Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Sepuluh Logo Baru untuk Daerah Wisata Indonesia

Kompas.com - 14/06/2017, 21:04 WIB
Silvita Agmasari

Penulis

JAKARTA, KOMPAS.com - Kementerian Pariwisata meluncurkan logo baru untuk 10 daerah wisata di Indonesia. Kesepuluh destinasi tersebut adalah Medan (Sumatera Utara), Kepulauan Riau, Jakarta, Bandung (Jawa Barat), Joglosemar (Yogyakarta, Solo, dan Semarang), Banyuwangi (Jawa Timur), Bali, Lombok (Nusa Tenggara Barat), Makassar (Sulawesi Selatan), dan Coral Wonders (Wakatobi, Bunaken, dan Raja Ampat). 

"Kalau kita belajar teori pemasaran ada tiga manajemen dasar produk, costumer, dan brand management. Brand management krusial karena menghubungkan produk dan konsumen. Value pemasaran kami ada pada brand-nya," kata Deputi Pengembangan Pemasaran Pariwisata Mancanegara, I Gede Pitana, saat peluncuran logo baru 10 destinasi pariwisata di Gedung Sapta Pesona, Jakarta, Rabu (14/6/2017). 

Menurut Pitana, pemilihan sepuluh daerah ini melalui pertimbangan serta proses panjang  yang dilakukan sepanjang tahun 2016. Pertimbangan dilakukan berdasarkan faktor layak jual destinasi yang matang dilihat dari kematangan atraksi, aksesibilitas, dan amenitas. 

"Ada alasan pragmatis juga, yaitu kemampuan anggaran 2016. Tahun ini akan ditambah lagi lima daerah," sebut Pitana. 

Pitana juga menyebutkan, ke depannya sub brand dari brand besar Wonderful Indonesia akan digunakan untuk membantu promosi dan difokuskan sesuai daerah pemasaran. Tak menutup kemungkinan dari sub brand yang baru dibuat ini nantinya akan memiliki produk brand dengan logo baru lagi.

"Indonesia ini memiliki 497 kabupaten kota dan 34 provinsi. Idealnya semua harus punya branding. Kita harapkan semua destinasi memiliki brand dengan keunikan masing masing," kata Pitana.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com