Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Saat Hotel Ditantang Bikin Paket Wisata

Kompas.com - 03/09/2016, 17:02 WIB
Kontributor Ungaran, Syahrul Munir

Penulis

UNGARAN, KOMPAS.com - Kehadiran sebuah hotel di suatu daerah seharusnya memberikan nilai lebih bagi masyarakat atau daerahnya. Hal itu yang tersirat dari tantangan Bupati Semarang Mundjirin kepada manajemen The Wujil Resort and Convention.

Mundjirin menantang manajemen hotel teranyar di Kabupaten Semarang tersebut untuk membuka paket wisata di wilayahnya.

"Jangan kalah dengan rumah sakit Bethesda (Yogyakarta). Di sana biaya pengobatan ternyata sudah include dengan wisata. Keluarga pasien bisa berlibur ke Candi Prambanan sembari menunggu operasi pasien," kata Mundjirin, saat memberikan sambutan dalam peresmian The Wujil Resort and Conventions dan Taman Indah Sari Resto, Kamis (1/9/2016).

Menurutnya, hanya butuh waktu tiga hari untuk mengunjungi semua lokasi wisata andalan di Kabupaten Semarang. Seperti Candi Gedong Songo, Curug Bidadari, dan Museum Kereta Api Ambarawa.

"Saya berharap The Wujil ini bisa menjawab tantangan saya untuk membuka paket wisata Kabupaten Semarang," imbuhnya.

Kontributor Ungaran, Syahrul Munir press conference grand opening ceremony, The Wujil Resort & Conventions, Jl Soekarno Hatta km 25.5 Ungaran-Semarang, Senin (29/8/2016) siang.
Di hadapan para tamu undangan yang sebagian besar adalah para pengusaha, Mundjirin berharap mereka bisa menanamkan investasinya di Kabupaten Semarang. Apalagi pihaknya sudah mempermudah perizinan investasi.

Hal yang lebih menarik lagi, lanjut Mundjirin, setiap perusahaan yang bisa menyerap tenaga kerja lokal 80 persen, akan dibebaskan biaya Izin Mendirikan Bangunan (IMB).

"Daripada diparkir di luar negeri, lebih baik diinvestasikan di Kabupaten Semarang," kata Mundjirin.

Menjawab tantangan itu, pemilik The Wujil Resort and Conventions dan Taman Indah Sari Resto, Tetiyani Hartono menjamin komitmen untuk meningkatkan pariwisata di Kabupaten Semarang. Ia menandaskan bahwa pihaknya sudah menyiapkan paket wisata yang diinginkan Bupati Semarang.

"Sudah kami rancang. Di antaranya ada paket outbond ke Air Terjun Semirang. Tunggu saja gebrakan kami," kata Teti.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Sederet Aktivitas Outdoor di Arjasari Rock Hill Bandung

Sederet Aktivitas Outdoor di Arjasari Rock Hill Bandung

Jalan Jalan
Suhu Panas Ekstrem di Thailand, Buat Rel Kereta Api Bengkok

Suhu Panas Ekstrem di Thailand, Buat Rel Kereta Api Bengkok

Travel Update
Serunya Camping Keluarga di Arjasari, Kabupaten Bandung

Serunya Camping Keluarga di Arjasari, Kabupaten Bandung

Jalan Jalan
Arjasari Rock Hill, Lihat Sunset dan City View Bandung dari Ketinggian

Arjasari Rock Hill, Lihat Sunset dan City View Bandung dari Ketinggian

Jalan Jalan
5 Hotel Indonesia Masuk Daftar Hotel Terbaik di Asia 2024 Versi TripAdvisor

5 Hotel Indonesia Masuk Daftar Hotel Terbaik di Asia 2024 Versi TripAdvisor

Travel Update
[POPULER Travel] 5 Kolam Renang Umum di Depok | Barang Paling Banyak Tertinggal di Bandara

[POPULER Travel] 5 Kolam Renang Umum di Depok | Barang Paling Banyak Tertinggal di Bandara

Travel Update
8 Penginapan di Ciwidey dengan Kolam Air Panas, Cocok untuk Relaksasi

8 Penginapan di Ciwidey dengan Kolam Air Panas, Cocok untuk Relaksasi

Hotel Story
Capaian Timnas U-23 di Piala Asia Bawa Dampak Pariwisata untuk Indonesia

Capaian Timnas U-23 di Piala Asia Bawa Dampak Pariwisata untuk Indonesia

Travel Update
Harga Tiket Masuk Taman Safari Prigen 2024 dan Cara Pesan via Online

Harga Tiket Masuk Taman Safari Prigen 2024 dan Cara Pesan via Online

Travel Tips
3 Promo BCA Australia Travel Fair 2024, Ada Cashback hingga Rp 2 Juta

3 Promo BCA Australia Travel Fair 2024, Ada Cashback hingga Rp 2 Juta

Travel Update
4 Promo Tiket Pesawat dan Tur BCA Australia Travel Fair, Rp 7 Juta ke Perth PP

4 Promo Tiket Pesawat dan Tur BCA Australia Travel Fair, Rp 7 Juta ke Perth PP

Travel Update
Hari Ini, BCA Australia Travel Fair 2024 Digelar di Gandaria City

Hari Ini, BCA Australia Travel Fair 2024 Digelar di Gandaria City

Travel Update
10 Tips Wisata Saat Cuaca Panas, Pakai Tabir Surya dan Bawa Topi

10 Tips Wisata Saat Cuaca Panas, Pakai Tabir Surya dan Bawa Topi

Travel Tips
5 Wisata di Palangka Raya, Ada Wisata Petik Buah

5 Wisata di Palangka Raya, Ada Wisata Petik Buah

Jalan Jalan
5 Tips ke Museum iMuseum IMERI FKUI di Jakarta, Reservasi Dulu

5 Tips ke Museum iMuseum IMERI FKUI di Jakarta, Reservasi Dulu

Travel Tips
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com