Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

"Berburu" Pokemon di Kota Tua Jakarta, Simak Dulu Tipsnya

Kompas.com - 15/07/2016, 18:10 WIB
Yosia Margaretta

Penulis

JAKARTA, KOMPAS.com - Games berbasis augmented reality yakni Pokemon Go semakin digemari orang Indonesia. Jika Anda merupakan salah satu pokemon hunter, tak ada salahnya menghabiskan akhir pekan dengan "berburu" pokemon sambil berwisata.

Banyak tempat untuk berburu pokemon, Kota Tua Jakarta misalnya. Disana Anda bisa mendapatkan banyak pokemon dengan nilai yang tinggi, sambil mencicipi kuliner khas Jakarta dan berfoto di gedung-gedung bersejarah. 

Berikut tips yang dihimpun KompasTravel untuk Anda yang ingin berburu pokemon di Kota Tua Jakarta.

Baterai ponsel

Pastikan saat berburu pokemon, baterai ponsel Anda terisi penuh. Jangan sampai baterai habis saat Anda sedang seru mencari pokemon.

Anda juga bisa menghemat baterai ponsel Anda dengan meredupkan cahaya ponsel. Anda juga bisa menggunakan mode power saving.

Baterai ponsel Anda pasti akan terkuras karena penggunaan GPS dan internet selama bermain. Untuk j, aga-jaga Anda bisa membawa power bank untuk antisipasi baterai habis saat seru-serunya mencari pokemon.

Gunakan sepatu yang nyaman 

Luasnya area Kota Tua dan banyaknya pokemon tersebar harus membuat Anda bersiap untuk jalan. Gunakanlah sepatu yang nyaman untuk berjalan kaki dalam waktu lama, jangan sampai kaki Anda sakit selama berjalan mencari pokemon. 

Anda juga bisa menggunakan sepeda onthel saat berkeliling. Namun ada baiknya Anda berjalan kaki, agar konsentrasi tidak pecah saat mencari pokemon.

Ikuti alur peta

Jangan terlalu gegabah ingin mengambil semua pokemon dan pokestop. Berjalanlah mulai dari Museum Bank Indonesia lalu ikuti alur pokestop satu per satu. Apabila Anda berada di Taman Fatahillah, kunjungi pokestop dari ujung ke ujung agar tidak ada yang terlewat.

Sebelum Anda masuk ke museum, pastikan ada berapa pokestop di dalam sana dan di mana saja letaknya. Jangan sampai Anda melewatkan pokestop dalam museum. 

Sedia payung sebelum hujan 

Tidak hanya saat hujan, Anda memerlukan payung untuk menghadapi cuaca terik. Suhu yang panas juga akan membuat suhu ponsel Anda cepat panas. Ditambah pemakaian internet dan GPS yang lama, tentu akan menyedot banyak tenaga baterai pada ponsel.

Tetap waspada 

Meski Anda asyik "berburu" pokemon, bukan berarti Anda acuh dengan keselamatan. Perhatikan jalanan yang Anda lewati karena kendaraan bisa saja datang dari banyak sudut. Jangan sampai game Pokemon Go mengancam keselamatan Anda.

Ada baiknya Anda melihat pokestop terlebih dahulu, lalu baru berjalan ke arah sana. Jangan berjalan sambil melihat ponsel Anda. Selain itu, tetap waspada dengan barang bawaan Anda karena suasana Kota Tua ramai. 

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Sederet Aktivitas Outdoor di Arjasari Rock Hill Bandung

Sederet Aktivitas Outdoor di Arjasari Rock Hill Bandung

Jalan Jalan
Suhu Panas Ekstrem di Thailand, Buat Rel Kereta Api Bengkok

Suhu Panas Ekstrem di Thailand, Buat Rel Kereta Api Bengkok

Travel Update
Serunya Camping Keluarga di Arjasari, Kabupaten Bandung

Serunya Camping Keluarga di Arjasari, Kabupaten Bandung

Jalan Jalan
Arjasari Rock Hill, Lihat Sunset dan City View Bandung dari Ketinggian

Arjasari Rock Hill, Lihat Sunset dan City View Bandung dari Ketinggian

Jalan Jalan
5 Hotel Indonesia Masuk Daftar Hotel Terbaik di Asia 2024 Versi TripAdvisor

5 Hotel Indonesia Masuk Daftar Hotel Terbaik di Asia 2024 Versi TripAdvisor

Travel Update
[POPULER Travel] 5 Kolam Renang Umum di Depok | Barang Paling Banyak Tertinggal di Bandara

[POPULER Travel] 5 Kolam Renang Umum di Depok | Barang Paling Banyak Tertinggal di Bandara

Travel Update
8 Penginapan di Ciwidey dengan Kolam Air Panas, Cocok untuk Relaksasi

8 Penginapan di Ciwidey dengan Kolam Air Panas, Cocok untuk Relaksasi

Hotel Story
Capaian Timnas U-23 di Piala Asia Bawa Dampak Pariwisata untuk Indonesia

Capaian Timnas U-23 di Piala Asia Bawa Dampak Pariwisata untuk Indonesia

Travel Update
Harga Tiket Masuk Taman Safari Prigen 2024 dan Cara Pesan via Online

Harga Tiket Masuk Taman Safari Prigen 2024 dan Cara Pesan via Online

Travel Tips
3 Promo BCA Australia Travel Fair 2024, Ada Cashback hingga Rp 2 Juta

3 Promo BCA Australia Travel Fair 2024, Ada Cashback hingga Rp 2 Juta

Travel Update
4 Promo Tiket Pesawat dan Tur BCA Australia Travel Fair, Rp 7 Juta ke Perth PP

4 Promo Tiket Pesawat dan Tur BCA Australia Travel Fair, Rp 7 Juta ke Perth PP

Travel Update
Hari Ini, BCA Australia Travel Fair 2024 Digelar di Gandaria City

Hari Ini, BCA Australia Travel Fair 2024 Digelar di Gandaria City

Travel Update
10 Tips Wisata Saat Cuaca Panas, Pakai Tabir Surya dan Bawa Topi

10 Tips Wisata Saat Cuaca Panas, Pakai Tabir Surya dan Bawa Topi

Travel Tips
5 Wisata di Palangka Raya, Ada Wisata Petik Buah

5 Wisata di Palangka Raya, Ada Wisata Petik Buah

Jalan Jalan
5 Tips ke Museum iMuseum IMERI FKUI di Jakarta, Reservasi Dulu

5 Tips ke Museum iMuseum IMERI FKUI di Jakarta, Reservasi Dulu

Travel Tips
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com