Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Masyarakat Fokus Pada Biaya Sekolah dan Mudik

Kompas.com - 28/07/2012, 14:28 WIB
Joe Leribun

Penulis

JAKARTA, KOMPAS.com - Biaya yang harus dikeluarkan selama Ramadhan, persiapan biaya mudik, juga tambahan pengeluaran untuk biaya masuk sekolah menyebabkan pengeluaran masyarakat meningkat dan mengurungkan niatnya ke tempat hiburan.

Ketua Perhimpunan Pengusaha Rekreasi dan Hiburan Umum DKI Jakarta, Adrian Maelite mengatakan, hal tersebut berdampak pada anjloknya bisnis hiburan di Ibu Kota. Diperkirakan penurunan pemasukan industri hiburan di Ibu Kota selama Ramadhan berkurang lebih dari 60 persen. Terlebih selama Ramadhan ini, operasional bisnis hiburan dibatasi.

Berdasarkan surat edaran yang dikeluarkan oleh Dinas Pariwisata dan Kebudayaan DKI Jakarta, jenis hiburan seperti bar, klab malam, diskotek, mandi uap, griya pijat, dan permainan keeping jenis bola ketangkasan harus ditutup sepanjang Ramadhan. Aturan ini mengikat sekitar 1.300 bisnis hiburan di Jakarta.

Meski begitu, kata Adrian, kondisi Ramadhan kali ini lebih tertib dibandingkan tahun lalu. Bahkan, karena kekhawatiran terhadap sanksi dan tindakan sepihak dari masyarakat, dipastikan tidak ada bisnis hiburan bandel yang beroperasi di luar dari aturan yang telah ditetapkan.

"Pemantauan dari Dinas Pariwisata dan Kebudayaan terus berjalan. Bentuknya pemantauan, bukan razia. Jangan sampai masyarakat yang turun tangan langsung," katanya pada Sabtu (28/7/2012).

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Baca tentang
    Video rekomendasi
    Video lainnya


    Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
    Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
    Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
    komentar di artikel lainnya
    Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
    Close Ads
    Bagikan artikel ini melalui
    Oke
    Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com