Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Wisatawan Pasar Potensial Produk Kerajinan

Kompas.com - 23/11/2011, 19:54 WIB

YOGYAKARTA, KOMPAS.com - Wisatawan mancanegara dan nusantara yang berkunjung ke objek wisata merupakan pasar potensial bagi produk kerajinan di daerah tujuan wisata. "Perajin di sentra produk kerajinan maupun yang membuka usaha di objek wisata  mengharapkan selalu ramai dikunjungi wisatawan karena menjadi peluang produk kerajinan terjual," kata Direktur Asosiasi Pengembangan Industri Kerajinan Republik Indonesia (APIKRI) Amir Fanzuri di Yogyakarta, Rabu (23/11/2011).

Menurut Amir, produk kerajinan memang tidak bisa lepas dari pariwisata karena wisatawan biasanya akan membeli cenderamata saat pulang berwisata. "Wisatawan adalah pembeli produk kerajinan di sentra-sentra kerajinan. Dari kunjungan wisatawan itulah diharapkan mampu meningkatkan kesejahteraan perajin," katanya.

Amir mengatakan agar wisatawan tertarik mengunjungi dan membeli produk kerajinan, pengelola sentra kerajinan diharapkan mengemas sentra kerajinannya semenarik mungkin sehingga wisatawan dapat tertarik mengunjungi.

Sentra kerajinan juga bisa diarahkan dan dikembangkan sebagai objek wisata jika dikemas dalam paket kunjungan wisata. Wisatawan yang datang ke sentra kerajinan dapat melihat langsung proses produksinya. "Apalagi jika produk kerajinan tersebut dikerjakan dengan tangan, dipastikan wisatawan khususnya wisatawan mancanegara akan tertarik membeli produk kerajinan tersebut," katanya.

Menurut dia, sentra kerajinan juga bisa dikembangkan sebagai alternatif wisata minat khusus. Hanya saja sentra kerajinan harus dimasukkan dalam kalender kegiatan wisata. "Pemerintah daerah harus memperkuat sarana pariwisata baik di objek wisata, hotel, restoran maupun transportasi," katanya.

Menurut Amir, upaya menarik minat wisatawan berkunjung ke sentra produksi kerajinan, pihak pengelola bisa menghadirkan atraksi seni dan budaya lokal yang hidup di sekitar sentra tersebut. "Dengan demikian, seni dan budaya lokal akan dapat hidup dan kesejahteraan para pelakunya bisa meningkat," katanya.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

 'Dubai, Anda Siap?': Kampanye Terbaru Dubai untuk Wisatawan Indonesia 

"Dubai, Anda Siap?": Kampanye Terbaru Dubai untuk Wisatawan Indonesia 

Travel Update
Rute Menuju ke Arjasari Rock Hill Bandung

Rute Menuju ke Arjasari Rock Hill Bandung

Jalan Jalan
Wisman Asal Singapura Dominasi Kunjungan di Kepulauan Riau Maret 2024

Wisman Asal Singapura Dominasi Kunjungan di Kepulauan Riau Maret 2024

Travel Update
Harga Tiket Masuk dan Jam Buka di Arjasari Rock Hill

Harga Tiket Masuk dan Jam Buka di Arjasari Rock Hill

Jalan Jalan
Harga Tiket Masuk Candi Prambanan 2024 dan Cara Pesan via Online

Harga Tiket Masuk Candi Prambanan 2024 dan Cara Pesan via Online

Travel Update
Sederet Aktivitas Outdoor di Arjasari Rock Hill Bandung

Sederet Aktivitas Outdoor di Arjasari Rock Hill Bandung

Jalan Jalan
Suhu Panas Ekstrem di Thailand, Buat Rel Kereta Api Bengkok

Suhu Panas Ekstrem di Thailand, Buat Rel Kereta Api Bengkok

Travel Update
Serunya Camping Keluarga di Arjasari, Kabupaten Bandung

Serunya Camping Keluarga di Arjasari, Kabupaten Bandung

Jalan Jalan
Arjasari Rock Hill, Lihat Sunset dan City View Bandung dari Ketinggian

Arjasari Rock Hill, Lihat Sunset dan City View Bandung dari Ketinggian

Jalan Jalan
5 Hotel Indonesia Masuk Daftar Hotel Terbaik di Asia 2024 Versi TripAdvisor

5 Hotel Indonesia Masuk Daftar Hotel Terbaik di Asia 2024 Versi TripAdvisor

Travel Update
[POPULER Travel] 5 Kolam Renang Umum di Depok | Barang Paling Banyak Tertinggal di Bandara

[POPULER Travel] 5 Kolam Renang Umum di Depok | Barang Paling Banyak Tertinggal di Bandara

Travel Update
8 Penginapan di Ciwidey dengan Kolam Air Panas, Cocok untuk Relaksasi

8 Penginapan di Ciwidey dengan Kolam Air Panas, Cocok untuk Relaksasi

Hotel Story
Capaian Timnas U-23 di Piala Asia Bawa Dampak Pariwisata untuk Indonesia

Capaian Timnas U-23 di Piala Asia Bawa Dampak Pariwisata untuk Indonesia

Travel Update
Harga Tiket Masuk Taman Safari Prigen 2024 dan Cara Pesan via Online

Harga Tiket Masuk Taman Safari Prigen 2024 dan Cara Pesan via Online

Travel Tips
3 Promo BCA Australia Travel Fair 2024, Ada Cashback hingga Rp 2 Juta

3 Promo BCA Australia Travel Fair 2024, Ada Cashback hingga Rp 2 Juta

Travel Update
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com