Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Festival Semarak Singo Barong di Solo Sedot Pengunjung

Kompas.com - 09/11/2014, 11:08 WIB
SOLO, KOMPAS.com - Mengenakan pakaian rapi, bercelana hitam, kemeja putih dan sepatu pantofel, kiper ketiga Persis Solo, Afif Bayu serius menyaksikan Festival Semarak Singo Barong yang digelar di halaman Balaikota Solo, Sabtu (8/11/2014).

Penjaga gawang yang masih kuliah di Universitas Negeri Sebelas Maret (UNS) Solo jurusan Pendidikan Olahraga dan Kepelatihan (POK) ini menuturkan tidak sengaja datang ke balaikota.

"Melihat ramai sekali jadi tertarik untuk melihat. Ternyata ada pertunjukan reog, dan bagus sekali acaranya untuk hiburan bagi warga," papar Afif yang juga merupakan kiper tim Pra PON Jawa Tengah ini kepada Tribun Jateng.

Festival Semarak Singo Barong ini merupakan agenda tahun kedua dan rutin dilaksanakan setiap tahun saat masuk di Bulan Suro.

"Bulan Suro merupakan bulan budaya, jadi acara ini, tidak hanya sekadar lomba tetapi untuk mepertemukan budayawan-budayawan dari berbagai daerah," ujar Ketua Panitia, Eko Sadono.

Pria yang akrab disapa Eko Belang ini menambahkan kalau pada tahun ini, Festival Semarak Singo Barong diikuti 25 kelompok Singo Barong dari berbagai daerah di Solo Raya, bahkan hingga Kudus dan Ponorogo.

Jumlah peserta yang ikut, lebih luas dibanding tahun lalu yang hanya diikuti oleh kelompok Singo Barong dari daerah Solo Raya saja. Tidak hanya mempertandingkan untuk para ahli saja, tetapi festival ini juga mempertandingkan lomba untuk kategori remaja dan anak.

"Kami memberikan kesempatan pula kepada remaja dan anak, karena selama ini kategori remaja dan anak minim tampil, sehingga diharapkan dapat memacu mereka untuk terus giat berlatih," sambung Eko.

Pada pelaksanaan di tahun ketiga atau tahun depan, Eko berharap pesertanya dapat lebih banyak dan bahkan dari daerah yang lebih luas lagi. "Kalau pesertanya banyak mungkin bisa dipentaskan di Stadion Sriwedari dan masyarakat diharapkan dapat mengenal dan melestarikan kebudayaan Singo Barong ini," tandasnya. (Suharno)

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Penerbangan Bertambah, Sandiaga: Tiket Pesawat Mahal Sudah Mulai Tertangani

Penerbangan Bertambah, Sandiaga: Tiket Pesawat Mahal Sudah Mulai Tertangani

Travel Update
Pencabutan Status Bandara Internasional Tidak Pengaruhi Kunjungan Turis Asing

Pencabutan Status Bandara Internasional Tidak Pengaruhi Kunjungan Turis Asing

Travel Update
Bagaimana Cara agar Tetap Dingin Selama Heatwave

Bagaimana Cara agar Tetap Dingin Selama Heatwave

Travel Tips
Gedung Pakuan di Bandung: Lokasi, Jam Buka, dan Tiket Masuk

Gedung Pakuan di Bandung: Lokasi, Jam Buka, dan Tiket Masuk

Travel Update
Jogging with View di Waduk Tandon Wonogiri yang Berlatar Perbukitan

Jogging with View di Waduk Tandon Wonogiri yang Berlatar Perbukitan

Jalan Jalan
7 Tips Berkemah di Pantai agar Tidak Kepanasan, Jangan Pakai Tenda di Gunung

7 Tips Berkemah di Pantai agar Tidak Kepanasan, Jangan Pakai Tenda di Gunung

Travel Tips
Berlibur ke Bangkok, Pilih Musim Terbaik untuk Perjalanan Anda

Berlibur ke Bangkok, Pilih Musim Terbaik untuk Perjalanan Anda

Travel Tips
Cuaca Panas Ekstrem, Thailand Siapkan Wisata Pagi dan Malam

Cuaca Panas Ekstrem, Thailand Siapkan Wisata Pagi dan Malam

Travel Update
Pantai Kembar Terpadu di Kebumen, Tempat Wisata Edukasi Konservasi Penyu Tanpa Biaya Masuk

Pantai Kembar Terpadu di Kebumen, Tempat Wisata Edukasi Konservasi Penyu Tanpa Biaya Masuk

Travel Update
Siaga Suhu Panas, Petugas Patroli di Pantai Bangka Belitung

Siaga Suhu Panas, Petugas Patroli di Pantai Bangka Belitung

Travel Update
Cara ke Museum Batik Indonesia Naik Transjakarta dan LRT

Cara ke Museum Batik Indonesia Naik Transjakarta dan LRT

Travel Tips
Layanan Shower and Locker Dekat Malioboro, Personelnya Bakal Ditambah Saat 'Long Weekend'

Layanan Shower and Locker Dekat Malioboro, Personelnya Bakal Ditambah Saat "Long Weekend"

Travel Update
Museum Batik Indonesia: Lokasi, Jam Buka, dan Harga Tiket Masuk 2024

Museum Batik Indonesia: Lokasi, Jam Buka, dan Harga Tiket Masuk 2024

Hotel Story
3 Destinasi Wisata Unggulan Arab Saudi, Kunjungi Museum Bersejarah

3 Destinasi Wisata Unggulan Arab Saudi, Kunjungi Museum Bersejarah

Travel Tips
Mengenal Subak Jatiluwih yang Akan Dikunjungi Delegasi World Water Forum 

Mengenal Subak Jatiluwih yang Akan Dikunjungi Delegasi World Water Forum 

Jalan Jalan
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com