Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Rute ke Curug Sewu Kendal, Air Terjun Tingkat Tiga di Jawa Tengah

Kompas.com - 22/04/2024, 11:48 WIB
Anggara Wikan Prasetya

Penulis

KOMPAS.com - Provinsi Jawa Tengah, memiliki banyak air terjun. Salah satu air terjun yang tertinggi adalah Curug Sewu.

Air terjun ini memiliki ketinggian keseluruhan mencapai sekitar 80 meter. Keunikan Curug Sewu adalah, terdapat tiga tingkatan.

Air terjun tingkat pertama memiliki ketinggian 45 meter, air terjun kedua 15 meter, dan air terjun ketiga 20 meter.

Baca juga: Pesona Curug Sewu di Kendal, Air Terjun Bertingkat Tiga Jawa Tengah

Wisatawan bisa menyaksikan Curug Sewu dari dekat melalui jalan setapak, atau melalui gardu pandang jika tidak ingin jalan kaki terlalu jauh.

Dari dekat, air terjun ini tampak begitu megah dengan aliran airnya yang cukup deras. Saking derasnya, embusan titik air sampai bisa membasahi tubuh.

 
 
 
 
 
Lihat postingan ini di Instagram
 
 
 
 
 
 
 
 
 
 
 

Sebuah kiriman dibagikan oleh Kompas Travel (@kompas.travel)

Pada pagi hari yang cerah, cahaya matahari yang menyinari titik-titik air terjun akan memunculkan pelangi.

Rute ke Curug Sewu Kendal

Curug Sewu ini tepatnya berada diDesa Curug Sewu, Kecamatan Patean, Kabupaten Kendal, Jawa Tengah.

Jarak tempuh dari pusat Kabupaten Kendal adalah sekitar 30,5 kilometer (km) dengan waktu tempuh kurang-lebih satu jam.

Baca juga: Harga Tiket dan Jam Buka Curug Sewu, Air Terjun Tingkat Tiga di Kendal Jawa Tengah

Rute termudah menuju wisata Curug Sewu dari Kendal adalah melalui Kecamatan Weleri, kemudian ke selatan menuju Sukorejo.

Sesampainya di Sukorejo, terus lurus ke arah selatan menuju arah Kecamatan Parakan, Kabupaten Temanggung.

Nantinya, akan ada pertigaan. Belok kiri di pertigaan ini, tinggalkan jalan utama Sukorejo. Sudah ada plang petunjuk arah menuju wisata Curug Sewu.

Baca juga: Harga Tiket dan Jam Buka Curug Sewu, Air Terjun Tingkat Tiga di Kendal Jawa Tengah

Terus melaju, nantinya wisata Curug Sewu akan ada di kiri jalan. Sudah ada plang penunjuk jalan dari arah Sukorejo menuju Curug Sewu.

Curug Sewu di Kabupaten Kendal, Jawa Tengah.KOMPAS.com/ANGGARA WIKAN PRASETYA Curug Sewu di Kabupaten Kendal, Jawa Tengah.

Adapun rute ini adalah yang paling mudah untuk menuju Curug Sewu dari pusat Kabupaten Kendal karena akan melewati jalan utama.

Baca juga: 2 Jalur Alternatif di Kendal Aman Dilewati Pemudik

Untuk saat ini, menuju wisata Curug Sewu paling pas dilakukan naik kendaraan pribadi karena belum ada transportasi umum menuju ke sana.

 

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.



Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com