Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Itinerary Singkat Wisata Sehari di Dieng, Pagi-Sore Tanpa Menginap

Kompas.com - 31/07/2022, 12:01 WIB
Anggara Wikan Prasetya

Penulis

KOMPAS.com – Hari libur bisa diisi dengan mengunjungi destinasi wisata Dataran Tinggi Dieng, Jawa Tengah.

Destinasi wisata yang ada di Kabupaten Wonosobo dan Banjarnegara itu pas untuk short trip sehari saja.

Baca juga: Wisata Dieng Masuk Wonosobo atau Banjarnegara? Simak Penjelasannya

Perjalanan singkat tersebut tentunya pas bagi kamu yang waktu liburnya terbatas, misal hanya satu hari.

Tentunya tempat wisata yang dipilih lebih baik jika tidak terlalu jauh satu sama lain dan sudah cukup ditata agar waktu kunjungan bisa efisien.

Itinerary wisata sehari di Dieng

Berikut Kompas.com rangkum itinerary singkat wisata sehari di Dieng. Bisa diasumsikan kamu sampai Dieng pagi dan sorenya sudah pulang.

1. Pagi hari: Candi Arjuna

Misal tiba di Dieng pada pagi hari sekitar pukul 09.00 WIB dan sudah sarapan di jalan, kamu bisa langsung menuju tempat wisata pertama, yakni Candi Arjuna.

Candi Arjuna DiengKOMPAS.com/ANGGARA WIKAN PRASETYA Candi Arjuna Dieng

Kompleks percandian terbesar di Dieng ini tampak indah dengan dikelilingi hamparan perbukitan di sekitarnya.

Kamu tak perlu tergesa-gesa saat berkunjung agar puas berfoto serta menikmati suasana indah Candi Arjuna.

Baca juga: Harga Tiket Masuk Candi Arjuna Dieng Tahun 2021, Satu Tiket untuk Dua Tempat Wisata

Jelang siang, kamu bisa mulai berjalan keluar kompleks Candi Arjuna untuk menuju tempat selanjutnya.

2. Siang: makan siang dan ibadah

Jelang siang, kamu bisa makan siang terlebih dahulu. Karena sedang berada di Dieng, cicipi kuliner khasnya, yakni mi ongklok.

mi ongklok khas dieng, wonosoboShutterstock/Tantri Setyorini mi ongklok khas dieng, wonosobo

Ada banyak warung makan yang menjual kuliner khas Dieng tersebut yang berjejer di pinggir jalan utama.

Baca juga: Berburu Embun Es di Dieng, Jangan Lupa Jajal Hangatnya Mi Ongklok

Setelah makan siang, kamu bisa istirahat sebentar sambil sekalian ibadah shalat zuhur bagi yang melaksanakan.

3. Siang: Kawah Sikidang

Tarif masuk Candi Arjuna adalah Rp 20.000. Namun, satu tiket itu bisa digunakan untuk sekalian masuk ke wisata Kawah Sikidang.

Kawah Sikidang Dieng.KOMPAS.com/ANGGARA WIKAN PRASETYA Kawah Sikidang Dieng.

Di sini, kamu bisa menyaksikan uniknya kawah aktif yang mengeluarkan asap. Tenang saja karena tempat wisata ini aman dikunjungi.

Baca juga: Harga Tiket Masuk Kawah Sikidang Dieng Tahun 2021, Gratis ke Candi Arjuna

Adapun kunjungan ke Kawah Sikidang bisa memakan waktu karena wisatawan wajib keluar melalui kompleks warung yang sangat panjang, apabila masuk dari pintu depan.

4. Telaga Warna

Perjalanan di Kawah Sikidang mungkin cukup melelahkan karena kamu harus berjalan cukup jauh mengitari kompleks warung untuk sampai pintu keluar.

Telaga Pengilon dan Telaga Warna di Dieng, Jawa Tengah.shutterstock/Luvina Picture Telaga Pengilon dan Telaga Warna di Dieng, Jawa Tengah.

Sekalian beristirahat, kamu bisa berkunjung ke Telaga Warna yang lokasinya tidak jauh dari Kawah Sikidang.

Kamu bisa duduk santai sambil menikmati indahnya danau belerang dengan warna hijau kekuningan yang dikelilingi perbukitan.

Baca juga: Harga Tiket dan Jam Buka Telaga Warna Dieng Terkini

Sekitar pukul 16.00 WIB, Telaga Warna tutup. Kamu pun bisa keluar dan melakukan perjalanan pulang.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Baca tentang
Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

4 Tempat Wisata Indoor di Kota Malang, Alternatif Berlibur Saat Hujan

4 Tempat Wisata Indoor di Kota Malang, Alternatif Berlibur Saat Hujan

Jalan Jalan
3 Penginapan di Rumpin Bogor, Dekat Wisata Favorit Keluarga

3 Penginapan di Rumpin Bogor, Dekat Wisata Favorit Keluarga

Hotel Story
Pendakian Rinjani 3 Hari 2 Malam via Sembalun – Torean, Perjuangan Menggapai Atap NTB

Pendakian Rinjani 3 Hari 2 Malam via Sembalun – Torean, Perjuangan Menggapai Atap NTB

Jalan Jalan
Rekomendasi 5 Waterpark di Tangerang, Harga Mulai Rp 20.000

Rekomendasi 5 Waterpark di Tangerang, Harga Mulai Rp 20.000

Jalan Jalan
Tips Pilih Kursi dan Cara Hindari Mual di Pesawat

Tips Pilih Kursi dan Cara Hindari Mual di Pesawat

Travel Tips
4 Playground di Tangerang, Bisa Pilih Indoor atau Outdoor

4 Playground di Tangerang, Bisa Pilih Indoor atau Outdoor

Jalan Jalan
Tradisi Syawalan di Klaten, Silaturahim Sekaligus Melestarikan Budaya dan Tradisi

Tradisi Syawalan di Klaten, Silaturahim Sekaligus Melestarikan Budaya dan Tradisi

Jalan Jalan
Aktivitas Seru di World of Wonders Tangerang, Bisa Nonton 4D

Aktivitas Seru di World of Wonders Tangerang, Bisa Nonton 4D

Jalan Jalan
Cara ke Pasar Senen Naik KRL dan Transjakarta, buat yang Mau Thrifting

Cara ke Pasar Senen Naik KRL dan Transjakarta, buat yang Mau Thrifting

Travel Tips
8 Tips Kemah, dari Barang Wajib DIbawa hingga Cegah Badan Capek

8 Tips Kemah, dari Barang Wajib DIbawa hingga Cegah Badan Capek

Travel Tips
Harga Tiket Candi Borobudur April 2024 dan Cara Belinya

Harga Tiket Candi Borobudur April 2024 dan Cara Belinya

Travel Update
8 Tips Hindari Barang Bawaan Tertinggal, Gunakan Label yang Mencolok

8 Tips Hindari Barang Bawaan Tertinggal, Gunakan Label yang Mencolok

Travel Tips
Sandiaga Harap Labuan Bajo Jadi Destinasi Wisata Hijau

Sandiaga Harap Labuan Bajo Jadi Destinasi Wisata Hijau

Travel Update
10 Tips Bermain Trampolin yang Aman dan Nyaman, Pakai Kaus Kaki Khusus

10 Tips Bermain Trampolin yang Aman dan Nyaman, Pakai Kaus Kaki Khusus

Travel Tips
Ekspedisi Pertama Penjelajah Indonesia ke Kutub Utara Batal, Kenapa?

Ekspedisi Pertama Penjelajah Indonesia ke Kutub Utara Batal, Kenapa?

Travel Update
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com