Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Wisata Kreatif di Ancol

Kompas.com - 15/01/2009, 05:45 WIB

JAKARTA, KAMIS - Taman Impian Jaya Ancol (TIJA), Jakarta, mulai mengembangkan konsep kawasan kreatif. TIJA menjadikan industri kreatif sebagai destinasi baru selain wisata kuliner dan pantai dengan berbagai wahana hiburan yang sudah dikembangkan.

Upaya itu merupakan bagian dari peran dan untuk mengangkat ide-ide kreatif demi kemajuan masyarakat lokal. Direktur Utama PT Pembangunan Jaya Ancol Budi Karya Sumadi mengungkapkan hal itu saat menemani kunjungan Menteri Perdagangan Mari Elka Pangestu di Pasar Seni Ancol, Rabu (14/1).

Pasar Seni yang dibuka sejak tahun 1976 merupakan ajang seniman dan perajin mengekspresikan ide-ide kreatifnya ke dalam berbagai produk unik. Selain terserap di pasar lokal, berbagai ragam produk Pasar Seni Ancol diekspor ke berbagai negara.

Ancol, kata Budi, sudah lama dikenal sebagai pusat atau tujuan rupa-rupa kegiatan edutainment, pertunjukan, kuliner, seni/kerajinan, serta ajang konser musik lokal dan internasional. Ancol kini sudah mulai mengemas potensi itu menuju kawasan kreatif atau destinasi industri kreatif.

Budi mengatakan, Jakarta sebenarnya masih kalah bersaing dalam hal industri kreatif, baik untuk antarkota negara seperti Kuala Lumpur, Bangkok, Singapura, dan Hongkong maupun antarkota di dalam negeri seperti Bandung, Yogyakarta, dan Bali. Jakarta selalu defisit kunjungan setiap akhir pekan karena tidak memiliki daya tarik.

Mari Elka Pangestu mengatakan, pemerintah akan mendorong setiap upaya masyarakat, termasuk Ancol, dalam mengembangkan ide-ide kreatif. Pemerintah akan memberi ruang pada berbagai bentuk apresiasi dan partisipasi masyarakat luas.

Salah satu seruan dalam cetak biru pengembangan industri atau ekonomi kreatif adalah memberikan ruang bagi partisipasi publik.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Harga Tiket Wisata Pantai di Bantul Terkini, Parangtritis hingga Pandansimo

Harga Tiket Wisata Pantai di Bantul Terkini, Parangtritis hingga Pandansimo

Travel Update
Ada Pungli di Curug Ciburial Bogor, Sandiaga: Perlu Ditindak Tegas

Ada Pungli di Curug Ciburial Bogor, Sandiaga: Perlu Ditindak Tegas

Travel Update
Menparekraf Bantah Akan Ada Pungutan Dana Pariwisata kepada Wisatawan

Menparekraf Bantah Akan Ada Pungutan Dana Pariwisata kepada Wisatawan

Travel Update
Sandiaga Dukung Sanksi Tegas untuk Penyulut 'Flare' di Gunung Andong

Sandiaga Dukung Sanksi Tegas untuk Penyulut "Flare" di Gunung Andong

Travel Update
Waktu Terbaik untuk Beli Tiket Pesawat agar Murah, Jangan Mepet

Waktu Terbaik untuk Beli Tiket Pesawat agar Murah, Jangan Mepet

Travel Tips
Taman Burung-Anggrek di Papua: Lokasi dan Harga Tiket Masuk

Taman Burung-Anggrek di Papua: Lokasi dan Harga Tiket Masuk

Travel Update
5 Air Terjun di Probolinggo, Ada Air Terjun Tertinggi di Jawa

5 Air Terjun di Probolinggo, Ada Air Terjun Tertinggi di Jawa

Jalan Jalan
4 Festival di Hong Kong untuk Dikunjungi pada Mei 2024

4 Festival di Hong Kong untuk Dikunjungi pada Mei 2024

Jalan Jalan
Kemenuh Butterfly Park Bali Punya Wahana Seru

Kemenuh Butterfly Park Bali Punya Wahana Seru

Jalan Jalan
Kemenuh Butterfly Park Bali: Daya Tarik, Harga Tiket, dan Jam Buka

Kemenuh Butterfly Park Bali: Daya Tarik, Harga Tiket, dan Jam Buka

Jalan Jalan
Kapal Wisata Terbakar di Labuan Bajo, Wisatawan Diimbau Hati-hati Pilih Kapal

Kapal Wisata Terbakar di Labuan Bajo, Wisatawan Diimbau Hati-hati Pilih Kapal

Travel Update
5 Tips Traveling Saat Heatwave, Apa Saja yang Harus Disiapkan

5 Tips Traveling Saat Heatwave, Apa Saja yang Harus Disiapkan

Travel Tips
Penerbangan Bertambah, Sandiaga: Tiket Pesawat Mahal Sudah Mulai Tertangani

Penerbangan Bertambah, Sandiaga: Tiket Pesawat Mahal Sudah Mulai Tertangani

Travel Update
Pencabutan Status Bandara Internasional Tidak Pengaruhi Kunjungan Turis Asing

Pencabutan Status Bandara Internasional Tidak Pengaruhi Kunjungan Turis Asing

Travel Update
Bagaimana Cara agar Tetap Dingin Selama Heatwave

Bagaimana Cara agar Tetap Dingin Selama Heatwave

Travel Tips
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com