Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Bukan Hanya Tempat Istirahat, Tamu Bisa Lakukan Ini Saat di Hotel

Kompas.com - 27/02/2024, 08:08 WIB
Zeta Zahid Yassa,
Anggara Wikan Prasetya

Tim Redaksi

Sumber BHG

KOMPAS.com - Beberapa hotel atau penginapan masa kini tidak hanya menjadi tempat istirahat atau tidur.

Memang, tidur atau istirahat tetap bisa dilakukan. Namun, banyak layanan menarik yang bisa dinikmati para tamu.

Penasaran dengan kegiatan apa saja yang bisa dilakukan di hotel? Simak beberapa hal menarik yang bisa dilakukan pengunjung saat menginap, dilansir dari laman Better Homes and Gardens (BHG):

1. Foto di dalam kamar

Pengunjung kini bisa meminta pihak hotel untuk menyediakan foto-foto Anda di dalam kamar yang telah dipesan, untuk kenangan yang tak terlupakan.

Ilustrasi kamar hotel.Unsplash/Vojtech Bruzek Ilustrasi kamar hotel.

Beberapa kamar hotel juga sudah ditata rapi dan indah sehingga pas untuk aktivitas foto-foto. Terlebih lagi, jika ada jendela dengan pemandangan indah.

2. Berenang

Beberapa hotel sudah dilengkapi fasilitas untuk tamu hotel berupa kolam renang. Fasilitas ini biasanya tersedia di hotel kelas atas.

Baca juga: 5 Hotel Murah di Cirebon Ada Kolam Renang, Mulai Rp 200.000

Jika disediakan kolam renang di hotel tempat menginap, manfaatkanlah fasilitas ini. Namun, jangan lupa bertanya kepada petugas hotel seputar aturan ketentuan menggunakan kolam renang.

3. Cari rekomendasi tempat wisata

Saat menjelajahi destinasi baru, tak perlu khawatir kebingungan seputar tempat wisata apa saja yang ada di sana.

Ilustrasi wisatawan di Pulau Padar, Nusa Tenggara Timur.Dok. Kementerian Pariwisata dan Ekonomi Kreatif Ilustrasi wisatawan di Pulau Padar, Nusa Tenggara Timur.

Hotel biasanya akan siap memberikan rekomendasi tentang tempat-tempat wisata yang layak dikunjungi.

4. Olahraga

Hotel kelas atas biasanya tidak hanya menyediakan kolam renang yang bisa dinikmati para tamu. Ada pula fasilitas berupa fitness center.

Baca juga: Studi Ungkap Olahraga 1-2 Kali Seminggu Bisa Turunkan Berat Badan

Adanya fitness center pun bisa dimanfaatkan para tamu hotel yang ingin berolahraga ketika bepergian atau menginap.

5. Isi daya mobil listrik

Bagi pemilik mobil listrik atau hybrid, beberapa hotel menawarkan fasilitas pengisian mobil listrik untuk kenyamanan Anda.

6. Tambah stok perlengkapan mandi

Tak perlu khawatir kehabisan sampo atau sabun mandi karena hotel biasanya menyediakannya secara gratis bagi para pengunjung.

Ilustrasi sabun mandi. FREEPIK/FREEPIK Ilustrasi sabun mandi.

Namun, tamu hotel perlu memastikan terlebih dahulu apakah perlengkapan mandi itu bisa dibawa pulang atau tidak.

7. Pinjam barang-barang kecil yang biasanya terlupakan

Dari gunting kuku hingga charger, hotel siap meminjamkan barang-barang kecil yang mungkin Anda perlukan.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com