Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Waduh... Alergi Kok sama Sperma Suami!

Kompas.com - 05/11/2009, 17:57 WIB

PENNSYLVANIA, KOMPAS.com — Pasangan pengantin baru ini mengalami kejutan malam pertama yang tidak mengenakkan saat tahu bahwa sang istri alergi terhadap sperma suaminya.

Mike dan Julie Boyde telah berkencan selama dua tahun ketika akhirnya menikah dan memutuskan untuk melakukan hubungan seks tanpa kondom pertama kalinya pada sore itu. Namun, seketika itu juga, pengantin wanita menderita sakit yang tidak tertahankan. Belakangan, mereka akhirnya tahu itu karena sperma Mike.

Sekarang mereka terpaksa menunda rencana untuk mendapatkan bayi karena tampaknya tubuh Julie akan merusak sperma Mike. Mike (27) dan Julie (26) berasal dari Ambridge, Pennsylvania, Amerika Serikat. Mereka mulai berpacaran ketika masih menjadi mahasiswa dan bertunangan dua tahun kemudian. Mereka menikah tahun 2005.

Setelah melewati resepsi pernikahan, saat menikmati malam pertama mereka sebagai suami-istri, sesuatu yang buruk justru terjadi. "Sebelumnya kami selalu hati-hati dan menggunakan pelindung, kali ini kami tidak," ujar Julie. "Kami berpikir, kami telah menikah. Jika hamil, maka tidak apa-apa," lanjutnya.

Namun, mimpi pasangan itu untuk memiliki anak pupus sudah. Sekarang mereka berencana untuk mengadopsi. Namun, Julie menambahkan, "Ada baiknya juga bahwa saya akhirnya tahu itu bukan karena kehamilan karena rasanya sangat menderita."

"Sakit yang saya rasakan itu di dalam. Rasanya sama seperti seseorang sedang menusuk-nusukkan jarum ke dalam tubuh saya, seperti terbakar saja rasanya. Itu sangat menakutkan. Sakitnya berlangsung selama berminggu-minggu," kata Julie.

"Dalam skala satu sampai 10, itu adalah 10," katanya untuk melukiskan rasa sakit yang dialaminya.

Setelah sejumlah tes dan kunjungan ke dokter, pasangan itu akhirnya diberi tahu bahwa Julie menderita hipersensitif plasma seminal (seminal plasma hypersensitivity). Dokter Andrew Goldstein mengatakan, "Tubuhnya mengenal sperma sebagai satu protein asing, sama seperti dia mengenal sebuah kacang penyebab alergi atau sebuah serbuk sari sehingga tubuh jadi bengkak, terasa gatal, dan urat saraf meradang. (Sakit) itu berarti bahwa tubuh Julie menyerang sperma Mike, membuatnya menjadi tidak aktif."

Temuan itu memupuskan rencana Julie untuk hamil. Sekarang, setelah sebuah treatment yang gagal, mereka berencana untuk mengadopsi.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Swiss-Belhotel International Rebranding Swiss-Belcourt Serpong Tangsel

Swiss-Belhotel International Rebranding Swiss-Belcourt Serpong Tangsel

Hotel Story
 'Dubai, Anda Siap?': Kampanye Terbaru Dubai untuk Wisatawan Indonesia 

"Dubai, Anda Siap?": Kampanye Terbaru Dubai untuk Wisatawan Indonesia 

Travel Update
Rute Menuju ke Arjasari Rock Hill Bandung

Rute Menuju ke Arjasari Rock Hill Bandung

Jalan Jalan
Wisman Asal Singapura Dominasi Kunjungan di Kepulauan Riau Maret 2024

Wisman Asal Singapura Dominasi Kunjungan di Kepulauan Riau Maret 2024

Travel Update
Harga Tiket Masuk dan Jam Buka di Arjasari Rock Hill

Harga Tiket Masuk dan Jam Buka di Arjasari Rock Hill

Jalan Jalan
Harga Tiket Masuk Candi Prambanan 2024 dan Cara Pesan via Online

Harga Tiket Masuk Candi Prambanan 2024 dan Cara Pesan via Online

Travel Update
Sederet Aktivitas Outdoor di Arjasari Rock Hill Bandung

Sederet Aktivitas Outdoor di Arjasari Rock Hill Bandung

Jalan Jalan
Suhu Panas Ekstrem di Thailand, Buat Rel Kereta Api Bengkok

Suhu Panas Ekstrem di Thailand, Buat Rel Kereta Api Bengkok

Travel Update
Serunya Camping Keluarga di Arjasari, Kabupaten Bandung

Serunya Camping Keluarga di Arjasari, Kabupaten Bandung

Jalan Jalan
Arjasari Rock Hill, Lihat Sunset dan City View Bandung dari Ketinggian

Arjasari Rock Hill, Lihat Sunset dan City View Bandung dari Ketinggian

Jalan Jalan
5 Hotel Indonesia Masuk Daftar Hotel Terbaik di Asia 2024 Versi TripAdvisor

5 Hotel Indonesia Masuk Daftar Hotel Terbaik di Asia 2024 Versi TripAdvisor

Travel Update
[POPULER Travel] 5 Kolam Renang Umum di Depok | Barang Paling Banyak Tertinggal di Bandara

[POPULER Travel] 5 Kolam Renang Umum di Depok | Barang Paling Banyak Tertinggal di Bandara

Travel Update
8 Penginapan di Ciwidey dengan Kolam Air Panas, Cocok untuk Relaksasi

8 Penginapan di Ciwidey dengan Kolam Air Panas, Cocok untuk Relaksasi

Hotel Story
Capaian Timnas U-23 di Piala Asia Bawa Dampak Pariwisata untuk Indonesia

Capaian Timnas U-23 di Piala Asia Bawa Dampak Pariwisata untuk Indonesia

Travel Update
Harga Tiket Masuk Taman Safari Prigen 2024 dan Cara Pesan via Online

Harga Tiket Masuk Taman Safari Prigen 2024 dan Cara Pesan via Online

Travel Tips
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com