Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

April, Menbudpar Buka Festival Legu Gam

Kompas.com - 10/03/2011, 12:31 WIB

TERNATE, KOMPAS.com — Menteri Kebudayaan dan Pariwisata (Menbudpar) Jero Wacik direncanakan akan membuka Festival Legu Gam di Ternate, Maluku Utara, pada 1 April dan akan berakhir pada 16 April 2011. "Kami sudah melakukan konfirmasi kepada Kemenbudpar dan sudah ada kepastian Menbudpar Jero Wacik bersedia membuka Festival Legu Gam tersebut," kata Ketua Umum Legu Gam Arifin Djafar di Ternate, Rabu (9/3/2011).

Festival Legu Gam adalah pesta rakyat yang digelar setiap tahun oleh Kesultanan Ternate dalam upaya untuk memeriahkan ulang tahun Sultan Ternate Mudafar Syah. Kegiatan yang digelar tahunan di Ternate ini telah masuk dalam kalender kegiatan wisata nasional sehingga ajang promosi lebih diutamakan.

Panitia Festival Legu Gam juga melayangkan undangan ke kedubes negara sahabat di Jakarta untuk hadir dalam festival tersebut. Namun, sejauh ini belum diperoleh kepastian mengenai kedatangan mereka pada pembukaan itu. Ajang tersebut akan dimeriahkan dengan berbagai penampilan atraksi budaya dan kesenian tradisional Malut, pameran, serta menggelar seminar budaya.

Keliru

Menyinggung soal adanya kesan penyelenggaraan Festival Legu Gam selama ini lebih menonjolkan kegiatan perdagangan, Arifin yang juga Wakil Wali Kota Ternate mengatakan kesan itu keliru. Dari seluruh kegiatan dalam penyelenggaraan Festival Legu Gam selama ini, termasuk pada Festival Legu Gam tahun ini, sekitar 80 persen justru berupa kegiatan promosi budaya dan kesenian tradisional.

Sementara, untuk kegiatan yang bersifat perdagangan dalam festival itu hanya mencapai 20 persen, karena di dalam areal pameran, panitia menyiapkan sejumlah lahan bagi para pedagang menengah ke bawah. Kesan tersebut muncul karena kegiatan dalam penyelenggaraan festival ini kurang tersosialisasi dengan baik. Untuk itu, panitia akan lebih mengintensifkan sosialisasinya agar kesan seperti itu tidak ada lagi.

Menurut catatan, Legu Gam atau pesta rakyat berasal dari tradisi adat istiadat Maluku Utara. Secara historis pesta rakyat yang melibatkan pihak kerajaan/kesultanan ini dilakukan dalam bentuk tari-tarian atau biasa disebut Tarian Legu.

Tarian Legu biasanya dipentaskan dalam tiga acara dan ketiganya pun bertingkat sifatnya. tarian ini merupakan rangkaian gerakan yang menyerupai kepakan sayap burung. Menurut legenda, tarian ini merupakan simbol dari turunnya burung berkepala dua (Goheba) yang menjadi simbol kesultanan Moloku Kie Raha (Ternate, Tidore, Jailolo dan Bacan).

Para penari adalah kaum perempuan yang bukan berasal dari keluarga Sultan. Pada saat tarian Legu dipentaskan, Sultan tidak diperkenankan berdiri sebelum Tarian Legu berakhir. Hal ini bertujuan agar pesan-pesan yang disampaikan dapat dipahami, dihayati, dan menjadi bahan introspeksi Sultan dalam menjalankan kepemimpinannya.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

3 Bulan Lagi, Penerbangan Langsung Thailand-Yogyakarta akan Dibuka

3 Bulan Lagi, Penerbangan Langsung Thailand-Yogyakarta akan Dibuka

Travel Update
Jelang Waisak 2024, Okupansi Hotel di Area Borobudur Terisi Penuh

Jelang Waisak 2024, Okupansi Hotel di Area Borobudur Terisi Penuh

Hotel Story
iMuseum IMERI FKUI Terima Kunjungan Individu dengan Pemandu

iMuseum IMERI FKUI Terima Kunjungan Individu dengan Pemandu

Travel Update
9 Wisata Malam di Jakarta, dari Taman hingga Aquarium

9 Wisata Malam di Jakarta, dari Taman hingga Aquarium

Jalan Jalan
Jangan Sembarangan Ambil Pasir di Pulau Sardinia, Ini Alasannya

Jangan Sembarangan Ambil Pasir di Pulau Sardinia, Ini Alasannya

Travel Update
6 Cara Cegah Kehilangan Koper di Bandara, Simak Sebelum Naik Pesawat

6 Cara Cegah Kehilangan Koper di Bandara, Simak Sebelum Naik Pesawat

Travel Tips
Maskapai Penerbangan di Australia Didenda Rp 1,1 Miliar karena Penerbangan Hantu

Maskapai Penerbangan di Australia Didenda Rp 1,1 Miliar karena Penerbangan Hantu

Travel Update
China Terapkan Bebas Visa untuk 11 Negara di Eropa dan Malaysia

China Terapkan Bebas Visa untuk 11 Negara di Eropa dan Malaysia

Travel Update
Pelepasan 40 Bhikku Thudong untuk Waisak 2024 Digelar di TMII

Pelepasan 40 Bhikku Thudong untuk Waisak 2024 Digelar di TMII

Travel Update
Daftar Planetarium dan Observatorium di Indonesia

Daftar Planetarium dan Observatorium di Indonesia

Jalan Jalan
Harga Tiket dan Jam Buka Gereja Ayam Bukit Rhema di Borobudur

Harga Tiket dan Jam Buka Gereja Ayam Bukit Rhema di Borobudur

Travel Update
Bali Maritim Tourism Hub, Gerbang Penghubung Pariwisata di Indonesia Timur

Bali Maritim Tourism Hub, Gerbang Penghubung Pariwisata di Indonesia Timur

Travel Update
Banyak Kasus Pungutan Parkir Liar di Tempat Wisata, Digitalisasi Tiket Parkir Jadi Solusi

Banyak Kasus Pungutan Parkir Liar di Tempat Wisata, Digitalisasi Tiket Parkir Jadi Solusi

Travel Update
Ramai soal Video Pejabat Ajak Turis Korea Selatan Mampir ke Hotel, Ini Kata Sandiaga

Ramai soal Video Pejabat Ajak Turis Korea Selatan Mampir ke Hotel, Ini Kata Sandiaga

Travel Update
Cuaca Cerah, Wisata Lembah Oya Kedungjati di Bantul Sudah Buka Lagi

Cuaca Cerah, Wisata Lembah Oya Kedungjati di Bantul Sudah Buka Lagi

Travel Update
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com