Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Maskapai Mana yang Punya Makanan Paling Enak?

Kompas.com - 21/08/2016, 18:10 WIB
Yosia Margaretta

Penulis

 

KOMPAS.com - Nik Loukas telah mengelilingi dunia sebanyak 17 kali dan mengunjungi 44 negara sejak tahun 2012. Dalam rentang waktu itu pula, Nik mencicipi makanan setiap maskapai yang digunakannya sepanjang perjalanan.

Warga Australia ini telah 15 tahun bekerja dalam dunia traveling. Dalam blog Inflightfeed miliknya, Nik ingin berbagi tentang bagaimana cara mendapatkan dan menikmati sajian di dalam pesawat. Dirinya tertarik tentang proses seleksi makanan yang akan disajikan untuk penumpang dalam penerbangan tersebut.

Seperti dilansir dari CNN, Nik selalu mendokumentasikan serta memberikan ulasan tentang makanan yang didapatkannya dalam pesawat. Dalam empat tahun terakhir, ia telah mencicipi makanan dari 65 maskapai penerbangan dalam 403 penerbangan.

Meski begitu banyak makanan yang telah ia cicipi, beberapa makanan pesawat membekas di ingatan Nik karena kelezatan dan keistimewaannya.

Bagi Nik, Turkish Airlines punya makanan yang lezat sekaligus memikat hati. Maskapai tersebut selalu memberikan makanan dalam porsi banyak walaupun dalam penerbangan jarak pendek. Biasanya, dalam penerbangan jarak pendek maskapai hanya menyuguhkan makanan ringan dalam porsi sedikit.

Beberapa hidangan pada Singapore Airlines dibuat oleh layanan katering Do & Co. Katering ini juga dikenal menyajikan makanan maskapai yang lezat. Selain Do & Co, ada juga Book the Cook yang biasa menyajikan makanan untuk penumpang First Class atau suite. Bagi Nik, ini seperti makan di restoran pribadi pada ketinggian 35.000 kaki.

Dalam perjalanan Singapura-Melbourne, Nik mendapatkan menu yang spesial yakni Lobster Thermidor yang disajikan bersama kaviar.

Meski begitu, untuk mendapatkan makanan lezat dalam pesawat, Anda tak harus naik maskapai yang mahal. Beberapa maskapai low-cost juga menyajikan makanan yang tak kalah menarik. Misal, Peach Airlines yang berbasis di Osaka dan Pegasus Airlines yang berbasis di Turki. Dua maskapai ini menyuguhkan sushi dan steak dalam perjalanan.

Nik memberikan tips untuk Anda yang ingin menikmati sajian dari maskapai. Ada baiknya Anda memesan makanan secara pre-order. Anda dapat memesan makanan bersamaan saat membeli tiket lewat online.

Ini akan menghemat pengeluaran Anda, karena memesan makanan lewat pre-order harganya lebih murah dibanding memesan langsung dalam pesawat. Selanjutnya, silakan nikmati makanan Anda!

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

8 Tips Mendaki Gunung Prau yang Aman untuk Pemula

8 Tips Mendaki Gunung Prau yang Aman untuk Pemula

Jalan Jalan
Fenomena Pemesanan Hotel 2024, Website Vs OTA

Fenomena Pemesanan Hotel 2024, Website Vs OTA

Travel Update
6 Tips Menginap Hemat di Hotel, Nyaman di Kantong dan Pikiran

6 Tips Menginap Hemat di Hotel, Nyaman di Kantong dan Pikiran

Travel Tips
Tren Pariwisata Domestik 2024, Hidden Gems Jadi Primadona

Tren Pariwisata Domestik 2024, Hidden Gems Jadi Primadona

Travel Update
8 Tips Berwisata Alam di Air Terjun Saat Musim Hujan

8 Tips Berwisata Alam di Air Terjun Saat Musim Hujan

Travel Tips
Jakarta Tourist Pass Dirilis Juni 2024, Bisa Naik Kendaraan Umum Gratis

Jakarta Tourist Pass Dirilis Juni 2024, Bisa Naik Kendaraan Umum Gratis

Travel Update
Daftar 17 Bandara di Indonesia yang Dicabut Status Internasionalnya

Daftar 17 Bandara di Indonesia yang Dicabut Status Internasionalnya

Travel Update
Meski Mahal, Transportasi Mewah Berpotensi Dorong Sektor Pariwisata

Meski Mahal, Transportasi Mewah Berpotensi Dorong Sektor Pariwisata

Travel Update
Jakarta Tetap Jadi Pusat MICE meski Tak Lagi Jadi Ibu Kota

Jakarta Tetap Jadi Pusat MICE meski Tak Lagi Jadi Ibu Kota

Travel Update
Ketua PHRI Sebut Perkembangan MICE di IKN Masih Butuh Waktu Lama

Ketua PHRI Sebut Perkembangan MICE di IKN Masih Butuh Waktu Lama

Travel Update
Astindo Nilai Pariwisata di Daerah Masih Terkendala Bahasa Asing

Astindo Nilai Pariwisata di Daerah Masih Terkendala Bahasa Asing

Travel Update
Kereta Api Lodaya Gunakan Kereta Eksekutif dan Ekonomi Stainless Steel New Generation Mulai 1 Mei 2024

Kereta Api Lodaya Gunakan Kereta Eksekutif dan Ekonomi Stainless Steel New Generation Mulai 1 Mei 2024

Travel Update
Deal With Ascott 2024 Digelar Hari Ini, Ada Lebih dari 60 Properti Hotel

Deal With Ascott 2024 Digelar Hari Ini, Ada Lebih dari 60 Properti Hotel

Travel Update
4 Tempat Wisata Indoor di Kota Malang, Alternatif Berlibur Saat Hujan

4 Tempat Wisata Indoor di Kota Malang, Alternatif Berlibur Saat Hujan

Jalan Jalan
3 Penginapan di Rumpin Bogor, Dekat Wisata Favorit Keluarga

3 Penginapan di Rumpin Bogor, Dekat Wisata Favorit Keluarga

Hotel Story
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com