Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Hindari Polusi Tinggi, Ini 5 Rekomendasi Tempat Wisata di Jabodetabek

Kompas.com - 12/08/2023, 19:40 WIB
Ulfa Arieza

Penulis

KOMPAS.com - Fenomena tingkat polusi tinggi di Jakarta, Bogor, Tangerang, Depok, dan Bekasi (Jabodetabek) tengah menyita perhatian publik. Meskipun demikian, ada sejumlah tempat wisata di Jabodetabek yang memiliki kualitas udara lebih baik dibandingkan rata-rata kawasan.

Data dari perusahaan kualitas udara berbasis teknologi, Nafas Indonesia mengungkapkan, polusi udara di Jabodetabek sudah melampaui batas aman Organisasi Kesehatan Dunia (WHO).

Baca juga:

Berdasarkan laporan Nafas Indonesia pada Juli 2023, rata-rata polusi udara di Jakarta adalah 47 µg/m3. Padahal, anjuran WHO adalah 5 µg/m3.

Sementara, Tangerang Selatan berada di peringkat pertama sebagai kota dengan polusi paling tinggi, yakni 60 µg/m3, atau 12 kali di atas ambang batas aman WHO.

Lanskap Kota Jakarta yang diselimuti kabut asap polusi, Kamis (24/5/2023). Menurut data situs penyedia peta polusi IQAir, indeks kualitas udara saat itu mencapai 155 atau masuk dalam kategori tidak sehat.KOMPAS.ID/TOTOK WIJAYANTO (TOK) Lanskap Kota Jakarta yang diselimuti kabut asap polusi, Kamis (24/5/2023). Menurut data situs penyedia peta polusi IQAir, indeks kualitas udara saat itu mencapai 155 atau masuk dalam kategori tidak sehat.

Ukuran polusi udara tersebut berdasarkan tingkat polutan Particulate Matter 2.5 (PM2.5) yang mencemari udara. PM2.5 adalah partikel padat polusi udara berukuran mikro, kurang dari 2,5 mikrometer atau 36 kali lebih kecil dari diameter sebutir pasir, yang diukur dalam satuan µg/m3.

PM2.5 berbahaya bagi tubuh lantaran ukurannya yang sangat kecil membuat partikel polusi ini tidak dapat disaring oleh tubuh.

Rekomendasi tempat wisata di Jabodetabek 

Data Nafas Indonesia mengungkapkan, sejumlah wilayah di Jabodetabek memiliki kualitas udara yang lebih baik dibandingkan kawasan lainnya. Masyarakat bisa menjadikan daerah tersebut sebagai alternatif destinasi wisata yang terhindar dari polusi tinggi.

Atmospheric Scientist Nafas, Dinda Shabrina mengatakan, agar terhindar dari cemaran PM2.5 tinggi, masyarakat harus menghindar jauh dari keberadaan sumber polusi. Khususnya, menghindari wilayah yang padat kendaraan dan lokasi pembakaran.

“Bagi warga Jabodetabek yang mau berwisata khususnya saat weekend atau musim liburan panjang, ada beberapa pilihan destinasi yang secara rata-rata relatif cukup baik di beberapa waktu tertentu,” ujarnya kepada Kompas.com, Jumat (11/8/2023).

1. Jakarta Utara 

Ilustrasi Cove at Batavia PIK di Jakarta UtaraShutterstock/Gerdie Hutomo Ilustrasi Cove at Batavia PIK di Jakarta Utara

Dinda menuturkan, kualitas udara di kawasan Jakarta Utara relatif cukup bagus dibandingkan dengan kota-kota di Jakarta lainnya. Data dari Nafas Buka Data memperlihatkan bahwa, kualitas udara di Jakarta Utara lebih baik 4 hingga 7 persen dibandingkan rata-rata DKI Jakarta selama bulan Mei-Juli 2023.

Misalnya, pada Juli 2023, polusi udara di kawasan Pluit, Jakarta Utara tercatat 38 µg/m3, lebih rendah dibandingkan rata-rata DKI Jakarta yakni 47 µg/m3, maupun kawasan lainnya seperti Ancol yakni 48 µg/m3, Kelapa Gading Barat 50 µg/m3, dan sebagainya.

“Hal ini dipengaruhi oleh keberadaan pola angin lokal Jabodetabek, yaitu pola angin laut yang terjadi pada waktu siang menuju sore,” terang Dinda.

Keberadaan angin laut yang kencang, cukup untuk menghamburkan partikel polusi di Pluit dan lokasi lainnya di sekitar pantai Jakarta. Hasilnya, kualitas udara di lokasi tersebut (umumnya siang dan sore hari) lebih baik dibandingkan daerah yang jauh dari pantai di Jakarta.

Berdasarkan catatan Kompas.com, sejumlah tempat wisata di kawasan Jakarta Utara antara lain, Pantai Indah Kapuk (PIK), PIK 2, Pantjoran PIK, Mangrove Angke Kapuk atau Mangrove PIK, Urban Farm, Cove at Batavia, Aloha PIK, San Antonio Promenade, dan sebagainya.

Baca juga:

2. Kepulauan Seribu 

Jembatan Cinta Pulau Tidung Dok. Shutterstock/Radius Mutiha RH Jembatan Cinta Pulau Tidung

Secara rata-rata, kualitas udara di Kepulauan Seribu cukup baik dibandingkan DKI Jakarta. Data Nafas Indonesia pada Juli 2023 mengungkapkan, polusi udara di kawasan Kepulauan Seribu sebesar 20 µg/m3, atau 57 persen lebih baik dibandingkan DKI Jakarta. 

Dinda menjelaskan, keberadaan angin dari laut yang kencang membantu menghamburkan polutan sehingga kualitas udara di sekitarnya jauh lebih baik.

“Namun, tidak menutup kemungkinan adanya polusi lokal dan polusi bawaan dari arah Pulau Jawa, sehingga bisa saja sesekali kualitas udara di Kepulauan Seribu terdeteksi cukup tinggi. Ini pentingnya untuk selalu memantau kualitas udara saat berwisata,” terangnya.

Berdasarkan catatan Kompas.com, destinasi wisata di Kepulauan Seribu antara lain Pulau Harapan, Pulau Pramuka, Pulau Payung, Pulau Tidung, Pulau Pari, dan sebagainya.

Halaman:
Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Larangan di Umbul Nilo, Pemandian Sebening Kaca di Klaten

Larangan di Umbul Nilo, Pemandian Sebening Kaca di Klaten

Travel Update
Ngargoyoso Waterfall, Wisata Air Terjun Baru di Karanganyar

Ngargoyoso Waterfall, Wisata Air Terjun Baru di Karanganyar

Jalan Jalan
Kecelakaan Bus Pariwisata di Subang, Masyarakat Diingatkan Cek Kelayakan Bus di Spionam

Kecelakaan Bus Pariwisata di Subang, Masyarakat Diingatkan Cek Kelayakan Bus di Spionam

Travel Update
7 Wisata Sejuk di Yogyakarta, Pas Dikunjungi Saat Panas

7 Wisata Sejuk di Yogyakarta, Pas Dikunjungi Saat Panas

Jalan Jalan
5 Desa Wisata Penyangga Borobudur Highland di Purworejo Dapat Pelatihan dan Pendampingan

5 Desa Wisata Penyangga Borobudur Highland di Purworejo Dapat Pelatihan dan Pendampingan

Travel Update
Lokasi, Cara Beli, dan Tiket Masuk Kebun Raya Cibodas

Lokasi, Cara Beli, dan Tiket Masuk Kebun Raya Cibodas

Travel Update
Hidden Gem di Batam, Wisata Sambil Olahraga ke Golf Island

Hidden Gem di Batam, Wisata Sambil Olahraga ke Golf Island

Jalan Jalan
Lokasi, Cara Beli, dan Tiket Masuk Kebun Binatang Bandung

Lokasi, Cara Beli, dan Tiket Masuk Kebun Binatang Bandung

Jalan Jalan
KAI Tambah 4 Perjalanan Kereta Api pada 12-31 Mei 2024

KAI Tambah 4 Perjalanan Kereta Api pada 12-31 Mei 2024

Travel Update
Planetarium Jagad Raya Tenggarong di Kaltim: Lokasi dan Tiket Masuk

Planetarium Jagad Raya Tenggarong di Kaltim: Lokasi dan Tiket Masuk

Travel Update
5 Hotel Dekat Bandara Internasional Juanda Surabaya

5 Hotel Dekat Bandara Internasional Juanda Surabaya

Hotel Story
Tiket.com Beri Promo ke Singapura, Ada Diskon hingga 30 Persen

Tiket.com Beri Promo ke Singapura, Ada Diskon hingga 30 Persen

Travel Update
Aktivitas Vulkanik Gunung Slamet Naik, Ratusan Pendaki Gagal Gapai Atap Jawa Tengah

Aktivitas Vulkanik Gunung Slamet Naik, Ratusan Pendaki Gagal Gapai Atap Jawa Tengah

Travel Update
Rute ke Gereja Ayam Bukit Rhema, Cuma 10 Menit dari Candi Borobudur

Rute ke Gereja Ayam Bukit Rhema, Cuma 10 Menit dari Candi Borobudur

Travel Tips
Kota Batu Cocok untuk Olahraga, Event Sport Tourism Akan Diperbanyak

Kota Batu Cocok untuk Olahraga, Event Sport Tourism Akan Diperbanyak

Travel Update
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com