Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Konon Ini Mi Baso Terlezat di Tasikmalaya

Kompas.com - 14/09/2016, 05:22 WIB
Silvita Agmasari

Penulis

TASIKMALAYA, KOMPAS.com - Agaknya tak berlebihan jika restoran Mie Baso Laksana didaulat sebagai restoran mi terlezat di Tasikmalaya. Sebab menurut situs review TripAdvisor, restoran Mie Bakso Laksana adalah tempat makan paling direkomendasikan di Kota Resik.

Tak hanya TripAdvisor, banyak pula teman saya yang merekomendasikan Mie Baso Laksana. 

Akhirnya ketika berlibur ke Tasikmalaya Minggu (11/9/2016) saya menyempatkan diri menjajal Mie Baso Laksana yang begitu tersohor. Waktu masih pukul sembilan pagi ketika saya datang.

Mie Baso Laksana baru saja dibuka tetapi tak sampai sepuluh menit restoran ini sudah ramai diserbu pengujung.

Ada 24 daftar makanan yang tercantum di menu Mie Basko Laksana. Sesuai namanya, kebanyakan menu adalah variasi dari mi dan berbagai topping. Sisanya yang berbeda adalah nasi tim ayam dan batagor. 

Saya memesan mi yamin manis baso spesial. Tak lama, keluarlah pesanan saya, semangkuk mi yamin dengan porsi yang cukup besar, dan yang paling istimewa adalah semangkuk kuah berisi baso, pangsit, babat, tahu baso, sayur sawi.

Sekali menyeruput kuahnya saya langsung sadar mengapa restoran ini direkomendasikan banyak orang.

Kuahnya kaya kaldu bukan hanya bumbu penyedap yang membuat lidah kelu. Isiannya royal, dengan baso daging, pangsit, dan tahu baso yang komposisi dagingnya jelas lebih banyak daripada tepung.  

Untuk mi yamin manis, rasanya juga unik. Mengingatkan akan rasa mi instan yang selama ini ada di pasaran. Ukuran minya sedang dan cenderung gepeng, tak seperti mi di pasaran. Jelas, karena minya adalah buatan sendiri alias home made.

Halaman:
Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Kapal Wisata Terbakar di Labuan Bajo, Wisatawan Diimbau Hati-hati Pilih Kapal

Kapal Wisata Terbakar di Labuan Bajo, Wisatawan Diimbau Hati-hati Pilih Kapal

Travel Update
5 Tips Traveling Saat Heatwave, Apa Saja yang Harus Disiapkan

5 Tips Traveling Saat Heatwave, Apa Saja yang Harus Disiapkan

Travel Tips
Penerbangan Bertambah, Sandiaga: Tiket Pesawat Mahal Sudah Mulai Tertangani

Penerbangan Bertambah, Sandiaga: Tiket Pesawat Mahal Sudah Mulai Tertangani

Travel Update
Pencabutan Status Bandara Internasional Tidak Pengaruhi Kunjungan Turis Asing

Pencabutan Status Bandara Internasional Tidak Pengaruhi Kunjungan Turis Asing

Travel Update
Bagaimana Cara agar Tetap Dingin Selama Heatwave

Bagaimana Cara agar Tetap Dingin Selama Heatwave

Travel Tips
Gedung Pakuan di Bandung: Lokasi, Jam Buka, dan Tiket Masuk

Gedung Pakuan di Bandung: Lokasi, Jam Buka, dan Tiket Masuk

Travel Update
Jogging with View di Waduk Tandon Wonogiri yang Berlatar Perbukitan

Jogging with View di Waduk Tandon Wonogiri yang Berlatar Perbukitan

Jalan Jalan
7 Tips Berkemah di Pantai agar Tidak Kepanasan, Jangan Pakai Tenda di Gunung

7 Tips Berkemah di Pantai agar Tidak Kepanasan, Jangan Pakai Tenda di Gunung

Travel Tips
Berlibur ke Bangkok, Pilih Musim Terbaik untuk Perjalanan Anda

Berlibur ke Bangkok, Pilih Musim Terbaik untuk Perjalanan Anda

Travel Tips
Cuaca Panas Ekstrem, Thailand Siapkan Wisata Pagi dan Malam

Cuaca Panas Ekstrem, Thailand Siapkan Wisata Pagi dan Malam

Travel Update
Pantai Kembar Terpadu di Kebumen, Tempat Wisata Edukasi Konservasi Penyu Tanpa Biaya Masuk

Pantai Kembar Terpadu di Kebumen, Tempat Wisata Edukasi Konservasi Penyu Tanpa Biaya Masuk

Travel Update
Siaga Suhu Panas, Petugas Patroli di Pantai Bangka Belitung

Siaga Suhu Panas, Petugas Patroli di Pantai Bangka Belitung

Travel Update
Cara ke Museum Batik Indonesia Naik Transjakarta dan LRT

Cara ke Museum Batik Indonesia Naik Transjakarta dan LRT

Travel Tips
Layanan Shower and Locker Dekat Malioboro, Personelnya Bakal Ditambah Saat 'Long Weekend'

Layanan Shower and Locker Dekat Malioboro, Personelnya Bakal Ditambah Saat "Long Weekend"

Travel Update
Museum Batik Indonesia: Lokasi, Jam Buka, dan Harga Tiket Masuk 2024

Museum Batik Indonesia: Lokasi, Jam Buka, dan Harga Tiket Masuk 2024

Hotel Story
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com