Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

IFFa Mudahkan Perizinan Lokasi Syuting dan Promosi Wisata Indonesia

Kompas.com - 15/11/2023, 09:43 WIB
Faqihah Muharroroh Itsnaini,
Ni Nyoman Wira Widyanti

Tim Redaksi

JAKARTA, KOMPAS.com - Portal Indonesia Film Facilitation (IFFa) dinilai bisa memajukan industri film pada era digital, sekaligus mempromosikan destinasi wisata melalui film.

Menurut Deputi Bidang Pemasaran Kementerian Pariwisata dan Ekonomi Kreatif (Kemenparekraf), Ni Made Ayu Marthini, portal yang dibuat oleh PT Produksi Film Negara (PFN) bersama Telkom Indonesia, melalui anak perusahaannya Nuon Digital, akan berdampak terhadap pelaku pariwisata. 

Baca juga: Jadi Lokasi Syuting Gadis Kretek, Ketahui 6 Fakta Museum Kretek Kudus 

"Filmmakers (pembuat film) di dalam dan luar negeri bisa one click away dalam mencari lokasi syuting. Ini bagus menjadi tools (alat) tambahan ketika memasarkan destinasi kita ke luar negeri," ujar Made dalam Weekly Press Briefing di Jakarta Pusat, Senin (13/11/2023). 

Melalui portal tersebut, proses pencarian lokasi syuting di Indonesia, biaya lokasi, dan proses perizinan bisa dimudahkan sehingga promosi tempat wisata pun menjadi lebih mudah. 

Para pemilik lokasi juga akan merasakan dampak positif melalui showcasing serta promosi lokasi-lokasi mereka kepada para produser dengan cara yang lebih efisien dan transparan.

Dengan demikian, pemilik lokasi bisa mendapatkan peluang baru dalam mendapatkan tambahan pendapatan sekaligus mempromosikan tempat mereka kepada produser film lokal dan internasional.

Baca juga: Lokasi Syuting Film A Haunting In Venice 

Perizinan lokasi syuting kerap jadi hambatan

Ilustrasi proses syuting.Dok. Kementerian Pariwisata dan Ekonomi Kreatif Ilustrasi proses syuting.

Dalam kesempatan yang sama, Menteri Pariwisata dan Ekonomi Kreatif (Menparekraf) Sandiaga Uno menjelaskan, perizinan lokasi film di Indonesia seringkali menjadi hambatan utama dalam proses produksi film.

Maka dari itu, IFFa disebutnya akan menjadi inisiatif digital yang efektif untuk menyederhanakan dan mempercepat proses perizinan lokasi produksi film di Indonesia.

"Langkah PFN dan Telkom melalui platform IFFa menjadi tonggak baru dalam penyederhanaan proses produksi film. Berbagai upaya terobosan dan langkah inovatif diperlukan untuk memajukan industri perfilman di era digital," jelas Menparekraf.

Sementara itu, Direktur Utama PFN Dwi Heriyanto B. menambahkan, IFFa dapat mengembangkan ekosistem berkualitas demi kemajuan industri perfilman dan konten Indonesia.

“IFFa akan memberikan kemudahan kepada produser film untuk bisa dengan cepat mengakses ke lokasi-lokasi syuting yang diinginkan, termasuk perizinan syuting, menciptakan kolaborasi yang harmonis antara produser dan pemilik lokasi,” katanya.

Baca juga: 3 Lokasi Syuting One Piece Live Action, Ada Kepulauan Eksotis

Ilustrasi proses syuting film.Dok. Kementerian Pariwisata dan Ekonomi Kreatif Ilustrasi proses syuting film.

Selain menyediakan galeri untuk menampilkan lokasi syuting potensial dan promosi destinasi wisata, platform IFFa disebut akan dikembangkan ke ekosistem lain yang lebih luas. 

"Termasuk untuk artisnya, cameraman (kamerawan), atau pun device (alat)-nya, dan ke depan nanti ketika production house (rumah produksi) butuh tempat lokasi untuk syuting, butuh untuk penginapan kru, kami akan link (hubungkan) dengan hotel, butuh makanan kami link dengan food and beverage (makanan dan minuman)," terang Dwi.

Baca juga: 3 Lokasi Syuting Film Barbie, Ada yang Bisa Dikunjungi di Dunia Nyata

Tak hanya itu, IFFa juga bisa dikaitkan dengan industri kreatif. Misalnya, pelaku kerajinan tangan dapat memberi supply (suplai) barang yang dibutuhkan ke lokasi syuting. 

Adapun portal ini merupakan best practice (prosedur yang dinilai efektif) dari berbagai negara yang sudah menerapkan, seperti Korea, India, dan Perancis. Negara tersebut sudah memiliki portal yang telah digunakan oleh insan perfilman yang da.

Laman web IFFa dapat diakses di www.iffa.id oleh para penggiat film di Tanah Air.

PFN memproyeksikan pada 2024, IFFa akan bertransformasi lebih luas hingga menyediakan layanan lainnya, antara lain penyediaan cast atau talent, peralatan, dan kru perfilman.

Baca juga: 5 Fakta Pulau Sardinia, Lokasi Syuting Film The Little Mermaid

 

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.



Terkini Lainnya

Aktivitas Vulkanik Gunung Slamet Naik, Ratusan Pendaki Gagal Gapai Atap Jawa Tengah

Aktivitas Vulkanik Gunung Slamet Naik, Ratusan Pendaki Gagal Gapai Atap Jawa Tengah

Travel Update
Rute ke Gereja Ayam Bukit Rhema, Cuma 10 Menit dari Candi Borobudur

Rute ke Gereja Ayam Bukit Rhema, Cuma 10 Menit dari Candi Borobudur

Travel Tips
Kota Batu Cocok untuk Olahraga, Event Sport Tourism Akan Diperbanyak

Kota Batu Cocok untuk Olahraga, Event Sport Tourism Akan Diperbanyak

Travel Update
Lihat Sunrise di Gereja Ayam Bukit Rhema Harus Reservasi Dulu, Ini Cara dan Tarifnya

Lihat Sunrise di Gereja Ayam Bukit Rhema Harus Reservasi Dulu, Ini Cara dan Tarifnya

Travel Update
Perjalanan Salatiga-Yogya-Pacitan yang Indah, Menikmati Pesona Pantai Banyu Tibo dan Buyutan

Perjalanan Salatiga-Yogya-Pacitan yang Indah, Menikmati Pesona Pantai Banyu Tibo dan Buyutan

Jalan Jalan
Gereja Ayam Bukit Rhema di Borobudur, Pesona Sunrise Dikelilingi 5 Gunung

Gereja Ayam Bukit Rhema di Borobudur, Pesona Sunrise Dikelilingi 5 Gunung

Jalan Jalan
5 Hotel Dekat Ocean Park BSD, Bisa Jalan Kaki

5 Hotel Dekat Ocean Park BSD, Bisa Jalan Kaki

Hotel Story
5 Penginapan dekat Kebun Raya Cibodas

5 Penginapan dekat Kebun Raya Cibodas

Hotel Story
10 Tempat Wisata Keluarga Terbaik di Dunia 2024, Ada Resor di Bali

10 Tempat Wisata Keluarga Terbaik di Dunia 2024, Ada Resor di Bali

Jalan Jalan
7 Wisata Ramah Anak di Bandung, Cocok untuk Liburan Sekolah

7 Wisata Ramah Anak di Bandung, Cocok untuk Liburan Sekolah

Jalan Jalan
9 Wisata Malam di Solo, Kunjungi Saat Mampir

9 Wisata Malam di Solo, Kunjungi Saat Mampir

Jalan Jalan
6 Tips Penting untuk Merencanakan Liburan Keluarga

6 Tips Penting untuk Merencanakan Liburan Keluarga

Travel Tips
3 Mall Solo dekat Stasiun Purwosari, Bisa Jalan Kaki

3 Mall Solo dekat Stasiun Purwosari, Bisa Jalan Kaki

Jalan Jalan
Minimarket di Jepang dengan Latar Belakang Gunung Fuji Timbulkan Masalah

Minimarket di Jepang dengan Latar Belakang Gunung Fuji Timbulkan Masalah

Travel Update
Desa Wisata di Spanyol Binibeca Vell Terancam Ditutup Akibat Lonjakan Jumlah Wisatawan

Desa Wisata di Spanyol Binibeca Vell Terancam Ditutup Akibat Lonjakan Jumlah Wisatawan

Travel Update
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com