JAKARTA, KOMPAS.com - Dalam rangkaian kampanye 11.11 Big Sale, Shopee meluncurkan Pulsa, Tagihan, dan Tiket Day pada Selasa (5/11/2019).
Konsumen dapat menikmati cashback hingga Rp 750.000 saat membeli pulsa dan paket data atau untuk membayar tagihan listrik, serta membeli tiket pesawat maupun kereta.
"Sebagai platform e-commerce yang ingin menjawab segala kebutuhan pengguna, Shopee kembali menghadirkan inovasi terbaru yaitu button Pulsa, Tagihan, dan Tiket yang merupakan laman untuk pengguna mengakses berbagai produk digital," kata Direktur Shopee Christin Djuarto sesuai siaran pers yang Kompas.com terima, Sabtu (2/11/2019).
Bekerjasama dengan PT KAI, Shopee kini juga memberikan kemudahan bagi konsumen untuk membeli tiket kereta api.
Baca juga: 6 Curhat Para Awak Kabin untuk Penumpang Pesawat
“Kami selalu berusaha untuk terus memberikan inovasi dan kemudahan bagi masyarakat yang ingin berlibur menggunakan kereta api. Kami berharap kolaborasi bersama Shopee mendapatkan antusiasme yang tinggi dan dapat meningkatkan penggunaan kereta api sebagai moda transportasi untuk berlibur," jelas VP of Passenger Marketing PT KAI Irene Margareth Konstantine,
Irene berharap pengguna Shopee dapat merasakan layanan yang baik, aman dan nyaman dalam memesan tiket kereta api secara online.
Rangkaian promo lain yang diberikan Shoppee dalam Shopee 11.11 Big Sale adalah Pasti Diskon 50%, Gratis Ongkir Min. Belanja Rp 0, Flash Sale Kilat Rp 99 setiap hari, dan kesempatan memenangkan total hadiah Rp 8 milyar dengan bermain Shopee Tangkap, dan penawaran menarik lainnya.
Baca juga: 5 Pilihan Hotel Dekat Pantai di Bali, Harga Mulai Rp 300.000-an
Dapatkan update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari Kompas.com. Mari bergabung di Grup Telegram "Kompas.com News Update", caranya klik link https://t.me/kompascomupdate, kemudian join. Anda harus install aplikasi Telegram terlebih dulu di ponsel.Segera lengkapi data dirimu untuk ikutan program #JernihBerkomentar.