Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Singapore Airlines Luncurkan Penerbangan Terpanjang di Dunia

Kompas.com - 13/10/2018, 22:05 WIB
Anggita Muslimah Maulidya Prahara Senja,
Wahyu Adityo Prodjo

Tim Redaksi


JAKARTA, KOMPAS.com – Maskapai penerbangan Singapore Airlines meluncurkan penerbangan komersial terpanjang di dunia dari Singapura ke New York.

Penerbangan langsung dan terpanjang di dunia ini pertama kali dilakukan pada 11 Oktober 2018 dengan durasi penerbangan selama 17 jam 52 menit.

Keberangkatan dilangsungkan dari Bandara Internasional Changi pada pukul 23.37 waktu Singapura. Kemudian tiba di Bandara Internasional Liberty Newark satu hari kemudian, pada pukul 05:29 waktu setempat.

“Singapore Airlines bangga dapat memperkenalkan penerbangan komersial terpanjang di dunia dengan menggunakan pesawat A350-900ULR terbaru, dan terlebih lagi, kami senang dapat menyediakan peningkatan konektivitas antara Singapura dan Amerika Serikat kepada para pelanggan,” kata CEO Singapore Airlines, Mr Goh Choon Phong dalam keterangan tertulis, Jumat (12/10/2018).

Penerbangan terpanjang di dunia ini menggunakan pesawat Airbus A350-900ULR (Ultra Long Range) terbaru.

Operasi harian akan dimulai pada 18 Oktober 2018 setelah armada pesawat tambahan A350-900ULR memasuki layanan.

Rute ini akan melayani perjalanan sebanyak tiga kali dalam seminggu, berangkat dari Singapura pada Senin, Kamis, dan Sabtu.

Para pelanggan dalam penerbangan terpanjang di dunia ini pun bisa menikmati perjalanan dengan nyaman, mulai dari kursi hingga pengaturan pencahayaan kabin.

Kemudian konsumsi makanan sehar yang diciptakan oleh juru masak dan ahli gizi Canyon Ranch.

Pesawat ini didesain dengan langit-langit yang lebih tinggi, jendela yang lebih besar dan badan pesawat yang lebih lebar.

Tujuannya untuk mengurangi jetlag dan memastikan bahwa para pelanggan merasakan istirahat yang cukup dan relaks pada saat kedatangan.

Fasilitas lain yang dapat dinikmati yakni hiburan dalam penerbangan (IFE) dengan myKrisWorld dan layanan WiFi di dalam pesawat.

Lalu juga terdapat fasilitas Internet dan konektivitas di dalam penerbangan untuk ponsel milik Panasonic Avionics.

Adapun SIA merupakan pelanggan A350-900ULR pertama di dunia, dengan tujuh pemesanan pasti dengan Airbus.

Pesawat ini akan dikonfigurasikan ke dalam dua kelas, dengan 67 kursi Business Classs dan 94 kursi Premium Economy Class.

Pesawat ini juga akan digunakan untuk penerbangan nonstop antara Singapura dan Los Angeles, yang akan diluncurkan pada 2 November 2018.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Kemenuh Butterfly Park Bali Punya Wahana Seru

Kemenuh Butterfly Park Bali Punya Wahana Seru

Jalan Jalan
Kemenuh Butterfly Park Bali: Daya Tarik, Harga Tiket, dan Jam Buka

Kemenuh Butterfly Park Bali: Daya Tarik, Harga Tiket, dan Jam Buka

Jalan Jalan
Kapal Wisata Terbakar di Labuan Bajo, Wisatawan Diimbau Hati-hati Pilih Kapal

Kapal Wisata Terbakar di Labuan Bajo, Wisatawan Diimbau Hati-hati Pilih Kapal

Travel Update
5 Tips Traveling Saat Heatwave, Apa Saja yang Harus Disiapkan

5 Tips Traveling Saat Heatwave, Apa Saja yang Harus Disiapkan

Travel Tips
Penerbangan Bertambah, Sandiaga: Tiket Pesawat Mahal Sudah Mulai Tertangani

Penerbangan Bertambah, Sandiaga: Tiket Pesawat Mahal Sudah Mulai Tertangani

Travel Update
Pencabutan Status Bandara Internasional Tidak Pengaruhi Kunjungan Turis Asing

Pencabutan Status Bandara Internasional Tidak Pengaruhi Kunjungan Turis Asing

Travel Update
Bagaimana Cara agar Tetap Dingin Selama Heatwave

Bagaimana Cara agar Tetap Dingin Selama Heatwave

Travel Tips
Gedung Pakuan di Bandung: Lokasi, Jam Buka, dan Tiket Masuk

Gedung Pakuan di Bandung: Lokasi, Jam Buka, dan Tiket Masuk

Travel Update
Jogging with View di Waduk Tandon Wonogiri yang Berlatar Perbukitan

Jogging with View di Waduk Tandon Wonogiri yang Berlatar Perbukitan

Jalan Jalan
7 Tips Berkemah di Pantai agar Tidak Kepanasan, Jangan Pakai Tenda di Gunung

7 Tips Berkemah di Pantai agar Tidak Kepanasan, Jangan Pakai Tenda di Gunung

Travel Tips
Berlibur ke Bangkok, Pilih Musim Terbaik untuk Perjalanan Anda

Berlibur ke Bangkok, Pilih Musim Terbaik untuk Perjalanan Anda

Travel Tips
Cuaca Panas Ekstrem, Thailand Siapkan Wisata Pagi dan Malam

Cuaca Panas Ekstrem, Thailand Siapkan Wisata Pagi dan Malam

Travel Update
Pantai Kembar Terpadu di Kebumen, Tempat Wisata Edukasi Konservasi Penyu Tanpa Biaya Masuk

Pantai Kembar Terpadu di Kebumen, Tempat Wisata Edukasi Konservasi Penyu Tanpa Biaya Masuk

Travel Update
Siaga Suhu Panas, Petugas Patroli di Pantai Bangka Belitung

Siaga Suhu Panas, Petugas Patroli di Pantai Bangka Belitung

Travel Update
Cara ke Museum Batik Indonesia Naik Transjakarta dan LRT

Cara ke Museum Batik Indonesia Naik Transjakarta dan LRT

Travel Tips
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com