Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Gereja Ayam Bukit Rhema di Borobudur, Pesona Sunrise Dikelilingi 5 Gunung

Kompas.com - 12/05/2024, 11:11 WIB
Anggara Wikan Prasetya

Penulis

KOMPAS.com – Kabupaten Magelang, Jawa Tengah, merupakan tempat terbaik untuk menyaksikan sunrise atau matahari terbit.

Salah satu tempat untuk menyaksikan keindahan sunrise adalah Gereja Ayam Bukit Rhema yang berada di Borobudur, Kabupaten Magelang, Jawa Tengah.

Tempat ini sebelumnya memang sempat viral karena menjadi latar film “Ada Apa dengan Cinta (AADC) 2” yang tayang pada 28 April 2016.

Baca juga: Bukit Rhema Gereja Ayam Gratiskan Tiket untuk Timnas U-23 Indonesia, Promo Selama Setahun

Kompas.com sempat menyaksikan sendiri keindahan matahari terbit di sini pada Hari Rabu (8/5/2024).

 
 
 
 
 
Lihat postingan ini di Instagram
 
 
 
 
 
 
 
 
 
 
 

Sebuah kiriman dibagikan oleh Kompas Travel (@kompas.travel)

Berangkat dari penginapan di dekat Candi Borobudur setelah subuh, saya masih sempat mengejar sunrise pada hari itu.

Sunrise dengan panorama 5 gunung dan Candi Borobudur

Tiba sekitar pukul 05.15 WIB di lantai 7 Mahkota Gereja Ayam, saat itu matahari memang belum terbit.

Baca juga: Asal Usul Gereja Ayam, Rumah Doa di Bukit Rhema, Dikenal karena Film Ada Apa Dengan Cinta 2

Meski begitu, pemandangan di sekitar sudah terlihat jelas dengan langit yang sudah mulai terang.

Gunung Sumbing dan Sindoro dilihat dari Gereja Ayam Bukit Rhema Borobudur, Rabu (8/5/2024).KOMPAS.com/ANGGARA WIKAN PRASETYA Gunung Sumbing dan Sindoro dilihat dari Gereja Ayam Bukit Rhema Borobudur, Rabu (8/5/2024).

Tampak gunung-gunung yang berada di sekeliling Gereja Ayam, yakni Gunung Sumbing dan puncak Gunung Sindoro di sebelah.

Baca juga: Bukit Rhema: Daya Tarik, Harga Tiket, dan Rute

Kemudian, ada Gunung Andong, Merapi, dan Merbabu di sebelah timur, juga Pegunungan Menoreh di sisi selatan bagaikan tembok raksasa yang memanjang.

Gereja Ayam Bukit Rhema dengan Latar Belakang Perbukitan Menoreh yang Memanjang, Rabu (8/5/2024).KOMPAS.com/ANGGARA WIKAN PRASETYA Gereja Ayam Bukit Rhema dengan Latar Belakang Perbukitan Menoreh yang Memanjang, Rabu (8/5/2024).

Tidak ketinggalan, dari kejauhan terlihat Candi Borobudur yang tampak kecil di antara kabut tipis. Butuh lensa zoom untuk bisa memotretnya dari Bukit Rhema.

Baca juga: Perayaan Hari Tri Suci Waisak 2024 di Borobudur, Ada Bhikku Thudong hingga Pelepasan Lampion

Perlahan tapi pasti, sunrise akhirnya muncul pada pukul 05.45 WIB. Sunrise yang cukup terlambat karena terhalang oleh tubuh Gunung Merapi.

Candi Borobudur Dilihat dari Gereja Ayam Bukit Rhema, Rabu (8/5/2024).KOMPAS.com/ANGGARA WIKAN PRASETYA Candi Borobudur Dilihat dari Gereja Ayam Bukit Rhema, Rabu (8/5/2024).

Matahari yang mulai bersinar, membuat kabut perlahan naik. Membuat Gereja Ayam seolah terbang di atas awan.

Cara melihat sunrise di Gereja Ayam Bukit Rhema

Untuk menyaksikan sunrise di Gereja Ayam Bukit Rhema, wisatawan tidak bisa langsung datang. 

Wisatawan harus reservasi terlebih dahulu melalui Instagram resmi @bukitrhema, WA Admin 085725779520 atau laman bukitrhema.com dengan harga paket sunrise Rp 150.000 per orang untuk minimal 4 orang.

Gereja Ayam Bukit Rhema yang Diselimuti Kabut pada Pagi Hari.KOMPAS.com/ANGGARA WIKAN PRASETYA Gereja Ayam Bukit Rhema yang Diselimuti Kabut pada Pagi Hari.

Paket sunrise mulai buka pukul 04.30 WIB sampai 07.00 WIB. Setelah itu adalah jam buka untuk wisata reguler.

Dengan nominal itu, wisatawan bisa menyaksikan sunrise dari mahkota Gereja Ayam, tiket masuk tempat wisata, tiket shuttle pulang-pergi dari area parkir, serta makanan dan minuman.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com