tiket dan Jam Buka Terkini Sungai Maron Pacitan

Harga Tiket dan Jam Buka Terkini Sungai Maron Pacitan

Travel Update
Taman Aglaonema Terbesar Indonesia di Sleman, Ini Jam Buka dan Harga Tiket Masuknya

Taman Aglaonema Terbesar Indonesia di Sleman, Ini Jam Buka dan Harga Tiket Masuknya

Travel Update
Visa Kunjungan Jangka Pendek di Kepulauan Riau Akan Diumumkan Segera

Visa Kunjungan Jangka Pendek di Kepulauan Riau Akan Diumumkan Segera

Travel Update
Nilai Tukar Rupiah Melemah, Kemenparekraf Dorong Tingkatkan Kunjungan Wisman

Nilai Tukar Rupiah Melemah, Kemenparekraf Dorong Tingkatkan Kunjungan Wisman

Travel Update
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com