Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

KRL Tak Berhenti di Gambir Dikritik

Kompas.com - 19/08/2011, 09:13 WIB

  

 

JAKARTA, KOMPAS.com--Asosiasi Pengguna Kereta Api (Aspeka) mengecam rencana PT Kereta Api Indonesia yang tidak memperbolehkan Kereta Rel Listrik (KRL) Jabodetabek di Stasiun Gambir, selama masa angkutan Lebaran 2011. Bahkan disinyalir, KRL juga tidak akan diperkenankan berhenti di Stasiun Kota, Gambir, Pasarsenen, dan Manggarai.

Demikian dikatakan Sekretaris Jenderal Aspeka, Anthony Ladjar, Jumat (19/8/2011) di Jakarta. KRL adalah angkutan pengumpan, feeder bagi kereta api (KA) jarak jauh. Dimana koneksivitasnya, bila KRL dilarang berhenti di stasiun-stasiun besar itu, kata Anthony.

Kata Anthony, masak calon pemudik dari Bogor harus turun dulu di Stasiun Gondangdia lantas naik bajaj ke Stasiun Gambir. Ini tidak masuk akal. Apalagi, Feeding system ini akan memberikan keuntungan kepada PT KCJ di samping memperkenalkan moda KRL Commuter pada penumpang yang mungkin hanya sekali sekali naik KA jarak jauh, ujarnya.

Koordinator KRL Mania, Agus Imansyah, secara terpisah menambahkan, bukankah Pasal 3 UU 23/2077 mengatakan bahwa, Perkeretaapian diselenggarakan dengan tujuan untuk memperlancar perpindahan orang dan/atau barang secara massal dengan selamat, aman, nyaman, cepat dan lancar, tepat, tertib dan teratur, efisien, serta menunjang pemerataan, pertumbuhan, stabilitas, pendorong, dan penggerak pembangunan nasional.

Lha, bila KRL tak boleh berhenti di Gambir. Dimana letak memperlancar perpindahan orang dan atau barang? Kami dengan tegas menolak rencana itu, kata Agus.   Aspeka bahkan juga mengecam rencana tidak diberhentikannya kereta jarak jauh di J atinegara dan Bekasi. Oleh karena, membuat calon penumpang yang berangkat dari stasiun tersebut harus menggunakan angkutan lain, sehingga ada kesan PT KAI menolak penumpang.

Akar masalahnya sebenarnya adal ah, bercampurnya kereta komuter dengan kereta jarak jauh. Hal ini disebabkan ketidaktegasan pemerintah dalam menuntaskan pembangunan jalur rel double-double track dari Manggarai-Cikarang. Padahal bila sudah selesai, stasiun kereta jarak jauh akan dipindah kan ke Stasiun Manggarai.   

 

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Turis Asing Diduga Bikin Sekte Sesat di Bali, Sandiaga: Sedang Ditelusuri

Turis Asing Diduga Bikin Sekte Sesat di Bali, Sandiaga: Sedang Ditelusuri

Travel Update
Ada Pembangunan Eskalator di Stasiun Pasar Senen, Penumpang Bisa Berangkat dari Stasiun Jatinegara

Ada Pembangunan Eskalator di Stasiun Pasar Senen, Penumpang Bisa Berangkat dari Stasiun Jatinegara

Travel Update
Hotel Ibis Styles Serpong BSD CIty Resmi Dibuka di Tangerang

Hotel Ibis Styles Serpong BSD CIty Resmi Dibuka di Tangerang

Hotel Story
10 Mal di Thailand untuk Belanja dan Hindari Cuaca Panas

10 Mal di Thailand untuk Belanja dan Hindari Cuaca Panas

Jalan Jalan
Menparekraf Susun Peta Wisata Berbasis Storytelling di Yogyakarta, Solo, dan Semarang

Menparekraf Susun Peta Wisata Berbasis Storytelling di Yogyakarta, Solo, dan Semarang

Travel Update
Waisak 2024, Menparekraf Targetkan Gaet hingga 300.000 Wisatawan

Waisak 2024, Menparekraf Targetkan Gaet hingga 300.000 Wisatawan

Travel Update
3 Bulan Lagi, Penerbangan Langsung Thailand-Yogyakarta Akan Dibuka

3 Bulan Lagi, Penerbangan Langsung Thailand-Yogyakarta Akan Dibuka

Travel Update
Jelang Waisak 2024, Okupansi Hotel di Area Borobudur Terisi Penuh

Jelang Waisak 2024, Okupansi Hotel di Area Borobudur Terisi Penuh

Hotel Story
iMuseum IMERI FKUI Terima Kunjungan Individu dengan Pemandu

iMuseum IMERI FKUI Terima Kunjungan Individu dengan Pemandu

Travel Update
9 Wisata Malam di Jakarta, dari Taman hingga Aquarium

9 Wisata Malam di Jakarta, dari Taman hingga Aquarium

Jalan Jalan
Jangan Sembarangan Ambil Pasir di Pulau Sardinia, Ini Alasannya

Jangan Sembarangan Ambil Pasir di Pulau Sardinia, Ini Alasannya

Travel Update
6 Cara Cegah Kehilangan Koper di Bandara, Simak Sebelum Naik Pesawat

6 Cara Cegah Kehilangan Koper di Bandara, Simak Sebelum Naik Pesawat

Travel Tips
Maskapai Penerbangan di Australia Didenda Rp 1,1 Miliar karena Penerbangan Hantu

Maskapai Penerbangan di Australia Didenda Rp 1,1 Miliar karena Penerbangan Hantu

Travel Update
China Terapkan Bebas Visa untuk 11 Negara di Eropa dan Malaysia

China Terapkan Bebas Visa untuk 11 Negara di Eropa dan Malaysia

Travel Update
Pelepasan 40 Bhikku Thudong untuk Waisak 2024 Digelar di TMII

Pelepasan 40 Bhikku Thudong untuk Waisak 2024 Digelar di TMII

Travel Update
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com