Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Makanan Sehat Diprediksi Jadi Tren Kuliner Tahun 2019

Kompas.com - 08/01/2019, 09:08 WIB
Silvita Agmasari,
Wahyu Adityo Prodjo

Tim Redaksi

JAKARTA, KOMPAS.com - Lewat data penjualan di 2018, layanan pesan antar makanan GO-FOOD mencatat ada paket ayam, nasi kopi, mi, gorengan, dan martabak yang menjadi favorit pelanggan Indonesia.

"GO-FOOD ini merupakan kolaborasi dari segeitiga konsumer, driver, dan juga merchant. Kolaborasi yang luar biasa di 2018. GO-FOOD mencapai angka yang tidak kita pikirkan juga sebelumnya," kata Chief Commercial Expansion GOJEK, Catherine Hindra Sutjahyo di acara jumpa pers Pencapaian 2018 dan Prediksi Kuliner 2019 GO-FOOD di kantor pusat GOJEK, Blok M, Jakarta, Senin (7/1/2018).

Dari analisis Big Data GO-FOOD tren kuliner di 2019 masih akan mengacu dengan makanan yang dipesan di 2018. Namun demikian tim GO-FOOD memprediksi adanya makanan lain yang menjadi tren di 2019.

"Pertama adalah makanan sehat. Awal tahun orang-orang cenderung ingin makan lebih sehat, penjualan makanan sehat diprediksi meningkat khususnya di awal bulan 2019," kata Chief Commercial Expansion GOJEK, Catherine Hindra Sutjahyo di acara jumpa pers Pencapaian 2018 dan Prediksi Kuliner 2019 GO-FOOD di kantor pusat GOJEK, Blok M, Jakarta, Senin (7/1/2018).

Kata kunci makanan sehat yang banyak dicari adalah salad, green tea, dan burger sushi. Selain makanan sehat, lainnya adalah jajanan unik seperti makanan fusion (campuran dua budaya) atau makanan yang berbentuk unik.

Kata kunci makanan unik seperti cheese tea, indonut (mi instan berbentuk donat), dan sushinut (sushi dengan rasa unik).

Menurut Catherine, tren makanan sehat dan jajanan unik sudah tampak mengalami peningkatan di akhir tahun 2018.

Pada 2018 juga tercatat pertumbuhan pemesanan GO-FOOD paling tinggi ada di Sukabumi, Samarinda, Balikpapan, Padang, dan Cirebon.

 

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Astindo Nilai Pariwisata di Daerah Masih Terkendala Bahasa Asing

Astindo Nilai Pariwisata di Daerah Masih Terkendala Bahasa Asing

Travel Update
Kereta Api Lodaya Gunakan Kereta Eksekutif dan Ekonomi Stainless Steel New Generation Mulai 1 Mei 2024

Kereta Api Lodaya Gunakan Kereta Eksekutif dan Ekonomi Stainless Steel New Generation Mulai 1 Mei 2024

Travel Update
Deal With Ascott 2024 Digelar Hari Ini, Ada Lebih dari 60 Properti Hotel

Deal With Ascott 2024 Digelar Hari Ini, Ada Lebih dari 60 Properti Hotel

Travel Update
4 Tempat Wisata Indoor di Kota Malang, Alternatif Berlibur Saat Hujan

4 Tempat Wisata Indoor di Kota Malang, Alternatif Berlibur Saat Hujan

Jalan Jalan
3 Penginapan di Rumpin Bogor, Dekat Wisata Favorit Keluarga

3 Penginapan di Rumpin Bogor, Dekat Wisata Favorit Keluarga

Hotel Story
Pendakian Rinjani 3 Hari 2 Malam via Sembalun – Torean, Perjuangan Menggapai Atap NTB

Pendakian Rinjani 3 Hari 2 Malam via Sembalun – Torean, Perjuangan Menggapai Atap NTB

Jalan Jalan
Rekomendasi 5 Waterpark di Tangerang, Harga mulai Rp 20.000

Rekomendasi 5 Waterpark di Tangerang, Harga mulai Rp 20.000

Jalan Jalan
Tips Pilih Kursi dan Cara Hindari Mual di Pesawat

Tips Pilih Kursi dan Cara Hindari Mual di Pesawat

Travel Tips
4 Playground di Tangerang, Bisa Pilih Indoor atau Outdoor

4 Playground di Tangerang, Bisa Pilih Indoor atau Outdoor

Jalan Jalan
Tradisi Syawalan di Klaten, Silaturahmi Sekaligus Melestarikan Budaya dan Tradisi

Tradisi Syawalan di Klaten, Silaturahmi Sekaligus Melestarikan Budaya dan Tradisi

Jalan Jalan
Aktivitas Seru di World of Wonders Tangerang, Bisa Nonton 4D

Aktivitas Seru di World of Wonders Tangerang, Bisa Nonton 4D

Jalan Jalan
Cara ke Pasar Senen Naik KRL dan Transjakarta, buat yang Mau Thrifting

Cara ke Pasar Senen Naik KRL dan Transjakarta, buat yang Mau Thrifting

Travel Tips
8 Tips Kemah, dari Barang Wajib DIbawa hingga Cegah Badan Capek

8 Tips Kemah, dari Barang Wajib DIbawa hingga Cegah Badan Capek

Travel Tips
Harga Tiket Candi Borobudur April 2024 dan Cara Belinya

Harga Tiket Candi Borobudur April 2024 dan Cara Belinya

Travel Update
8 Tips Hindari Barang Bawaan Tertinggal, Gunakan Label yang Mencolok

8 Tips Hindari Barang Bawaan Tertinggal, Gunakan Label yang Mencolok

Travel Tips
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com