Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Ayo, Melukis Bersama di Ancol...

Kompas.com - 21/04/2013, 18:27 WIB
Fitri Prawitasari

Penulis

JAKARTA, KOMPAS.com - Bersamaan dengan peringatan Hari Kartini dan Opening Kedai Art Brut di Pasar Seni Ancol Taman Impian, digelar melukis bersama di atas kanvas sepanjang 40 meter. Dalam acara tersebut, banyak para peserta yang hadir turut melukis adalah perempuan.

"Ayo, karena ini Hari Kartini kita kasih kesempatan buat perempuan melukis. Silahkan," ujar Dirut PT Pembangunan Jaya Ancol, Budi Karya Sumadi, yang turut ikut melukis saat Opening Kedai Art Brut di Ancol, Minggu (21/4/2013).

Pada kesempatan tersebut, turut pula hadir para pelukis perempuan Pasar Seni Ancol, salah satunya Naomi. Naomi yang juga memiliki galeri di Pasar Seni Ancol sejak tahun 2012 mengaku sangat suka melukis bertemakan dekoratif.

"Kebanyakan lukisanku home art decoration, kaya desain interior, seperti gambar-gambar bunga," katanya.

Namun, lanjut Naomi, kadang ia pun melukis gambar-gambar manusia, atau melukis sesuai dengan permintaan pelanggannya. Bahkan tak hanya melukis di atas kanvas, Naomi mengakui, tak jarang banyak yang memintanya untuk melukis tato pada tubuh.

"Aku kadang juga ngelukis sesuai mood. Waktu paskah waktu itu aku ngelukis Tuhan Yesus. Selain lukis ada juga teman-teman yang minta di tato. Ya aku senang saja membuatnya," katanya.

Naomi pun mengungkapkan, selain dirinya, ada beberapa pelukis perempuan lain yang ada di Pasar Seni, meski sedikit jumlahnya. Karena memang, melukis masih jarang ditekuni oleh orang kebanyakan, apalagi oleh perempuan.

"Karena seniman itu punya karakter yang enggak semua orang punya. Mereka punya kebebasan berinspirasi, berimajinasi, kreatifitas. Dan biasanya seniman itu memang keras. Kita punya satu prinsip, aku begini, aku begitu. Enggak gampang untuk ikut-ikut," tambah Naomi.

 

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

8 Penginapan di Ciwidey dengan Kolam Air Panas, Cocok untuk Relaksasi

8 Penginapan di Ciwidey dengan Kolam Air Panas, Cocok untuk Relaksasi

Hotel Story
Capaian Timnas U-23 di Piala Asia Bawa Dampak Pariwisata untuk Indonesia

Capaian Timnas U-23 di Piala Asia Bawa Dampak Pariwisata untuk Indonesia

Travel Update
Harga Tiket Masuk Taman Safari Prigen 2024 dan Cara Pesan via Online

Harga Tiket Masuk Taman Safari Prigen 2024 dan Cara Pesan via Online

Travel Tips
3 Promo BCA Australia Travel Fair 2024, Ada Cashback hingga Rp 2 Juta

3 Promo BCA Australia Travel Fair 2024, Ada Cashback hingga Rp 2 Juta

Travel Update
4 Promo Tiket Pesawat dan Tur BCA Australia Travel Fair, Rp 7 Juta ke Perth PP

4 Promo Tiket Pesawat dan Tur BCA Australia Travel Fair, Rp 7 Juta ke Perth PP

Travel Update
Hari Ini, BCA Australia Travel Fair 2024 Digelar di Gandaria City

Hari Ini, BCA Australia Travel Fair 2024 Digelar di Gandaria City

Travel Update
10 Tips Wisata Saat Cuaca Panas, Pakai Tabir Surya dan Bawa Topi

10 Tips Wisata Saat Cuaca Panas, Pakai Tabir Surya dan Bawa Topi

Travel Tips
5 Wisata di Palangka Raya, Ada Wisata Petik Buah

5 Wisata di Palangka Raya, Ada Wisata Petik Buah

Jalan Jalan
5 Tips ke Museum iMuseum IMERI FKUI di Jakarta, Reservasi Dulu

5 Tips ke Museum iMuseum IMERI FKUI di Jakarta, Reservasi Dulu

Travel Tips
Cara Menuju ke Bukit Tangkiling Kalimantan Tengah

Cara Menuju ke Bukit Tangkiling Kalimantan Tengah

Jalan Jalan
Bukit Tangkiling Palangka Raya untuk Pencinta Alam dan Petualangan

Bukit Tangkiling Palangka Raya untuk Pencinta Alam dan Petualangan

Jalan Jalan
Rute Menuju ke Jungwok Blue Ocean Gunungkidul, Yogyakarta

Rute Menuju ke Jungwok Blue Ocean Gunungkidul, Yogyakarta

Jalan Jalan
Segara Kerthi Diperkenalkan ke Delegasi World Water Forum di Bali, Apa Itu?

Segara Kerthi Diperkenalkan ke Delegasi World Water Forum di Bali, Apa Itu?

Travel Update
Sederet Aktivitas Seru di Jungwok Blue Ocean, Tak Hanya Bisa Foto

Sederet Aktivitas Seru di Jungwok Blue Ocean, Tak Hanya Bisa Foto

Jalan Jalan
Kering sejak Maret 2024, Waduk Rajui Jadi Spot Instagramable di Aceh

Kering sejak Maret 2024, Waduk Rajui Jadi Spot Instagramable di Aceh

Travel Update
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com