Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Wahoo Waterworld Bandung: Harga Tiket, Jam Buka, dan Rute

Kompas.com - 11/06/2023, 22:03 WIB
Nabilla Tashandra

Editor

KOMPAS.com - Mampir ke Wahoo Waterworld bisa menjadi pilihan mengisi waktu libur bersama keluarga, terutama jika mencari atraksi wisata air.

Di sana tersedia berbagai area bermain air yang dapat dijajal, seperti Abyss seluncur air setinggi 17 meter yang memiliki corong raksasa warna-warni yang meliuk dan menguji adrenalin dan Caterpillar, wahana yang memungkinkan pengunjung meluncur melalui puncak menara setinggi lima lantai, melalui lorong terbuka dan tertutup sepanjang 170 meter.

Namun, selain Abyss, Caterpillar, dan beberapa wahana yang memacu adrenalin, ada pula area santai dan area bermain anak.

Baca juga:

Misalnya, Mini Boomerango dan Mini body Slide yang merupakan seluncuran khusus anak, serta Aqua Zone, yang merupakan zona area bermain untuk batita dan balita.

Pengunjung juga bisa bersantai di kolam air hangat atau lagoon yang santai.

Wahoo Waterworld berlokasi di Jalan Pancatengah Nomor 1, Kota Baru Parahyangan, Kabupaten Bandung Barat.

Jika ingin berkunjung ke sini, simak beberapa informasi penting berikut sebelum mampir.

Harga tiket masuk dan jam buka Wahoo Waterworld

Harga tiket masuk

Seluncuran Abyss di Wahoo Waterworld di Kota Baru Parahyangan, Bandung.SITUS WAHOO WATERWORLD Seluncuran Abyss di Wahoo Waterworld di Kota Baru Parahyangan, Bandung.

Dikutip dari situs resminya, berikut rincian harga tiket masuk Wahoo Waterworld (2 Mei-25 Juni 2023):

  • Hari biasa (Senin-Jumat) individu: Rp 90.000 
  • Hari biasa kelompok (empat orang): Rp 320.000
  • Hari Sabtu, Minggu, dan hari libur individu: Rp 135.000
  • Hari Sabtu, Minggu, dan hari libur kelompok (empat orang): Rp 480.000

 Sementara untuk periode libur sekolah atau 26 Juni-16 Juli 2023, berikut rincian harga tiketnya:

  • Hari biasa (Senin-Jumat) individu: Rp 95.000
  • Hari biasa kelompok (empat orang): Rp 360.000
  • Hari Sabtu, Minggu, dan hari libur individu: Rp 145.000
  • Hari Sabtu, Minggu, dan hari libur kelompok (empat orang): Rp 540.000

Baca juga: 15 Kafe Bandung Murah Buat Tempat Ngopi Asyik dan Instagramable

Tiket bundling berempat berlaku hanya untuk pembelian melalui situs Wahoo Waterworld. Untuk memastikan sistem pembelian tiket dan harganya, pastikan mencari informasi terlebih dahulu soal harga tiket masuk terbarunya. 

Jam buka

Wahoo Waterworld buka setiap hari pukul 09.00-17.00 WIB. 

Halaman:


Terkini Lainnya

Berlibur ke Bangkok, Pilih Musim Terbaik untuk Perjalanan Anda

Berlibur ke Bangkok, Pilih Musim Terbaik untuk Perjalanan Anda

Travel Tips
Cuaca Panas Ekstrem, Thailand Siapkan Wisata Pagi dan Malam

Cuaca Panas Ekstrem, Thailand Siapkan Wisata Pagi dan Malam

Travel Update
Pantai Kembar Terpadu di Kebumen, Tempat Wisata Edukasi Konservasi Penyu Tanpa Biaya Masuk

Pantai Kembar Terpadu di Kebumen, Tempat Wisata Edukasi Konservasi Penyu Tanpa Biaya Masuk

Travel Update
Siaga Suhu Panas, Petugas Patroli di Pantai Bangka Belitung

Siaga Suhu Panas, Petugas Patroli di Pantai Bangka Belitung

Travel Update
Cara ke Museum Batik Indonesia Naik Transjakarta dan LRT

Cara ke Museum Batik Indonesia Naik Transjakarta dan LRT

Travel Tips
Layanan Shower and Locker Dekat Malioboro, Personelnya Bakal Ditambah Saat 'Long Weekend'

Layanan Shower and Locker Dekat Malioboro, Personelnya Bakal Ditambah Saat "Long Weekend"

Travel Update
Museum Batik Indonesia: Lokasi, Jam Buka, dan Harga Tiket Masuk 2024

Museum Batik Indonesia: Lokasi, Jam Buka, dan Harga Tiket Masuk 2024

Hotel Story
3 Destinasi Wisata Unggulan Arab Saudi, Kunjungi Museum Bersejarah

3 Destinasi Wisata Unggulan Arab Saudi, Kunjungi Museum Bersejarah

Travel Tips
Mengenal Subak Jatiluwih yang Akan Dikunjungi Delegasi World Water Forum 

Mengenal Subak Jatiluwih yang Akan Dikunjungi Delegasi World Water Forum 

Jalan Jalan
Area Baduy Dalam Buka Lagi untuk Wisatawan Setalah Perayaan Kawalu 

Area Baduy Dalam Buka Lagi untuk Wisatawan Setalah Perayaan Kawalu 

Travel Update
5 Wisata di Bandung Barat, Ada Danau hingga Bukit

5 Wisata di Bandung Barat, Ada Danau hingga Bukit

Jalan Jalan
Aktivitas Bandara Sam Ratulangi Kembali Normal Usai Erupsi Gunung Ruang 

Aktivitas Bandara Sam Ratulangi Kembali Normal Usai Erupsi Gunung Ruang 

Travel Update
5 Cara Motret Sunset dengan Menggunakan HP

5 Cara Motret Sunset dengan Menggunakan HP

Travel Tips
Harga Tiket Masuk Balong Geulis Cibugel Sumedang

Harga Tiket Masuk Balong Geulis Cibugel Sumedang

Jalan Jalan
Tips Menuju ke Balong Geulis, Disuguhi Pemandangan Indah

Tips Menuju ke Balong Geulis, Disuguhi Pemandangan Indah

Travel Update
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com