Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Kenalkan Desa Wisata, Kemenparekraf Luncurkan Program Senandung Dewi

Kompas.com - 04/07/2024, 10:39 WIB
Krisda Tiofani,
Ni Nyoman Wira Widyanti

Tim Redaksi

JAKARTA, KOMPAS.com - Menteri Pariwisata dan Ekonomi Kreatif (Menparekraf) Sandiaga Uno meluncurkan program Semarak Event Unggulan di Desa Wisata (Senandung Dewi) 2024.

Program ini bertujuan mengenalkan sejumlah desa wisata yang dikembangkan selama empat tahun terakhir. Sejauh ini, tercatat ada lebih dari 6.000 desa wisata di Indonesia.

Baca juga: Desa Wisata Balleangin di Sulawesi Selatan, Punya Taman Batu Berusia 15 Juta Tahun hingga Lukisan Purba

"Karenanya saya sangat mengapresiasi desa wisata se-Indonesia yang telah mengusulkan event-event berkualitas untuk berkolaborasi dalam program Senandung Dewi. Kita harapkan ini bisa mendatangkan kunjungan wisatawan kita ke desa wisata," jelas Sandiaga saat Weekly Press Briefing, Senin (1/7/2024).

Deputi Bidang Produk Wisata dan Penyelenggara Kegiatan (Events) Kementerian Pariwata dan Ekonomi Kreatif (Kemenparekraf), Vinsensius Jemadu mengatakan, program Senandung Dewi bisa menjadi cara efektif untuk menggaet wisatawan nusantara dan wisatawan mancanegara.

"Kami coba kurasi desa wisata mana saja yang sudah punya event, tetapi belum berkembang. Saatnya mereka untuk bersenandung," ujar Vinsensius 

Baca juga:

Menteri Pariwisata dan Ekonomi Kreatif (Menparekraf) Sandiaga Uno meluncurkan program Semarak Event Unggulan di Desa Wisata (Senandung Dewi) 2024.Kompas.com/Krisda Tiofani Menteri Pariwisata dan Ekonomi Kreatif (Menparekraf) Sandiaga Uno meluncurkan program Semarak Event Unggulan di Desa Wisata (Senandung Dewi) 2024.

Pertama kalinya, Senandung Dewi akan berkolaborasi dengan Desa Penglipuran sebagai salah satu desa terbaik di dunia menurut UN Tourism.

Total ada enam acara desa wisata di Indonesia yang berkolaborasi dengan Senandung Dewi 2024.

  1. Penglipuran Village Festival XI, Desa Wisata Penglipuran, Bali, mulai Kamis (4/7/2024) sampai Minggu (7/7/2024)
  2. Butuh Sidowarna Shadow Puppet Festival, Desa Wisata Wayang Sidowarna, Klaten, Jawa Tengah, mulai Sabtu (10/8/2024) sampai Minggu (11/8/2024)
  3. Hyang Argopuro Festival Jember, Kolaborasi 5 Desa Wisata mulai Kamis (12/9/2024) sampai Jumat (13/9/2024)
  4. Ngopi Padang Mbulan Rame-Rame, Desa Wisata Ketapanrame, Mojokerto, Jawa Timur pada Kamis (19/9/2024)
  5. Festival Gema Budaya, Desa Wisata Kreatif Terong, Belitung, mulai Senin (4/11/2024) sampai Kamis (7/11/2024)
  6. Acara pariwisata di Desa Wisata Golo Bilas, Manggarai Barat

Baca juga: 7 Wisata di Desa Wisata Kapalo Banda Taram, Ada Hutan Pinus

Pokdarwis Desa Wisata Adat Arjasa Jember, Sugianto yang hadir dalam peluncuran program ini menuturkan, penyelenggaraan Event Hyang Argopuro Festival Jember didukung oleh empat desa wisata penunjang.

Keempatnya ada Desa Wisata Kemiri, Desa Wisata Klungkung, Desa Wisata Budaya Oseng Bitingan, dan Desa Sugerkidul.

"Tahun ini, kami sudah melakukan digitalisasi tiket Hyang Argopuro Festival Jember biar kami tau pengunjung kami berasal dari mana saja, sekaligus meminimalisir kecurangan tiket," ucap Sugianto.

Lebih lanjut, Sugianto mengatakan bahwa acara tahunan desa wisata ini berhasil mendatangkan 104.840 wisatawan nusantara, serta 627 wisatawan mancanegara selama 2023.

Baca juga:

 
 
 
 
 
View this post on Instagram
 
 
 
 
 
 
 
 
 
 
 

A post shared by Kompas Travel (@kompas.travel)

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Pengunjung Membeludak pada Hari ke-3 Indofest 2024, ke Toilet Antre Panjang

Pengunjung Membeludak pada Hari ke-3 Indofest 2024, ke Toilet Antre Panjang

Travel Update
Musim Kemarau Jadi Waktu Terbaik ke Singapura, Cuaca Cerah Pas untuk Jalan-jalan

Musim Kemarau Jadi Waktu Terbaik ke Singapura, Cuaca Cerah Pas untuk Jalan-jalan

Travel Tips
Festival Bunga dan Buah di Berastagi Diharapkan Masuk Kancah Internasional

Festival Bunga dan Buah di Berastagi Diharapkan Masuk Kancah Internasional

Travel Update
12 Tempat Wisata Sejarah di Kota Tua, Bukan Cuma Museum Fatahillah

12 Tempat Wisata Sejarah di Kota Tua, Bukan Cuma Museum Fatahillah

Jalan Jalan
5 Aktivitas Wisata di Museum Fatahillah Kota Tua Jakarta

5 Aktivitas Wisata di Museum Fatahillah Kota Tua Jakarta

Jalan Jalan
Promo Menginap di Ibis Styles Bogor Pajajaran, Rayakan 3 Tahun Beroperasi 

Promo Menginap di Ibis Styles Bogor Pajajaran, Rayakan 3 Tahun Beroperasi 

Hotel Story
Penglipuran Village Festival Digelar sampai 7 Juli 2024, Desa Wisata Terbaik di Bali

Penglipuran Village Festival Digelar sampai 7 Juli 2024, Desa Wisata Terbaik di Bali

Travel Update
Rest Area Gunung Mas Dilengkapi Warung Pelayanan Publik, Ada Layanan STNK

Rest Area Gunung Mas Dilengkapi Warung Pelayanan Publik, Ada Layanan STNK

Travel Update
Kota Lama Surabaya Terus Dikembangkan sampai 5 Tahun Mendatang

Kota Lama Surabaya Terus Dikembangkan sampai 5 Tahun Mendatang

Travel Update
Kompas Travel Fair 2024 Siap Digelar 20-23 September di JCC Jakarta 

Kompas Travel Fair 2024 Siap Digelar 20-23 September di JCC Jakarta 

Travel Update
Cirebon Siapkan 4 Pabrik Gula Bersejarah untuk Tempat Wisata Baru

Cirebon Siapkan 4 Pabrik Gula Bersejarah untuk Tempat Wisata Baru

Travel Update
Desa Wisata Pulo Sibandang di Sumatera Utara, Terbentuk dari Kolaborasi 3 Desa

Desa Wisata Pulo Sibandang di Sumatera Utara, Terbentuk dari Kolaborasi 3 Desa

Travel Update
Danau Ubur-ubur di Pulau Kakaban Masih Ditutup, Kelestarian Jadi Prioritas

Danau Ubur-ubur di Pulau Kakaban Masih Ditutup, Kelestarian Jadi Prioritas

Travel Update
Kenalkan Budaya dan Keindahan Indonesia, KiN Space SCBD Hadirkan Ruang Belajar dan Bermain Interaktif

Kenalkan Budaya dan Keindahan Indonesia, KiN Space SCBD Hadirkan Ruang Belajar dan Bermain Interaktif

Jalan Jalan
Mengenal Festival Merah Putih, Perayaan Kemerdekaan RI di Kota Bogor

Mengenal Festival Merah Putih, Perayaan Kemerdekaan RI di Kota Bogor

Travel Update
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com