Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Tentukan Pilihanmu
0 hari menuju
Pemilu 2024

Umrah Murah & Tetap Mabrur

Kompas.com - 04/09/2008, 14:14 WIB
Editor

MENUNAIKAN ibadah umrah tidak harus selalu menggunakan agen perjalanan. Jika Anda punya dana terbatas, tapi bernyali pergi sendiri, coba ikuti cara backpacker kala berumrah. Pasti murah dan tetap mabrur.

1. Cari Informasi. Tahap pertama yang harus Anda lakukan adalah berburu informasi dari beberapa travel. Setiap travel pasti menawarkan berbagai paket yang serupa, tapi tak sama. Dengan cara ini, Anda bisa memperkirakan berapa lama Anda akan melakukan umrah (umumnya 9 hari) dan biaya yang diperlukan untuk transportasi dan akomodasi.

2. Persiapan. Tahap kedua adalah melakukan persiapan. Bukan cuma apa yang harus dibawa, tapi juga paspor, fotokopi kartu keluarga, fotokopi KTP, pas foto yang menampakkan 80 persen bagian wajah (bagi perempuan harus menutup kepala) berlatar belakang putih dan berwarna.

Jika Anda berniat pergi sendiri, mungkin akan sedikit kesulitan dalam pengurusan visa. Untuk kepentingan umrah pengajuan visa individu di sini tidak mungkin dilakukan. Semua harus melalui agen perjalanan. Apalagi perempuan tanpa muhrim tak bisa masuk imigrasi.

Tapi, Anda bisa mengakalinya dengan mengajak teman atau kerabat laki-laki untuk umrah bersama. Lalu, cobalah mengurus visa ke negara lain seperti Mesir. Setibanya di bandara Kairo, Anda bisa mengurus visa ke Arab Saudi di bagian kedatangan. Di Jeddah, ikutlah travel dadakan yang banyak terdapat di sana. Ini akan mempermudah perjalanan Anda.

3. Transportasi Timur Tengah. Rata-rata agen perjalanan menawarkan menggunakan jasa penerbangan Garuda Indonesia dan Saudi Airlines (rute langsung Jakarta-Jeddah). Nah, Anda bisa mencoba penerbangan lain yang lebih murah, misalnya Royal Brunei, Qatar Airways, Emirates, Gulf Air, dan Yemen Air. Anda juga diuntungkan lho karena bisa mengunjungi negara bersangkutan saat transit. Total penerbangan sendiri sekitar 10 jam. Jadi, disarankan Anda tidur dalam perjalanan untuk menghindari jetlag.

4. Hotel Melati. Untuk penginapan, Anda bisa tinggal di hotel bintang satu, dua, atau tiga. Memang standarnya agak di bawah hotel kelas melati kita. Tapi, demi berhemat tak apa-apalah. Letak hotel melati bisa bertanya kepada banyak orang, salah satunya penduduk kita sendiri. Untuk makanan, tak perlu khawatir. Setiap hotel rata-rata bisa menyajikan masakan ala Indonesia.

5. Prosesi Umrah. Inti prosesi ibadah umrah sendiri hanya berlangsung beberapa jam saja. Sisanya adalah memperbanyak ibadah sunnah sebagai penunjang ibadah wajib di Masjid Nabawi (Madinah) dan Masjidil Haram (Mekkah) dan berziarah ke tempat-tempat bersejarah. Jangan lupa, pelajari apa yang harus Anda lakukan agar umrah Anda mabrur. Kumpulkan pula informasi tempat wisata dan tempat belanja yang bisa Anda kunjungi agar perjalanan Anda lebih menyenangkan.

Hati-hati jalan sendiri. Anda mungkin sudah sering mendengar bahwa di sana perempuan tidak akan diizinkan berjalan-jalan sendirian. Naik taksi pun sebaiknya lelaki naik terlebih dahulu dan turun belakangan karena bila terjadi sebaliknya, perempuan justru akan dibawa kabur si sopir taksi. Namun, jika Anda berniat atau terpaksa pergi ke masjid atau suatu tempat sendiri, ada sedikit tips yang bisa dicoba. Berjalanlah selalu di tengah keramaian dan jangan pernah menunjukkan kegelisahan ataupun ketakutan diri. Jagalah pula bahasa tubuh agar tidak mengundang perhatian orang jahat.

Dapatkan update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari Kompas.com. Mari bergabung di Grup Telegram "Kompas.com News Update", caranya klik link https://t.me/kompascomupdate, kemudian join. Anda harus install aplikasi Telegram terlebih dulu di ponsel.

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
27th

Tulis komentarmu dengan tagar #JernihBerkomentar dan menangkan e-voucher untuk 90 pemenang!

Syarat & Ketentuan
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

Terkini Lainnya

Bunga Teratai Rana Tonjong di Manggarai Timur, NTT Mulai Mekar

Bunga Teratai Rana Tonjong di Manggarai Timur, NTT Mulai Mekar

Travel Update
Harga Tiket dan Jam Buka Gardu Pandang Ketep Terkini, Pagi sampai Sore

Harga Tiket dan Jam Buka Gardu Pandang Ketep Terkini, Pagi sampai Sore

Travel Tips
Jelang KTT Asean Summit 2023, Fasilitas Trekking di Pulau Padar TN Komodo Diperbaiki

Jelang KTT Asean Summit 2023, Fasilitas Trekking di Pulau Padar TN Komodo Diperbaiki

Travel Update
4 Tips Bermain di Taman Pejatian Pasar Minggu Jakarta Selatan, Bawa Bekal

4 Tips Bermain di Taman Pejatian Pasar Minggu Jakarta Selatan, Bawa Bekal

Travel Tips
7 Spot Foto Instagramable di TMII, Ada Menara Pandang

7 Spot Foto Instagramable di TMII, Ada Menara Pandang

Travel Tips
Datang ke Pameran Matrajiva di Artina Sarinah, Bisa Beli Oleh-oleh Ini

Datang ke Pameran Matrajiva di Artina Sarinah, Bisa Beli Oleh-oleh Ini

Jalan Jalan
Taman Pejatian di Pasar Minggu: Jam Buka dan Tiket Masuk

Taman Pejatian di Pasar Minggu: Jam Buka dan Tiket Masuk

Travel Tips
9 Tips Wisata ke TMII, Bikin Itinerary supaya Tidak Bingung

9 Tips Wisata ke TMII, Bikin Itinerary supaya Tidak Bingung

Travel Tips
5 Tips Wisata ke Menara Pandang Saujana TMII, Datang Sore Hari

5 Tips Wisata ke Menara Pandang Saujana TMII, Datang Sore Hari

Travel Tips
Batik Air Dialihkan dari Bandara Halim ke Bandara Soekarno-Hatta

Batik Air Dialihkan dari Bandara Halim ke Bandara Soekarno-Hatta

Travel Update
Masuk Ancol Gratis Selama Ramadhan 2023, Tak Ada Batas Kuota Tiket

Masuk Ancol Gratis Selama Ramadhan 2023, Tak Ada Batas Kuota Tiket

Travel Update
5 Aktivitas Seru di Taman Pejatian Pasar Minggu, Bisa Piknik

5 Aktivitas Seru di Taman Pejatian Pasar Minggu, Bisa Piknik

Jalan Jalan
Jelang Nyepi, 64.000 Tiket Kereta dari Stasiun Gambir dan Pasar Senen Terjual

Jelang Nyepi, 64.000 Tiket Kereta dari Stasiun Gambir dan Pasar Senen Terjual

Travel Update
4 Tren Pariwisata 2023, Kebiasaan Kerja Keras-Healing Ditinggalkan

4 Tren Pariwisata 2023, Kebiasaan Kerja Keras-Healing Ditinggalkan

Travel Update
Finlandia Jadi Negara Paling Bahagia di Dunia 6 Tahun Berturut-turut

Finlandia Jadi Negara Paling Bahagia di Dunia 6 Tahun Berturut-turut

Travel Update
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Verifikasi akun KG Media ID
Verifikasi akun KG Media ID

Periksa kembali dan lengkapi data dirimu.

Data dirimu akan digunakan untuk verifikasi akun ketika kamu membutuhkan bantuan atau ketika ditemukan aktivitas tidak biasa pada akunmu.

Lengkapi Profil
Lengkapi Profil

Segera lengkapi data dirimu untuk ikutan program #JernihBerkomentar.

Bagikan artikel ini melalui
Oke
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+