Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Hotel Pop! Kini Ada di Dewi Sri Kuta

Kompas.com - 18/01/2015, 14:30 WIB
Oky Hartanto

Penulis

KUTA, KOMPAS.com - Jalan Dewi Sri, Legian, Bali, kini tidak hanya berubah menjadi destinasi kuliner spesial di kawasan Kuta, namun juga berkembang menjadi areal yang dikenal dengan menjamurnya hotel berbiaya rendah.

Tauzia Hotel Management pun jeli menangkap momen tersebut dengan menghadirkan Hotel Pop!, hotel budget yang stylish bagi pelancong yang cerdas dan bersahabat dengan lingkungan.

Tagline ‘Gaya Pop Semua Klop’ masih diusung oleh Hotel Pop! Dewi Sri ini. Mulai dari kamar yang tampil dengan gaya minimalis dan masih dengan konsep eco-friendly. Dengan 128 kamar bebas rokok yang terbagi menjadi 78 kamar double bed dan 50 kamar twin bed, Hotel Pop!
diperuntukkan bagi Anda yang menginginkan hotel yang dapat menampung hingga 3 orang dengan harga terjangkau dan tentunya menyediakan fasilitas utama yang diperlukan para flashpacker saat ini, layanan wi-fi internet gratis.

Hotel Pop! sedemikian terkenal dengan sarapan dengan konsep cepat dan hemat, namun ada yang berbeda di Hotel Pop! Dewi Sri. Morning Bites akan disediakan berbeda setiap hari, mulai dari nasi jinggo, nasi kuning, nasi merah, nasi hijau, nasi bakar, hingga nasi uduk.

KOMPAS.COM/OKY HARTANTO Hotel Pop! Dewi Sri di Legian, Kuta, Bali.
Tersedia juga beragam bubur seperti bubur ayam, bubur kacang hijau, bubur ketan hitam hingga bubur sumsum. Tentunya disertai dengan pilihan kopi, teh dan susu di hotel budget dengan harga mulai dari Rp 348.000 nett ini.

Selain itu, setiap kamar Hotel Pop! Dewi Sri juga dilengkapi dengan televisi, safe deposit box, hingga selimut tambahan. Memang tidak tersedia in-house phone di dalam kamar, namun jika Anda ingin menghubungi front desk yang melayani 24 jam, Anda cukup menghubungi melalui in-house phone yang terletak di setiap koridor di tiap lantai.

Sementara bagi Anda yang membutuhkan tempat merokok, pihak hotel menyediakan areal khusus di balkon lantai 2 yang cukup luas bahkan bisa Anda jadikan tempat bersantai sambil menikmati kopi ataupun minuman ringan.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Jadwal Kereta Wisata Ambarawa Relasi Ambarawa-Tuntang Juni 2024

Jadwal Kereta Wisata Ambarawa Relasi Ambarawa-Tuntang Juni 2024

Travel Update
Itinerary 2 Hari 1 Malam di Badui Dalam, Bertemu Warga dan ke Mata Air

Itinerary 2 Hari 1 Malam di Badui Dalam, Bertemu Warga dan ke Mata Air

Itinerary
3 Aktivitas di Taman Sejarah Bandung, Nongkrong Sambil Belajar Sejarah

3 Aktivitas di Taman Sejarah Bandung, Nongkrong Sambil Belajar Sejarah

Jalan Jalan
Rute Naik Angkot ke Taman Sejarah Bandung dari Gedung Sate

Rute Naik Angkot ke Taman Sejarah Bandung dari Gedung Sate

Travel Tips
Hotel Accor Meriahkan Java Jazz 2024 dengan Kuliner dan Hiburan

Hotel Accor Meriahkan Java Jazz 2024 dengan Kuliner dan Hiburan

Travel Update
787.900 Turis China Kunjungi Indonesia pada 2023, Sebagian ke Labuan Bajo

787.900 Turis China Kunjungi Indonesia pada 2023, Sebagian ke Labuan Bajo

Travel Update
4 Aktivitas yang bisa Dilakukan di Hutan Kota Babakan Siliwangi

4 Aktivitas yang bisa Dilakukan di Hutan Kota Babakan Siliwangi

Jalan Jalan
Sempat Tutup karena Longsor, Kali Udal Gumuk di Magelang Buka Lagi

Sempat Tutup karena Longsor, Kali Udal Gumuk di Magelang Buka Lagi

Travel Update
Hutan Kota Babakan Siliwangi : Lokasi, Jam Buka, dan Tiket Masuk

Hutan Kota Babakan Siliwangi : Lokasi, Jam Buka, dan Tiket Masuk

Jalan Jalan
75.000 Orang Kunjungi Candi Borobudur Saat Peringatan Waisak 2024

75.000 Orang Kunjungi Candi Borobudur Saat Peringatan Waisak 2024

Travel Update
5 Kota Terbaik di Dunia Menurut Indeks Keberlanjutan Destinasi Global

5 Kota Terbaik di Dunia Menurut Indeks Keberlanjutan Destinasi Global

Travel Update
Pengembangan Kawasan Parapuar di Labuan Bajo Terus Diperkuat Penguatan Konten Budaya Manggarai

Pengembangan Kawasan Parapuar di Labuan Bajo Terus Diperkuat Penguatan Konten Budaya Manggarai

Travel Update
Ada Rencana Penerbangan Langsung Rusia-Bali pada Musim Libur 2024

Ada Rencana Penerbangan Langsung Rusia-Bali pada Musim Libur 2024

Travel Update
Indeks Kinerja Pariwisata Indonesia Peringkat Ke-22 di Dunia

Indeks Kinerja Pariwisata Indonesia Peringkat Ke-22 di Dunia

Travel Update
DIY Ketambahan 25 Warisan Budaya Tak Benda, Pokdarwis Digandeng Ikut Lestarikan

DIY Ketambahan 25 Warisan Budaya Tak Benda, Pokdarwis Digandeng Ikut Lestarikan

Travel Update
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com